Ahmad Dhani Punya Villa Unik Penuh Perabotan Kuno, Penampakannya Berasa di Rumah Lawas
Villa milik Ahmad Dhani berkolasi di Bogor, Jawa Barat ini memadukan konsep klasik dan tradisional
Villa milik Ahmad Dhani berkolasi di Bogor, Jawa Barat ini memadukan konsep klasik dan tradisional
Ahmad Dhani Punya Villa Unik Penuh Perabotan Kuno, Penampakannya Berasa di Rumah Lawas
Selain dikenal sebagai musisi ternama, Ahmad Dhani juga memiliki selera yang unik untuk urusan properti. Bahkan, rumahnya yang memiliki sebutan sebagai Rumah Mataram juga dipenuhi dengan beragam koleksi-koleksi antik dan tradisional. Tak hanya rumahnya saja, rupanya musisi kelahiran 26 Mei 1972 ini juga membangun komplek villa bertema heritage di kawasan Puncak, Bogor, Jawa Barat. Dibangun tanpa arsitek, bangunan-bangunan villa ini terus berkembang seiring berjalannya waktu. Dari pada penasaran, yuk intip beberapa potretnya.Seperti inilah salah satu villa yang dibangun Ahmad Dhani di area komplek villa yang sedang dibangun. Seperti kediamannya, bangunan villa ini menyuguhkan konsep yang unik dengan perpaduan unsur kuno dan klasik.
Sebelum akan masuk ke vila tersebut, pengunjung akan dijamu di depan teras yang memiliki fasilitas kursi dan meja yang terbuat dari kayu.
Memasuki ruangan dalam villa, tampak seluruh bangunan penuh dengan kayu ukir hingga kayu tua. Di sekitar area juga terdapat tiang-tiang besar sebagai penyangga.
Beberapa perabot seperti meja dan kursi juga menggunakan perabotan model kuno. Penampakannya seakan berasa sedang di rumah lawas.
Ahmad Dhani membuat kamar mandi dengan sistem open space atau tak ada jendela dan pintu, sehingga bisa terlihat jelas dari luar rumah jika ada yang masuk ke dalam kamar mandi.
Kamar mandi ini juga unik karena terdapat lemari kayu, bathub, wastafel terbuat dari batu yang membuat ruangan tersebut semakin estetik.
Ahmad Dhani mengaku jika villa dengan konsep klasik Jawa ini dibuat benar-benar sesuai keinginan sendiri lantaran dirinya memang begitu mencintai berbagai hal tradisional.
Selain Villa Kayu, Ahmad Dhani juga membangun Villa utama yang konsepnya lebih terkesan modern dan homie karena cat didominasi warna putih.
Salah satu yang menarik dari villa ini adalah ada satu kamar yang Dhani sebut sebagai kamar khusus orang dewasa.
Villa dengan 25 kamar ini dilengkapi dengan kolam renang yang cukup besar. Tak heran jika banyak warganet yang penasaran dengan harga yang disewakan untuk menginap satu malam di villa tersebut.