Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

CEO Telkomsel: Data dan Transaksi Pelanggan Aman, pasca-Peretasan

CEO Telkomsel: Data dan Transaksi Pelanggan Aman, pasca-Peretasan CEO Telkomsel: Data dan Transaksi Pelanggan Aman, pasca-Peretasan. ©2017 Merdeka.com

Merdeka.com - Ririek Adriansyah, Direktur Utama Telkomsel, memastikan data dan transaksi pelanggan aman, setelah website-nya diretas sejak Jumat (28/4) pagi tadi. Sebab website yang diretas itu merupakan website yang berdiri sendiri (stand alone), yang tidak terkoneksi dengan sistem dan server database pelanggan Telkomsel.

Saat ini Telkomsel adalah operator seluler nomor satu di Indonesia, dengan jumlah pelanggan mencapai 169 juta pengguna per kuartal I 2017.

"Website yang diretas website yang hanya menyajikan informasi perusahaan. Ini stand alone web, tidak ada terkoneksi dengan server sistem database pelanggan dan transaksi Telkomsel. Jadi data pelanggan dan catatan transaksi pelanggan kami tegaskan aman," ujar Ririek, saat memberikan jumpa pers soal peretasan web Telkomsel, di kantornya, Jumat sore.

Dalam jumpa pers dadakan ini, Ririek tampil sendiri dan tidak didampingi direktur lainnya.

Ririek mengaku sebenarnya saat ini pihaknya sedang dalam proses migrasi infrastruktur server supaya memiliki sistem keamanan lebih baik. Sayangnya, server untuk website yang hanya memuat informasi perseroan itu adalah prioritas terakhir. Sehingga belum sempat dilakukan migrasi, tapi sudah telanjur diretas.

Sebelumnya Ririek menyatakan, website Telkomsel diretas pada hari ini jam 05.15 WIB. Dalam tempo 15 menit kemudian, tepatnya jam 5.30, informasi peretasan ini serempak muncul di media sosial.

"Setelah melakukan langkah-langkah, website bertahap bisa diakses pada jam 15.00 WIB, kemudian full normal sejak petang hari ini," pungkasnya.

(mdk/gni)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP