Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Garuda Indonesia resmikan penerbangan langsung Surabaya-Madinah

Garuda Indonesia resmikan penerbangan langsung Surabaya-Madinah Garuda Indonesia. ©2014 merdeka.com/arie basuki

Merdeka.com - Maskapai nasional, Garuda Indonesia meresmikan rute penerbangan baru Surabaya-Madinah PP (pulang-pergi). Garuda membidik potensi pasar umrah dan sekaligus memperluas jaringan penerbangannya, khususnya di wilayah Timur Tengah.

Direktur Cargo Garuda Indonesia, Sigit Muhartono mengatakan, penerbangan tersebut dilaksanakan pada hari Selasa setiap pekan dengan menggunakan armada Airbus 330-300 berkapasitas 260 orang penumpang.

"Sebagai salah satu negara dengan jumlah Muslim terbesar, kami senantiasa berupaya memberikan kemudahan bagi umat Islam Indonesia untuk melaksanakan perjalanan ibadah ke Tanah Suci," katanya seperti ditulis Antara, Selasa (29/11).

Orang lain juga bertanya?

Wali Kota Surabaya, Tri Rismaharini menyambut baik adanya rute baru itu, karena membantu warga Surabaya atau juga warga di Jawa Timur untuk bepergian umrah dengan nyaman.

"Saya kerap kali melihat ada warga saya yang harus keleleran di Jakarta untuk menunggu penerbangan lanjutan ke Surabaya," katanya.

Pada kegiatan ini, Ebad Wisata memberangkatkan jamaah umrah langsung dari Surabaya ke Madinah dengan menggunakan penerbangan perdana Airlines Garuda Indonesia dari Bandara Internasional Juanda langsung ke Madinah.

"Biasanya, penerbangan jamaah umroh transit ke Bandara Internasional Soekarno Hatta, kemudian baru ke Madinah. Ada sebanyak 339 jamaah umrah yang langsung penerbangan dari Surabaya ke Madinah," ujar pembimbing Jamaah Umroh Ebad Wisata, Abdul Malik.

Dengan dibukanya penerbangan rute Surabaya-Madinah akan menghemat waktu. Karena ditempuh dalam waktu 10 jam dan menghemat waktu enam jam.

"Kami bersyukur dengan adanya penerbangan ini dan diharapkan bisa terus dikembangkan lebih baik lagi," katanya.

(mdk/idr)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Garuda Indonesia Buka Rute Penerbangan Umrah Yogyakarta-Jeddah
Garuda Indonesia Buka Rute Penerbangan Umrah Yogyakarta-Jeddah

Pada Sabtu (12/8) kemarin, maskapai plat merah resmi membuka penerbangan langsung ke Tanah Suci dari Yogyakarta.

Baca Selengkapnya
5 Wisata Halal di Indonesia yang Potensial, Kaya Akan Ikon Religius
5 Wisata Halal di Indonesia yang Potensial, Kaya Akan Ikon Religius

Wisata halal adalah salah satu konsep pariwisata menarik yang ditawarkan oleh Indonesia.

Baca Selengkapnya
Garuda Indonesia dan Citilink Tambah 570 Penerbangan untuk Mudik Lebaran 2024
Garuda Indonesia dan Citilink Tambah 570 Penerbangan untuk Mudik Lebaran 2024

Garuda Indonesia Group menyiapkan 570 penerbangan tambahan atau extra flight dalam rangka menyambut musim mudik Lebaran 2024.

Baca Selengkapnya
Menhub Budi Bertemu Dubes Arab Saudi, Bahas Akses Transportasi Umrah dan Haji
Menhub Budi Bertemu Dubes Arab Saudi, Bahas Akses Transportasi Umrah dan Haji

Pertemuan tersebut membahas sejumlah rencana, seperti layanan haji dan umrah, hingga akses penerbangan ke bandara Kertajati.

Baca Selengkapnya
Garuda Indonesia Tawarkan Tiket Murah untuk Perjalanan Umroh, Cek Harganya di Sini
Garuda Indonesia Tawarkan Tiket Murah untuk Perjalanan Umroh, Cek Harganya di Sini

Garuda Indonesia pun menggelar Garuda Indonesia Umrah Travel Fair (GUTF) 2024 pada 23-25 Agustus.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Sambutan Meriah, 393 Jemaah Calon Haji Indonesia Tiba di Madinah Diiringi Selawat Nabi & Taburan Bunga
VIDEO: Sambutan Meriah, 393 Jemaah Calon Haji Indonesia Tiba di Madinah Diiringi Selawat Nabi & Taburan Bunga

Setibanya di Bandara Madinah, para jemaah haji ini mendapatkan layanan jalur cepat

Baca Selengkapnya
Tawarkan Tiket Murah untuk Umrah, Garuda Indonesia Target Bisa Angkut 21.000 Penumpang
Tawarkan Tiket Murah untuk Umrah, Garuda Indonesia Target Bisa Angkut 21.000 Penumpang

Jakarta-Madinah PP mulai Rp14,4 jutaan, serta penerbangan business class mulai dari Rp31,2 jutaan.

Baca Selengkapnya
Kemenag Ingatkan Saudi Airlines dan Garuda Indonesia Tak Lagi Terlambat Angkut Jemaah Haji
Kemenag Ingatkan Saudi Airlines dan Garuda Indonesia Tak Lagi Terlambat Angkut Jemaah Haji

Sebagai pengingat pada fase keberangkatan jemaah haji dari Tanah Air, baik maskapai Saudi Airlines maupun Garuda Indonesia pernah beberapa kali terlambat.

Baca Selengkapnya
Sederet Kemudahan dari Kerajaan Arab Saudi Khusus Untuk Jemaah Haji Indonesia
Sederet Kemudahan dari Kerajaan Arab Saudi Khusus Untuk Jemaah Haji Indonesia

Menteri Haji dan Umrah Arab Saudi Tawfiq bin Fawzan Al-Rabiah memberikan sejumlah kemudahan khusus kepada jemaah haji Indonesia.

Baca Selengkapnya
Garuda Indonesia dan Citilink Siapkan 1,4 Juta Kursi untuk Arus Mudik dan Balik Lebaran 2024
Garuda Indonesia dan Citilink Siapkan 1,4 Juta Kursi untuk Arus Mudik dan Balik Lebaran 2024

Hadapi mudik dan arus balik lebaran, Garuda Indonesia dan Citilink siapkan 1,4 juta kursi

Baca Selengkapnya
Kunjungan Paus Fransiskus Dinilai Perkuat Toleransi & Harmoni Antar-Umat Beragama
Kunjungan Paus Fransiskus Dinilai Perkuat Toleransi & Harmoni Antar-Umat Beragama

Pesan-pesan perdamaian yang disampaikan Paus Fransiskus dapat meningkatkan kerukunan.

Baca Selengkapnya
393 Jemaah Haji Indonesia Tiba di Bandara AMMA Madinah, Langsung Menuju Hotel Tanpa Proses Imigrasi
393 Jemaah Haji Indonesia Tiba di Bandara AMMA Madinah, Langsung Menuju Hotel Tanpa Proses Imigrasi

Jemaah haji Indonesia kloter 1 gelombang 1 tiba di Bandara AMMA, Madinah sekitar pukul 07.55 WAS.

Baca Selengkapnya