Mengintip Gladi Kotor Pelantikan Prabowo-Gibran di Gedung MPR/DPR
Pelantikan presiden dan wakil presiden baru akan dilangsungkan di gedung Nusantara 1 DPR/MPR RI
Majelis Pemusyawaratan Rakyat (MPR) menggelar gladi kotor pelantikan Presiden-Wakil Presiden periode 2024-2029. Gladi tersebut mengatur hal-hal teknis seperti saat Presiden-Wakil Presiden masuk ke dalam ruangan.
Pelantikan presiden dan wakil presiden baru akan dilangsungkan di gedung Nusantara 1 DPR/MPR RI
Berdasarkan pantauan, selama proses gladi posisi Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka juga Joko Widodo-Ma'aruf Amin digantikan oleh dua orang pria. Nantinya mereka akan masuk ke ruang pelantikan secara bersamaan dan duduk di kursi telah disediakan.
Joko Widodo dan Prabowo nantinya akan duduk di sisi kanan meja pimpinan MPR RI. Sementara Ma'ruf Amin-Gibran Rakabuming Raka bakal duduk di sisi kiri meja MPR.
Sebelum pembacaan sumpah jabatan, Ketua MPR bakal terlebih dahulu membuka sidang Paripurna Presiden dan Wakil Presiden masa jabatan 2024-2029. Proses kemudian dilanjut dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya sambil diiringi oleh tim Marching band, setelahnya menyanyikan lagu mengheningkan cipta.
Setelah lagu kebangsaan dikumandangkan, Ketua Mahkamah Agung (MA) akan mengambil sumpah jabatan Prabowo-Gibran sebagai Presiden dan Wakil Presiden untuk periode 2024-2029.
Usai mengucap sumpah, Prabowo dan Gibran akan menyampaikan pidato kenegaraannya untuk pertama kali sebagai pemimpin negara 5 tahun mendatang. Pidato kenegaraan diakhiri dengan nyanyian Indonesia Raya.
Setelahnya, para tamu undangan khususnya pemimpin luar negeri menyampaikan ucapan selamat secara langsung secara berurutan.
Adapun MPR telah menyiapkan susunan acara saat pelantikan Presiden periode 2024-2029. Acara akan dimulai pada pukul 10.00 WIB dan dinyatakan berkahir pada 11.23 WIB.
Berikut agenda pokok acara pelantikan Presiden dan Wakil Presiden RI
10.00 - 10.03 WIB : Menyanyikan Lagu Kebangsaan Indonesia Raya
10.03 - 10.06 WIB : Mengheningkan Cipta
10.06 - 10.26 WIB : Pembukaan Sidang Paripurna dalam rangka Pelantikan Presiden dan
Wakil Presiden RI Periode 2024-2029 oleh Ketua MPR
10.26 - 10.28 WIB : Pengucapan Sumpah Presiden RI
10.28 - 10.30 WIB : Pengucapan Sumpah Wakil Presiden RI
10.30 - 10.35 WIB : Penandatanganan Berita Acara Pelantikan
10.35 - 10.40 WIB : Penyerahan Berita Acara Pelantikan
Pertukaran Tempat Duduk Presiden dan Wakil Presiden RI Periode 2024-2029 dengan Presiden dan Wakil Presiden RI periode 2019-2024
10.42 - 10.47 WIB : Pimpinan MPR melanjutkan memimpin Sidang Paripurna MPR
10.47 - 11.05 WIB : Pidato Presiden RI
11.05 - 11.10 WIB : Pimpinan MPR melanjutkan memimpin Sidang Paripurna MPR
11.10 - 11.15 WIB : Pembacaan Doa
11.15 - 11.20 WIB : Penutupan Sidang Paripurna
11.20 - 11.23 WIB : Lagu Kebangsaan Indonesia Raya
11.23 WIB: Sidang Paripurna Selesai