Prabowo Sebut AHY Menko Termuda: Masih Panjang Pengabdianmu, Jadi Tenang-Tenang Saja
Prabowo menuturkan, pengabdian AHY masih panjang untuk Indonesia. Atas hal itu, ia meminta AHY untuk tenang.

Presiden Prabowo Subianto bicara tentang sosok Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY). Dia mengatakan, AHY adalah Menko termuda dalam Kabinet Merah Putih di antara Menko lainnya.
"Mas AHY ini memang salah satu menteri paling muda di Kabinet Merah Putih. Dan juga Menko termuda di antara 7 Menko yang ada," kata Prabowo di acara penutupan Kongres VI Partai Demokrat di The Ritz-Carlton Hotel, Jakarta Selatan, Selasa (25/2).
Prabowo menuturkan, pengabdian AHY masih panjang untuk Indonesia. Atas hal itu, ia meminta AHY untuk tenang.
"Jadi Mas AHY, masih panjang pengabdianmu. Jadi tenang-tenang aja," ucap dia disambut tawa peserta.
Kepala Negara menyampaikan terima kasih kepada Partai Demokrat yang telah menyumbangkan kader terbaiknya dalam Kabinet Merah Putih.
"Mas AHY, Partai Demokrat saya ucapkan terima kasih memberi menteri-menteri dan wamen-wamen dari Partai Demokrat yang hebat-hebat. Terima kasih," tandasnya.
AHY Jabat Menko Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan
Sebagai informasi, AHY kini menjabat Menteri Koordinator (Menko) Bidang Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan. Dia dilantik Prabowo sejak 21 Oktober 2024.
Sebelum menjabat Menko Infrastruktur dan Pembangunan Kewilayahan, AHY duduk di kursi Menteri Agraria dan Tata Ruang dalam Kabinet Indonesia Maju yang dipimpin Joko Widodo.