5 Manfaat Buka Puasa dengan Makanan Manis, Bantu Tingkatkan Daya Tahan Tubuh
Merdeka.com - Manfaat buka puasa dengan makanan manis penting diketahui setiap muslim. Saat berbuka puasa, umat muslim dianjurkan untuk mengonsumsi makanan atau minuman manis. Selain memiliki banyak sekali keutamaan, buka puasa dengan makanan manis juga baik untuk menjaga daya tahan tubuh.
Biasanya, saat berpuasa seseorang hanya mengonsumsi kalori sekitar 20-25 persen sesuai kebutuhan. Selama menunaikan ibadah puasa, gula darah tubuh akan terus menurun sepanjang hari. Akibatnya, beberapa orang akan kehilangan energi, tidak bersemangat, mengantuk, dan lemas.
Maka dari itu, buka puasa dengan makanan yang manis dapat meningkatkan kadar gula darah. Mengonsumsi makanan manis seperti buah-buahan secara langsung dapat mengembalikan energi dalam tubuh. Berikut sejumlah manfaat buka puasa dengan makanan manis yang merdeka.com lansir dari Halodoc dan sumber lainnya:
-
Kenapa makanan sehat penting saat buka puasa? Memperhatikan kesehatan makanan saat buka puasa sangat penting karena memiliki dampak langsung terhadap kesejahteraan fisik dan mental kita.
-
Apa makanan yang baik untuk buka puasa? Makanan yang baik dikonsumsi saat buka puasa adalah makanan yang dapat memberikan energi cepat, mudah dicerna, dan kaya akan nutrisi penting.
-
Makanan apa yang baik untuk buka puasa? Perlu diingat bahwa tidak sembarang makanan atau minuman dapat langsung dikonsumsi setelah berjam-jam perut kosong. Dilansir dari Livestrong, berikut beberapa hal yang baik untuk dimakan dan diminum tubuh Anda, beserta beberapa yang harus dihindari.
-
Apa manfaat utama buah dan sayur saat puasa? Buah dan sayur kaya akan serat, yang dapat memperlambat pengosongan perut dan membuat Anda merasa kenyang lebih lama. Ini sangat berguna saat puasa karena dapat membantu mengurangi rasa lapar selama hari.
-
Buah apa yang bagus untuk buka puasa? Sejumlah buah bisa jadi sajian yang tepat untuk berbuka puasa dan memenuhi kebutuhan air di tubuh dengan cepat.
-
Bagaimana berbuka puasa yang baik? 'Mulailah dengan minum air putih untuk menghidrasi tubuh, kemudian lanjutkan dengan makanan yang tidak terlalu manis,' kata Arif.
Meningkatkan Energi
©2023 Merdeka.com/Pexels/Thirdman
Manfaat buka puasa dengan makanan manis yang pertama adalah meningkatkan energi. Gula darah merupakan sumber energi utama dalam tubuh. Namun, saat seseorang berpuasa, kadar gula dalam tubuh akan menurun.
Maka dari itu, untuk mengembalikan energi dalam tubuh, butuh hidangan yang manis saat berbuka. Dengan mengonsumsi makanan atau minuman manis saat berbuka puasa, dapat meningkatkan energi dan semakin bersemangat dalam beraktivitas.
Meningkatkan Sistem Kekebalan Tubuh
Manfaat buka puasa dengan makanan manis selanjutnya adalah meningkatkan sistem kekebalan tubuh. Saat seseorang berpuasa, tubuh akan kehilangan banyak nutrisi dan mineral penting untuk kesehatan. Dengan mengonsumsi makanan atau minuman manis, Anda bisa menambah nutrisi dan mineral dalam tubuh.
Selain itu, makanan dan minuman manis mengurangi lemas dan mengantuk ketika berpuasa. Sebab, makanan manis mengandung kalori yang cepat diserap tubuh sehingga juga akan cepet mengembalikan energi dan stamina.
Menambah Kenikmatan Berbuka
Salah satu manfaat buka puasa dengan makanan manis adalah menambah kenikmatan berbuka. Mengonsumsi makanan atau minuman manis saat berbuka, akan membuat Anda akan merasakan kenikmatan yang luar biasa. Selain itu, setelah berbuka, Anda juga akan jauh lebih segar dan bahagia.
Tidak hanya dapat menambah kenikmatan berbuka, buka puasa dengan makanan manis juga dapat membantu menjaga sistem pertahanan tubuh. Hal ini sangat penting untuk menjaga daya tahan tubuh selama berpuasa dan setelah berpuasa.
Sumber Kalori yang Mudah Diolah Tubuh
©Pixabay/AhmadArdity
Makanan atau minuman manis merupakan sumber kalori yang mudah diolah tubuh. Hal ini yang kemudian menjadi salah satu alasan kenapa sebaiknya berbuka dengan makanan atau minuman yang manis. Saat berpuasa, tubuh seseorang akan kehilangan stamina dan energi.
Dengan mengonsumsi makanan atau minuman manis, dapat meningkatkan kadar gula darah dalam tubuh. Hal ini akan membuat proses metabolisme dapat normal kembali. Tentu saja, manfaat ini bisa didapatkan dengan cara mengonsumsi makanan manis saat berbuka dengan cara teratur dan tidak berlebihan.
Meningkatkan Nafsu Makan
Manfaat buka puasa dengan makanan manis lainnya, yaitu meningkatkan nafsu makan. Seseorang yang berpuasa biasanya akan merasa tidak ingin mengonsumsi makanan berat, seperti nasi, lauk, dan lainnya. Dengan mengonsumsi makanan manis, dinilai dapat meningkatkan nafsu makan sehingga Anda akan jauh lebih segar saat berbuka puasa.
Itulah beberapa manfaat buka puasa dengan makanan manis yang penting diketahui. Pastikan untuk mengonsumsi makanan dan minuman dengan pemanis alami, seperti kurma atau buah-buahan dengan kandungan air yang tinggi. Selain air putih, buah-buahan yang mengandung air dapat membantu mengembalikan cairan tubuh yang hilang. (mdk/jen)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Makanan yang baik dikonsumsi saat buka puasa adalah makanan yang dapat memberikan energi cepat, mudah dicerna, dan kaya akan nutrisi penting.
Baca SelengkapnyaSelain mempersiapkan diri agar lebih kuat selama menjalankan ibadah puasa, sahur juga memiliki banyak keutamaan.
Baca SelengkapnyaSama seperti ibadah lainnya, baca doa sahur, atau niat puasa ini juga penting dilakukan sebelum kita hendak berpuasa.
Baca SelengkapnyaDoa buka puasa sebagai bentuk syukur kepada Allah.
Baca SelengkapnyaSetelah seharian menahan diri dari makan dan minum, waktu berbuka menjadi saat yang penuh berkah dan kebahagiaan.
Baca SelengkapnyaTindakan sukarela ini sebenarnya bukan hanya menahan nafsu makan, minum, dan segala hal yang bisa membatalkannya dalam periode waktu tertentu.
Baca SelengkapnyaAda sunnah-sunnah saat berbuka puasa yang sebaiknya dipelajari dan diamalkan.
Baca SelengkapnyaBuah dan sayur menjadi kunci utama dalam memastikan tubuh kita mendapatkan nutrisi yang cukup selama menjalankan ibadah puasa.
Baca SelengkapnyaKonsumsi makanan yang tepat saat sahur dan buka menjadi kunci penting dalam menjaga kesehatan dan kebugaran selama bulan puasa.
Baca SelengkapnyaMengonsumsi buah ketika berbuka puasa dapat membantu mengembalikan cairan, energi, serta elektrolit tubuh yang hilang selama berpuasa.
Baca SelengkapnyaSaat berpuasa, kita tak hanya mendapat pahala semata. Manfaat bagi tubuh secara fisik dan mental juga menjadi hadiah bagi mereka yang berpuasa.
Baca SelengkapnyaSusu kurma dapat memberikan energi berkelanjutan selama berpuasa karena mengandung karbohidrat, protein, serta vitamin dan mineral penting.
Baca Selengkapnya