FOTO: Melihat Lagi Aksi Timnas Indonesia Bantai Brunei Darussalam 6-0 di Kualifikasi Piala Dunia 2026
Dimas Drajad menjadi bintang kemenangan Timnas Indonesia dalam laga tersebut. Simak foto-fotonya!
Dimas Drajad menjadi bintang kemenangan Timnas Indonesia dalam laga tersebut. Simak foto-fotonya!
FOTO: Melihat Lagi Aksi Timnas Indonesia Bantai Brunei Darussalam 6-0 di Kualifikasi Piala Dunia 2026
Timnas Indonesia mengawali langkahnya di Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia dengan kemenangan. Skuad Garuda berhasil membantai Brunei Darussalam dengan skor telak 6-0.
Duel Timnas Indonesia vs Brunei Darussalam itu berlangsung di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Senayan, Jakarta, Kamis (12/10/2023) malam WIB.
Dimas Drajad menjadi bintang kemenangan Timnas Indonesia dalam laga tersebut. Pemain Persikabo ini berhasil mencetak tiga gol alias hattrick.
Sementara, tiga gol Timnas Indonesia lainnya dipersembahkan melalui brace Ramadhan Sananta dan satu gol dari Rizky Ridho.
Kemenangan ini akan menjadi modal berharga bagi Timnas Indonesia saat melakoni leg kedua di kandang Brunei Darussalam nanti.
Timnas Indonesia Masih Ada Catatan
Timnas Indonesia berhasil membantai Brunei Darussalam pada babak pertama Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. Meski begitu, Shin Tae-yong selaku pelatih Skuad Garuda tidak begitu senang.
"Saya mengucapkan selamat kepada para pemain, tetapi untuk isi pertandingan, saya tidak begitu senang," ujar Shin Tae-yong saat sesi jumpa pers usai laga.
"Seharusnya permainan bisa lebih baik. Setelah gol kedua, sangat lama sampai terjadi gol ketiga. Itu yang harus kami evaluasi," katanya menambahkan.
"Tapi untungnya di babak kedua, para pemain kembali bekerja keras lagi dan akhirnya baik. Jadi saya tetap mengucapkan terima kasih kepada para pemain," imbuh Shin Tae-yong.
Timnas Indonesia akan bertandang ke Hassanal Bolkiah National Stadium, Bandar Seri Begawan untuk melawan tuan rumah Brunei Darussalam dalam leg kedua. Partai tersebut bakal digelar pada 17 Oktober 2023.