70 Tebak-tebakan Gombal dan Jawabannya untuk Diberikan pada Pasangan
Kumpulan kata-kata gombal untuk pasangan dan jawabannya yang bakal sukses bikin baper.
Tebak-tebakan gombal dan jawabannya bisa disampaikan ke pasangan ataupun pada seseorang saat masa-masa pendekatan alias PDKT. Sebab, tebak-tebakan gombal biasanya berisi rayuan yang ringan, lucu, tapi akan tetap memberikan kesan baik bagi orang yang menerimanya.
Menurut Kamus Besar Bahasa Indonesia (KBBI), gombal sendiri berarti rayuan. Umumnya, gombalan memang diberikan untuk merayu atau menggoda. Gombalan sebenarnya juga bisa menjadi sarana menyampaikan isi hati kepada si dia secara tidak langsung.
-
Kenapa tebak-tebakan lucu buat pacar cocok buat gombalan? Tebak-tebakan lucu buat pacar juga bisa dijadikan bahan gombalan yang mempererat hubungan.
-
Siapa yang bisa ngasih tebak-tebakan gombal? Tebak-tebakan gombal bisa Anda sampaikan pada pasangan.
-
Bagaimana cara tebak-tebakan gombal menyampaikan pesan cintanya? Setiap tebakan sering kali disertai dengan permainan kata yang cerdas, menciptakan tantangan bagi pendengar untuk memecahkan teka-teki yang disampaikan.
-
Siapa yang paling sering ngeluarin tebak-tebakan gombal lucu? Tebak-tebakan gombal lucu juga sering digunakan untuk tebar pesona.
-
Apa yang membuat tebak-tebakan gombal lucu? Selain mendatangkan tawa dan canda, bermain tebak-tebakan lucu gombal juga dapat membuat pasangan semakin cinta terhadap kepribadian kita yang hangat.
-
Kenapa kata-kata gombal lucu cocok untuk pasangan? Menjalin hubungan memang susah-susah gampang. Oleh karena itu, kumpulan kata-kata gombal lucu bikin baper cocok untuk Anda pasangan baru maupun lawas yang hubungannya sedang renggang.
Dengan begitu, anda tidak perlu malu menyampaikan isi hati yang sebenarnya karena disampaikan menggunakan tebak-tebakan. Berikut merdeka.com membagikan kumpulan tebak-tebakan gombal dan jawabannya dilansir dari berbagai sumber, Selasa (12/11/2024):
Kumpulan Tebak-tebakan Gombal Singkat
1. Kamu tahu nggak bedanya 1990 dan 2024?
Jawaban: Kalau 1990 itu cerita Dilan Milea, kalau 2024 itu cerita kita berdua
2. Kolak apa yang buat baper?
Jawaban: Kolak-ukan segalanya untukmu
3. Kalau ibarat aku setrika maka kamu itu listriknya, kamu tahu kenapa?
Jawaban: Soalnya nggak bisa hidup, nih, aku tanpamu
4. Tahu nggak bedanya kamu dan buku?
Jawaban: Kalau buku itu jendela dunia, sedangkan kamu adalah duniaku
5. Tebak apa bedanya kamu dan planet Saturnus?
Jawaban: Kalau cincin Saturnus itu dari asteroid tapi kalau kamu, cincinnya dari aku
6. Apa perbedaan kamu dan PKI?
Jawaban: PKI itu terkenal komunis, kalau kamu kenapa bisa manis?
7. Tebak bedanya kamu sama motor?
Jawaban: Motor butuh bensin supaya bisa jalan, aku butuh kamu agar bisa hidup
8. Tahu kenapa bintang di langit nggak seindah biasanya?
Jawaban: Soalnya bintang terindah pindah ke matamu
9. Kamu punya kenalan notaris nggak?
Jawaban: Aku lagi mau urus surat kepemilikan hati kamu, nih
10. Ada momen yang lebih indah dari berulang tahun, kamu tahu nggak?
Jawaban: Berulang kali menatap senyuman indah di wajahmu
11. Kamu tahu nggak kalau kamu itu nakutin banget jadi orang?
Jawaban: Kamu itu bikin aku takut kehilangan
12. Semen yang satu ini buat bahagia, tahu itu apa?
Jawaban: Semenjak aku memutuskan untuk mencintaimu
13. Kunci, kunci apa yang paling sulit diduplikat?
Jawaban: Kunci yang bisa membuka hatimu untukku
14. Tebak tahu apa yang buat bahagia?
Jawaban: Tahu-tahu nikah sama kamu
15. Kamu dan ujian itu sama, tahu kenapa?
Jawaban: Sama-sama harus diperjuangkan demi masa depan
16. Tahu perbedaan kamu dengan Borobudur, nggak?
Jawaban: Kalau Borobudur itu candi, kalau kamu itu candu
17. Hemat pangkal kaya, kalau kamu?
Jawaban: Pangkal hatiku
18. Aku suka sama teknik elektro, tahu kenapa?
Jawaban: Karena aku pengen bikin pembangkit listrik tenaga cinta
19. Cintaku padamu itu sama seperti roda kereta api, tebak kenapa?
Jawaban: Karena selamanya nggak akan pernah kempes
20. Arah, arah apa yang bisa membutakan mata?
Jawaban: Arahan cintaku padamu
21. Tahu kenapa kopi rasanya pahit?
Jawaban: Soalnya yang manis itu cuma senyum kamu
22. Ada perbedaan antara kamu dengan jarum jam, mau tahu?
Jawaban: Jarum jam muterin angka, kalau kamu muter terus di pikiran aku
23. Susu apa yang mampu buat aku bahagia?
Jawaban: Dancow, Dancow hadir mengubah segalanya
24. Tebak kenapa aku suka warna biru?
Jawaban: Karena aku biru-saha untuk membahagiakanmu
25. Kenapa sih kamu itu kayak manga?
Jawaban: Soalnya udah harum, manis pula lagi
26. Kamu tahu nggak bedanya Sarimi sama kamu?
Jawaban: Kalau Sarimi isi dua, kalau kamu itu isi hatiku
27. Papa kamu tukang las, bukan?
Jawaban: Soalnya kamu telah menyatukan hatiku yang sempat hancur lebur
28. Tahu apa perbedaan cuaca dan kamu?
Jawaban: Cuaca boleh mendung sampai berkabut asap tapi aku tetap siap mencintaimu
29. Cita-cita aku itu astronot, kamu tahu nggak kenapa?
Jawaban: Supaya aku bisa kejar kamu hingga ke luar angkasa
30. Kucing, kucing apa yang paling indah?
Jawaban: Kucing-ta kamu selamanya
31. Papa kamu guru Bahasa Inggris, ya?
Jawaban: Soalnya tiap kali kita ketemu, aku selalu pengen bilang 'I love you'
32. Tebak apa perbedaan bahu jalan dan bahu kamu?
Jawaban: Bahu jalan tempat mobil berhenti, kalau kamu tempat sandaran aku
33. Mata, mata apa yang bikin lemah?
Jawaban: Matamu melemahkanku
34. Coba sebutkan bedanya kamu dengan matahari?
Jawaban: Kalau matahari menyinari dunia, sedangkan kamu menyinari hari-hariku
35. Pernah nggak sih kamu dicariin orang tua?
Jawaban: Soalnya kamu menetap terus-menerus di dalam hatiku
Tebak-tebakan Percakapan
Tebakan gombal 1
A: "Bapak kamu pegawai PLN ya?"
B: "Ah enggak, kenapa emang?"
A: "Karena kamu selalu menerangi hatiku."
Tebakan gombal 2
A: "Kamu tahu enggak bedanya kamu sama rumus Fisika?"
B: "Enggak, apa tuh?"
A: "Kalau rumus Fisika susah dihafal, kalau kamu susah dilupain."
Tebakan gombal 3
A: "Kalau kamu jadi senar gitar, aku enggak mau jadi gitaris dan memainkannya."
B: "Emang kenapa?"
A: "Karena aku tidak ingin senar itu putus, seperti aku juga tidak mau putus dari kamu untuk selamanya."
Tebakan gombal 4
A: "Kamu tahu enggak ada dua waktu yang paling aku suka?"
B: "Apa itu?"
A: "Waktu aku bersamamu sekarang dan waktu aku bersamamu untuk selamanya."
Tebakan gombal 5
A: "Orang tua kamu orang Jawa ya?"
B: "Kok tau sih?"
A: "Soalnya setiap aku melihat kamu, aku jadi tresno karo kowe."
Tebakan gombal 6
A: "Kamu enggak pernah cape ya?"
B: "Ah kenapa emang?"
A: "Butkinya kamu enggak pernah cape lari-lari di hati dan pikiranku."
Tebakan gombal 7
A: "Kamu tahu enggak kenapa kopi rasanya pahit?"
B: "Enggak, kenapa emang?"
A: "Karena rasa manisnya pindah ke senyum kamu."
Tebakan gombal 8
A: "Kamu tahu enggak apa bedanya garuda sama kamu?"
B: "Apa itu?"
A: "Kalau garuda di dadaku, kalau kamu di hatiku."
Tebakan gombal 9
A: "Tahu enggak kenapa pelangi cuma setengah?"
B: "Enggak, kenapa emang?"
A: "Karena setengahnya lagi ada di matamu."
Tebakan gombal 10
A: "Neng, tahu enggak buah apa yang paling manis?"
B: "Apa itu?"
A: "Buah cinta kita."
Tebakan gombal 11
A: "Kamu tahu enggak bedanya hujan sama kamu?"
B: "Apa itu?"
A: "Kalau hujan turun ke bumi, kalau kamu turun ke hatiku."
Tebakan gombal 12
A: "Kamu tahu enggak penyakit apa yang paling aku enggak mau terjadi padaku?"
B: "Apa itu?"
A: "Sakit hati. Soalnya di hati aku ada kamu, aku enggak mau kamu ikut sakit."
Tebakan gombal 13
A: "Apa persamaan langit senja sama kamu?"
B: "Apa itu?"
A: "Sama-sama indah dan menghangatkan hatiku."
Tebakan gombal 14
A: "Kemarin aku ke dokter mata, terus kamu tahu enggak apa kata dokternya?"
B: "Enggak, apa itu?"
A: "Katanya ada kamu di mataku."
Tebakan gombal 15
A: "Kamu tahu enggak kalau Allah enggak cuma memberi mukjizat ke Nabi Musa, tapi juga ke kamu?"
B: "Ah emang aku punya mukjizat apa?"
A: "Kalau mukjizat Nabi Musa kan bisa membelah lautan dengan tongkat, kalau kamu bisa membelah hatiku dengan cintamu."
Tebak-tebakan Gombal Bikin Salting
1. Ada panda yang buat bahagia, kamu tahu nggak?
Jawaban: Panda-ngin kamu setiap hari
2. Tebak apa perbedaan kamu dengan kipas?
Jawaban: Kalau kipas bikin angin, kalau kamu bikin kangen
3. Melihat wajahmu bagaikan menemukan lowongan kerja, kamu tahu?
Jawaban: Bawaannya ingin melamar hehe
4. Sebutkan perbedaan Monas dan kamu?
Jawaban: Monas milik pemerintah, sedangkan kamu milik aku
5. Malam apa yang paling menakutkan dibandingkan malam Jumat?
Jawaban: Malam-malamku tanpamu
6. Kamu tahu nggak kalau aku suka belajar?
Jawaban: Belajar mencintai dirimu sepenuh hati dan selamanya
7. Rel apa yang bisa bikin sakit?
Jawaban: Relain kamu pergi dengan yang lain
8. Coba tebak kenapa kamu mirip sama bendera?
Jawaban: Soalnya bayang-bayangmu selalu berkibar di hatiku, nih
9. Ada kopi yang paling enak, tahu nggak?
Jawaban: Kopi-lih kamu menjadi kekasih hatiku
10. Kamu tahu kuda apa yang bikin aku selalu bahagia?
Jawaban: Kuda-pat kekasih sepertimu
11. Ngemilin apa yang paling enak?
Jawaban: Ngemil-ikin kamu selamanya
12. Sebutkan perbedaan antara kamu dan garuda?
Jawaban: Garuda di dadaku, kalau kamu di hatiku
13. Ada cuka yang rasanya manis, tebak cuka apa?
Jawaban: Cuka sama kamu
14. Buaya apa yang bisa bikin senang?
Jawaban: Buaya-ngin masa depan bersamamu
15. Cicak apa yang berbahaya dan bisa menyebabkan kematian?
Jawaban: Cicak napas setiap kali melihatmu
16. Coba tebak kenapa menara pisa miring?
Jawaban: Karena terpesona dengan senyuman kamu
17. Mobil yang satu ini bisa buat galau loh, tebak mobil apa?
Jawaban: Mobilang sayang tapi bukan pacar, tembak tidak ya... tembak tidak ya
18. Tahu nggak perbedaan kamu dengan modem?
Jawaban: Kalau modem terkoneksi ke internet, kalau kamu terkoneksi ke hatiku
19. Nasi uduk mana yang paling enak?
Jawaban: D-uduk berdua bersamamu
20. Tebak bau apa yang paling sweet?
Jawaban: Bau amis, I miss you so much