Sebelum Dilantik jadi Menteri ATR, AHY Malam-Malam Datangi Dua Tokoh Penting
AHY sempat datangi dua tokoh penting ini sebelum dilantik Presiden Jokowi jadi Menteri ATR/BPN.
AHY sempat datangi dua tokoh penting ini sebelum dilantik Presiden Jokowi jadi Menteri ATR/BPN.
Sebelum Dilantik jadi Menteri ATR, AHY Malam-Malam Datangi Dua Tokoh Penting
Presiden Joko Widodo resmi melantik Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY) sebagai Menteri ATR/BPN.Pelantikan AHY sebagai Menteri Agraria dan Tata Ruang/Kepala Badan pertahanan Nasional dilaksanakan di Istana Negara, Jakarta, Rabu (21/2/2024).
Sebelum datang ke pelantikan, AHY ternyata sempat menemui dua tokoh penting untuk meminta doa dan wejangan. Simak ulasan selengkapnya:
AHY Temui Dua Tokoh Penting
Sebelum dilantik pada hari ini, Rabu (21/2/2024), AHY rupanya menyempatkan untuk menemui dua tokoh penting sehari sebelum pelantikan.
Melalui akun Instagram @agusyudhoyono, Ketum Demokrat itu mengunggah momen ketika ia menemui Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto.
"Kemarin (20/2), saya mendapatkan amanah dari Bapak Presiden @jokowi.
Sebagai yunior, sekaligus anggota Koalisi Bapak @prabowo tentu saya perlu melaporkan amanah tersebut pada beliau," tulis AHY dalam keterangan unggahan.
Seperti diketahui, jika partai Demokrat masuk dalam Koalisi Indonesia Maju (KIM) yang mengusung Prabowo Subianto sebagai calon presiden dalam Pemilu 2024.
Temui Hadi Tjahjanto
Selain Prabowo, AHY juga menyempatkan diri menemui Marsekal (Purn) Hadi Tjahjanto, Selasa (20/2) malam.
Pada pertemuan tersebut, AHY mengaku meminta bimbingan dan wejangan dari Hadi yang sebelumnya menjabat sebagai Menteri ATR/BPN.
"Saya mendapatkan bimbingan, wejangan dan nasehat serta dukungan yang luar biasa dari beliau terkait rencana penugasan saya yang baru," tulis AHY dalam keterangan unggahan.
AHY Dilantik jadi Menteri ATR/BPN
Pelantikan AHY sebagai Menteri ATR/BPN sendiri dilakukan berdasarkan Keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 34/P Tahun 2024.
Putra sulung Presiden ke-6 RI Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) itu akan mengisi Kabinet Indonesia Maju untuk sisa masa jabatan periode 2019-2024.
AHY sendiri ditunjuk menggantikan posisi Hadi Tjahjanto yang juga dilantik sebagai Menko Polhukam baru.
Hadi ditunjuk menjabat sebagai Menko Polhukam menggantikan Mahfud MD.
Sebelumnya, Mahfud mengundurkan diri dari kursi menteri pada saat kontestasi Pilpres 2024.