Erick Thohir Bicara Target untuk Shin-Tae Yong di Piala AFF 2024
Kebanyakan pemain yang akan dipanggil diprediksi berasal dari Liga 1.
Ketua Umum Persatuan Sepak Bola Seluruh Indonesia (PSSI), Erick Thohir mengatakan, Timnas Indonesia akan tetap dinakhodai oleh pelatih Shin-Tae Yong (STY) untuk menghadapi turnamen dua tahunan yaitu Asean Championship Bulan Desember 2024 mendatang.
Sementara, Timnas Indonesia akan menurunkan skuad U-22 untuk turnamen Asean Championship. Meski begitu, kebanyakan pemain yang akan dipanggil diprediksi berasal dari Liga 1.
Hal tersebut dikarenakan turnamen yang dulunya bernama Piala AFF itu bukan merupakan agenda FIFA Matchday dan jadwalnya berbenturan dengan kalender kompetisi di klub.
"Kan Coach Shin-Tae Yong akan memimpin, saya sudah beri kesempatan. Waktu itu sempat ada Coach Indra Sjafri. Dan saya putuskan Coach Shin-Tae Yong, karena memang Coach Indra lagi fokus U-20, dan Coach Nova Arianto (fokus) U-17," kata Erick, saat ditemui di Bali United Training Center, Kabupaten Gianyar, Sabtu (23/11).
Sementara, untuk target Asean Championship tentu Timnas Indonesia harus memberikan yang terbaik saat bertanding nantinya. Selain itu, bahwa dalam kompetisi tersebut adalah kesempatan Timnas U-22 untuk menggantikan para pemain Timnas U-23.
"Iya sama targetnya kalau ikut, kita harus berikan yang terbaik. Dan ini kesempatan pemain muda kita U-22 untuk bisa mulai menggantikan para pemain senior kita yang sudah di atas U-23," ujarnya.
"Memang di situ masih ada beberapa nama pemain setengah senior seperti Pratama Arhan, iya itu silakan saja. Saya sih inginnya pemain U-22 sebenarnya, yang dipanggil semuanya U-22. Supaya kita mempersiapkan untuk sea Games. Tapi kembali pelatihnya juga punya kemauan, kita harus akomodasi," ujarnya.
Kemudian, saat ditanya dengan menurunkan para pemain muda di Asean Championship Bulan Desember 2024 apakah ada target juara. Erick menyatakan, bahwa pihaknya ingin yang terbaik.
“Kita mau yang terbaiklah apapun nanti, kita lihat hasilnya," ujarnya.