Daftar Instansi dan Kementerian Buka Lowongan CPNS 2023 untuk Lulusan SMK/SMA
Sebelum mendaftar, calon pelamar harus mencermati syarat pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).
Selain lulusan sarjana atau S1, sejumlah kementerian dan lembaga negara juga dikabarkan akan membuka lowongan CPNS 2023 untuk lulusan SMA dan SMK.
Daftar Instansi dan Kementerian Buka Lowongan CPNS 2023 untuk Lulusan SMK/SMA
Daftar Instansi dan Kementerian Buka Lowongan CPNS 2023 untuk Lulusan SMK/SMA
Seleksi Calon Aparatur Sipil Negara atau CASN 2023 termasuk CPNS dan PPPK akan segera digelar. Calon pendaftar bisa mulai mempersiapkan diri dari sekarang karena akan tersedia 572.299 formasi yang tersedia untuk penerimaan Calon Pegawai Negeri Sipil atau CPNS 2023 dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK).
Selain lulusan sarjana atau S1, sejumlah kementerian dan lembaga negara juga dikabarkan akan membuka lowongan CPNS 2023 untuk lulusan SMA dan SMK.
Untuk mengetahui informasi dan pendaftaran CPNS 2023 dan PPPK selain melalui laman sscasn.bkn.go.id.
Seleksi CASN 2023 kali ini akan tersedia di portal ASN Karier. Di dalamnya akan menampilkan informasi uraian tugas, jabatan, dan pendapatan yang berguna untuk membantu memilih formasi.
1. Kementerian Hukum dan HAM (Kemenkumham)
2. Kementerian Pertanian (Kementan)
3. Kementerian Pertahanan (Kemhan)
4. Kejaksaan Agung (Kejagung)
5. Kementerian Perhubungan (Kemenhub)
6. Kementerian Lingkungan Hidup dan Kehutanan (KLHK).
Sebelumnya, Menteri Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (PANRB) Abdullah Azwar Anas, meminta masyarakat untuk mempersiapkan diri serta memperhatikan syarat-syarat seleksi Calon Aparatur Sipil Negara atau CASN 2023, baik CPNS 2023 maupun PPPK akan dibuka dalam waktu dekat.
Sebelum mendaftar, calon pelamar harus mencermati syarat pendaftaran Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) dan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) secara umum, misalnya terkait batas usia pelamar, jabatan, kualifikasi pendidikan, dan lain-lain.
“Calon pelamar harus mengetahui formasi jabatan yang akan dilamar secara spesifik. Apakah jabatan tersebut dibuka untuk menjadi CPNS atau PPPK,” kata Menteri Anas di Jakarta, Sabtu (2/9/2023).Selain itu, calon pelamar diminta harus aktif mencari informasi di laman atau media sosial resmi instansi pemerintah terkait seleksi CASN.
“Seperti tahun-tahun sebelumnya, seluruh syarat dan ketentuan akan diinformasikan secara terbuka,” ujar MenPAN Anas.
Terkait persyaratan, pelamar bisa mempersiapkan dokumen-dokumen umum dahulu seperti ijazah, transkrip nilai, KTP, akta kelahiran, daftar riwayat hidup. Sementara, dokumen lain yang nantinya akan diumumkan dalam pengumuman.