Viral Rumah Unik yang Terbelah oleh Jalanan di Demak, Begini Penampakannya
Sebuah rumah tampak terbelah oleh jalanan besar. Video ini sukses mencuri perhatian warganet.
Sebuah rumah tampak terbelah oleh jalanan besar. Video ini sukses mencuri perhatian warganet.
Viral Rumah Unik yang Terbelah oleh Jalanan di Demak, Begini Penampakannya
Belum lama ini, publik kembali dihebohkan dengan sebuah video viral yang memperlihatkan pemandangan tak biasa di kawasan Desa Karangrejo, Kalikondang, Demak, Jawa Tengah.
Di sana, terlihat sebuah rumah tampak terbelah oleh jalanan yang cukup lebar.
Sontak saja, video yang diunggah oleh pemilik akun Instagram @fitrii_nofia ini pun langsung mencuri perhatian publik.
Berikut ulasan selengkapnya.
Dalam video yang dibagikan, perekam tampak melewati sebuah jalanan dengan pemandangan yang tak biasa. Ia kedapatan rumah unik yang terbelah oleh jalanan.
Meskipun ada rumah yang terbelah, namun luas jalanan masih terbilang sangat lega. Bahkan, jalanan tersebut bisa dilewati oleh mobil.
Saat memasuki lubang yang ada di rumah itu, wanita ini menemukan sebuah ruangan dengan dinding berwarna biru. Di depan ruangan tersebut terdapat parkiran mobil.
Ruangan tersebut terlihat begitu gelap. Dugaan besar, ruangan tersebut merupakan area tempat tidur pemilik rumah.
"Ini yang salah siapa lurr ?"
tulis pemilik akun dalam unggahannya.
TikTok
Sejauh ini, belum ada penjelasan lebih lanjut mengenai rumah unik tersebut. Kendati demikan, rumah unik yang berlokasi di kawasan Desa Karangrejo, Kalikondang, Demak tersebut berhasil viral usai diunggah di media sosial.
Komentar Warganet
Tak hanya itu, video berdurasi beberapa detik ini pun juga dibanjiri beragam komentar warganet. Tak sedikit dari mereka yang dibuat heran melihat penampakan tersebut.
"Ini harusnya jalanan umum atau memang dibangun seperti itu tanahnya milik pribadi? serius tanya," tanya salah satu warganet di kolom komentar."Positif thinking aja itu tanah dia tpi masih memberikan akses jalan untuk orang," komentar warganet.
"Kalo memang rumahnya dibongkar untuk jalan amalnya pasti mengalir trus," komentar warganet.
"Persis kayak keluarga di Jogja, punya tanah tapi di jadiin jalan umum InsyaAllah jadi amal jariyah katanya gtu bang yudho," komentar warganet lainnya.