Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Jokowi Disebut Akan Kunjungi Liang Melas, Warga Langsung Gotong Royong Lakukan Ini

Jokowi Disebut Akan Kunjungi Liang Melas, Warga Langsung Gotong Royong Lakukan Ini Jokowi Terima 3 Ton Jeruk dari Warga Karo, Janji Jalan Rusak Segera Diperbaiki. Instagram/@sekretariat.kabinet ©2021 Merdeka.com

Merdeka.com - Masih ingatkah Anda aksi warga Kabupaten Karo, Sumatra Utara yang mengirim satu truk buah jeruk ke Istana Negara? Aksi masyarakat Karo itu beberapa waktu lalu sempat curi perhatian publik.

Mereka mengirimkan satu truk berisi 3 ton buah jeruk ke Istana Negara pada Senin (6/12) lalu dan bertemu langsung dengan Presiden Joko Widodo (Jokowi). Aksi pengiriman satu truk buah jeruk itu merupakan wujud protes warga kawasan Liang Melas Datas, Karo, lantaran jalan rusak di wilayah mereka yang sudah puluhan tahun tidak pernah diperbaiki oleh pemerintah setempat.

Enam orang perwakilan warga akhirnya datang menemui Jokowi dan berharap bisa mendapatkan perhatian langsung dari orang nomor satu di Indonesia tersebut. Saat diterima di Istana Negara, Jokowi mengatakan akan mengunjungi Liang Melas Datas segera, jika jalan di wilayah itu telah diperbaiki.

Baru-baru ini, viral di media sosial, warga di Liang Melas Datas tampak gotong royong melakukan persiapan untuk menyambut Jokowi jika sewaktu-waktu datang ke daerah mereka. Diunggah oleh akun Instagram @medantoday pada Selasa (18/1), sejumlah warga tampak bekerja bakti membersihkan jalan kampung dari tumbuhan-tumbuhan liar yang ada di sepanjang jalan.

Warga Gotong Royong Lebarkan Jalan Kampung

jokowi disebut akan kunjungi liang melas warga gotong royong lakukan ini

Instagram/@medantoday ©2022 Merdeka.com

Dalam video itu, warga di kawasan Liang Melas Datas tampak gotong royong membersihkan kampung mereka. Warga terlihat antusias membersihkan jalan kampung dari tumbuhan-tumbuhan liar yang tumbuh subur. Tak hanya itu, warga juga meratakan jalanan yang masih berupa tanah liat agar bisa dilewati Jokowi saat berkunjung ke daerah mereka.

Menurut keterangan di unggahan itu, Kepala Desa setempat mengaku memang tengah melakukan persiapan untuk menyambut Jokowi. Ia menyebut, warga sangat aktif untuk gotong royong membersihkan kampung dan melebarkan jalan kampung untuk menyambut kedatangan Jokowi.

"Saat jeruk manis warga diterima Bapak Jokowi di Istana, kan Bapak Presiden bilang akan datang ke Liang Melas Datas. Jadi kita bersama warga mempersiapkan diri untuk menyambut kedatangan beliau," kata Kepala Desa Kutambelin, Ramedi Sembiring.

Aparat Setempat Turun ke Lapangan

jokowi disebut akan kunjungi liang melas warga gotong royong lakukan ini

Instagram/@medantoday ©2022 Merdeka.com

Namun ternyata, tak hanya warga yang kini tengah mempersiapkan kedatangan Jokowi. Aparat dan pemerintah setempat juga baru-baru ini terlihat terjun ke lokasi Liang Melas Datas untuk melakukan pengecekan wilayah tersebut.

Dalam unggahan lain di akun @medantoday pada Jumat (21/1), Kapolres Tanah Karo, Ronny Nicolas Sidabutar beserta rombongan melakukan pengecekan ke Liang Melas Datas. Pengecekan yang dilakukan petugas mulai dari lokasi Helipet di perladangan Desa Kutabangun. Kemudian lokasi SD Negeri Suka Julu hingga Desa Kutambelin yang direncanakan menjadi tempat pertemuan masyarakat dengan Jokowi.

Namun, aksi aparat kepolisian yang turun ke lokasi Liang Melas Datas ini justru mendapat sindiran dari warganet. Banyak warganet yang menilai, petugas dan pemerintah setempat hanya pencitraan, sementara selama puluhan tahun jalan di daerah tersebut tak pernah diperbaiki.

"Sibuk semua dari dulu ngapain aja kalian?" tulis akun @febriirawan1602.

"Semoga datangnya mendadak, biar ga ada prepare utk tambal tempel supaya nampak kerja," tulis akun @kametge.

"Pejabat daerah nya kebingungan itu. Jalan tak di perhatikan dari dulu," tulis akun @nursuhuddin123.

Sementara itu, sampai saat ini belum ada informasi resmi terkait kapan tepatnya Jokowi akan mengunjungi Liang Melas Datas. (mdk/far)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Cerita Jokowi Tempuh 3 Jam Perjalanan dari Bandara ke Rumah
Cerita Jokowi Tempuh 3 Jam Perjalanan dari Bandara ke Rumah

Kepulangan Presiden ke-7 Joko Widodo (Jokowi) dan Iriana ke kampung halaman Solo, mendapatkan sambutan luar biasa dari masyarakat maupun relawan.

Baca Selengkapnya
Disambut Ribuan Warga, Jokowi Bagi-Bagi Kaos dari Atas Mobil Maung saat Pulang Kampung ke Solo
Disambut Ribuan Warga, Jokowi Bagi-Bagi Kaos dari Atas Mobil Maung saat Pulang Kampung ke Solo

Ratusan spanduk tersebar di sejumlah titik untuk menyambut Jokowi dan Iriana pulang kampung ke Solo

Baca Selengkapnya
Jokowi Blusukan ke Pasar Sanggam Adji Dilayas Berau, Bagi Kaos Hingga Swafoto
Jokowi Blusukan ke Pasar Sanggam Adji Dilayas Berau, Bagi Kaos Hingga Swafoto

Kedatangan Jokowi membuat warga heboh dan antusias. Para pedagang menunggu-nunggu menantikan orang nomor satu di Indonesia tersebut.

Baca Selengkapnya
Telan Biaya Rp2,5 M, Ini Fakta Patung Jokowi yang Dibangun Masyarakat Karo
Telan Biaya Rp2,5 M, Ini Fakta Patung Jokowi yang Dibangun Masyarakat Karo

Fakta pembangunan Patung Jokowi di Kabupaten Karo, telan dana mencapai Rp2,5 Miliar.

Baca Selengkapnya
Rombongan Presiden Melintas di Temanggung Warga Teriaki Ganjar, Ini Reaksi Jokowi
Rombongan Presiden Melintas di Temanggung Warga Teriaki Ganjar, Ini Reaksi Jokowi

Jokowi melakukan kunjungan kerja di sejumlah daerah di Jawa Tengah

Baca Selengkapnya
Jokowi Bersama Ahmad Luthfi-Taj Yasin Pawai Keliling Kota Klaten dan Karanganyar
Jokowi Bersama Ahmad Luthfi-Taj Yasin Pawai Keliling Kota Klaten dan Karanganyar

Ribuan warga di kedua kabupaten antusias menyambut kedatangan Jokowi dan kedua pasangan yang berpawai diiringi kesenian daerah

Baca Selengkapnya
Jokowi Kaget Saat Berkunjung ke Berau, Ini Penyebabnya
Jokowi Kaget Saat Berkunjung ke Berau, Ini Penyebabnya

Presiden Joko Widodo (Jokowi) melakukan kunjungan kerja ke Kabupaten Berau, Kalimantan Timur, Kamis (26/9).

Baca Selengkapnya
Jokowi Lebaran ke Medan, Kunjungi Anak dan Menantu serta Cucunya
Jokowi Lebaran ke Medan, Kunjungi Anak dan Menantu serta Cucunya

Hari kedua lebaran, Presiden Jokowi mengunjungi anak-cucu di Medan,

Baca Selengkapnya
Disaksikan Jokowi, Senangnya Warga Dapat Bantuan Sembako Jelang Lebaran
Disaksikan Jokowi, Senangnya Warga Dapat Bantuan Sembako Jelang Lebaran

Tampak antusiasme ribuan masyarakat ikut mengantre untuk mendapatkan bantuan sembako.

Baca Selengkapnya
Sejumlah Reklame dan Spanduk 'Selamat Datang' Sambut Presiden Jokowi Kunker di Sumsel
Sejumlah Reklame dan Spanduk 'Selamat Datang' Sambut Presiden Jokowi Kunker di Sumsel

Presiden Jokowi terlihat mengenakan setelan kemeja putih dipadu dengan celana hitam yang langsung disambut oleh Pj Gubernur Sumsel Agus Fatoni.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Jokowi Open House Lebaran Terakhir di Istana, Hadir Para Menteri & Warga Antre Sejak Subuh
VIDEO: Jokowi Open House Lebaran Terakhir di Istana, Hadir Para Menteri & Warga Antre Sejak Subuh

Masyarakat yang hadir tak hanya dari Jabodetabek saja, namun juga berasal dari sejumlah daerah.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Jokowi Sampai Duduk Bersimpuh di Hadapan Pedagang saat Blusukan di Pasar Laino
VIDEO: Jokowi Sampai Duduk Bersimpuh di Hadapan Pedagang saat Blusukan di Pasar Laino

Presiden Jokowi berjalan dan menyapa para pedagang

Baca Selengkapnya