Gibran Makan Bareng Emil Dardak dan Arumi Bachsin, Jelang Pengundian Nomor Urut
Gibran terlihat mengobrol dan makan bersama Emil sembari menunggu keberangkatan ke KPU.
Gibran terlihat mengobrol dan makan bersama keduanya sembari menunggu keberangkatan ke KPU.
Gibran Makan Bareng Emil Dardak dan Arumi Bachsin, Jelang Pengundian Nomor Urut
Calon wakil presiden Gibran Rakabuming Raka sudah tiba di kawasan Menteng, Jakarta Pusat, jelang berangkat ke Komisi Pemilihan Umum (KPU) untuk mengikuti pengundian nomor urut. Pasangan Prabowo-Gibran akan berangkat bersama di rumah Nomor 56 di Jalan Teuku Cik Ditiro, Menteng, Jakarta Pusat.
Lokasi kehadiran Gibran tak jauh dari kantor KPU RI yang berada di Jalan Imam Bonjol, Jakarta Pusat. Putra sulung Presiden Joko Widodo itu datang lebih awal di Area 47 Menteng pukul 15.21 WIB di Menteng, tepat di seberang rumah Nomor 56, Selasa (14/11).
Di area 47, terlihat Ketua DPD Partai Demokrat Jawa Timur Emil Dardak beserta istri, Arumi Bachsin.
Gibran terlihat mengobrol dan makan bersama keduanya sembari menunggu keberangkatan ke KPU.
Berangkat ke KPU naik bus listrik.
Sementara itu, Sekretaris Tim Kampanye Nasional Prabowo-Gibran, Nusron Wahid menjelaskan, pasangan Prabowo-Gibran dan parpol pendukung berkumpul di Jalan Teuku Cik Ditiro 56, Menteng, Jakarta Pusat. Setelahnya mereka semua berangkat ke KPU naik bus listrik.
"Berangkat ke KPU menggunakan bus, yaitu bus listrik. sekitar jam 18.10-18.30 WIB diharapkan sudah sampai ke KPU,"
kata Nusron di Jalan Teuku Cik Ditiro 56, Menteng, Jakarta Pusat, Selasa (14/11).
Nusron menjelaskan, alasan menggunakan naik kendaraan listrik sebagai bentuk komitme untuk melanjutkan proses pembangunan hilirisasi dan industrilisasi. Serta, ekosistem energi hijau dan nol emisi emission yang telah dicanangkan oleh Presiden Jokowi.
"Karena mobil listrik ramah lingkungan, kita mengurangi emisi, supaya lingkungan sehat, karena mobil listrik di situ ada baterai, dan baterainya ke depan sedang dalam proses pembangunan di Indonesia," ucapnya.