Mendag Enggar ungkap Pemerintah Jokowi ingin masyarakat kembali datang ke pasar
Merdeka.com - Menteri Perdagangan, Enggartiasto Lukita, melakukan blusukan ke Pasar Pingit, Kota Yogyakarta, Sabtu (30/12). Menteri Enggar mengunjungi langsung hasil renovasi Pasar Pingit dan melakukan pengecekan harga.
Menteri Enggar menuturkan Presiden Jokowi menargetkan 5.000 pasar dibangun, direvitalisasi dan direnovasi. Pasar Pingit menjadi salah satu pasar yang direnovasi oleh pemerintah bekerja sama dengan Pemerintah Kota Yogyakarta.
"Pasar adalah denyut nadi ekonomi di daerah. Perdagangan akan nampak terlihat dari aktivitas pasar," ujar Menteri Enggar, Sabtu (30/12).
-
Bagaimana cara Gibran berjanji untuk revitalisasi Pasar Minggu? 'Mas tolong betulin pasar kami ya, Mas. (Ini) becek, jatuh, dan sepi,' kata seorang ibu-ibu kepada Gibran di Pasar Minggu Jakarta Selatan, Sabtu (23/12). 'Iya, makanya saya ke sini, Bu. Becek ini lho makanya. Kalau sepi ndak. Nanti, nanti kita benerin ya,' jawab Gibran.
-
Kenapa Kemendag genjot potensi pasar minyak goreng? 'Kunjungan lapangan tersebut menghasilkan tawaran kerja sama di bidang industri pengemasan minyak goreng Indonesia. Industri pengemasan minyak goreng Indonesia memiliki peluang yang besar untuk dipasarkan di pasar regional Timur Tengah dan Afrika,' ungkap Syahran.
-
Dimana Kemendag genjot pasar minyak goreng? Kementerian Perdagangan melalui Atase Perdagangan (Atdag) Kairo terus berupaya menggenjot potensi pasar pengemasan minyak goreng Indonesia di Timur Tengah dan Afrika.
-
Bagaimana Pemkab Paser meningkatkan Pasar Senaken? Kedepannya akan kami terus tingkatkan penerapan tera ulang di Pasar Senaken,' sebutnya.
-
Apa yang dilakukan Kemendag untuk memperluas pasar ekspor? Kementerian Perdagangan terus memperluas pangsa ekspor produk Indonesia hingga ke Meksiko. Salah satu upaya yang dilakukan yaitu dengan menggelar pameran Expo Indonesia en Mexico (EIM) pada 3--6 Agustus 2023 di kawasan World Trade Center, Mexico City, Meksiko dan menghadirkan 51 pelaku usaha di pameran tersebut.
-
Bagaimana progres pembangunan Pasar Petangis? Sedangkan untuk pasar di Desa Petangis saat ini pengerjaan telah mencapai 70 persen. Bangunan yang diperuntukkan bagi 54 petak dan 32 kios ini pengerjaannya bersumber dari APBN senilai Rp 2,8 miliar.
Menteri Enggar menuturkan jika pemerintah saat ini menggalakkan masyarakat untuk kembali ke pasar. Sebab, lanjutnya, pasar merupakan denyut nadi perekonomian.
"Fisiknya (pasar) yang kita perbaiki. Kemudian (pasar) direvitalisasi agar tak kalah bersaing dengan pasar modern," ungkapnya.
Presiden Jokowi, lanjutnya, menargetkan tiap tahun akan ada 1.000 pasar direvitalisasi. Dia menyampaikan hingga 2017 baru ada 2.900 lebih pasar yang telah direnovasi dan direvitalisasi.
"Sampai tahun 2017, saya masih kurang. Kekurangan itu akan kita kejar di tahun 2018," ujarnya.
Menteri Enggar menambahkan saat ini telah disiapkan kredit khusus kepada para pedagang tradisional melalui bank. Dia mencontohkan Jakarta dan sejumlah daerah lainnya telah diterapkan kredit khusus ini.
"Kami masih menginventarisasi daerah mana yang bisa masuk (program kredit bank). Dengan demikian tingkat persaingan sama. Biar masyarakat banyak pilihan dan kita mengangkat pasar tradisional," tuturnya.
Menteri Enggar juga meminta maaf kepada para pedagang pasar karena Presiden Jokowi yang sedianya akan datang dan meresmikan Pasar Pingit bersama empat pasar lainnya tak bisa datang. Presiden Jokowi tak jadi hadir karena padatnya jadwal.
"Saya ditugaskan Pak Jokowi ke sini (Pasar Pingit). Saya akan mewakili Bapak Presiden untuk meninjau (Pasar Pingit). Menyiapkan jika sewaktu-waktu Bapak Presiden sekiranya bisa meninjau setiap saat," urainya.
(mdk/bim)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Ma'ruf menyampaikan hal tersebut berkaitan dengan komitmen pemerintah dalam membangun dan merevitalisasi pasar rakyat.
Baca SelengkapnyaEks Gubernur DKI Jakarta ini memperkirakan proses revitalisasi Pasar Purwodadi dapat dimulai pada akhir Agustus atau awal September mendatang.
Baca SelengkapnyaJokowi turut menyoroti sejumlah potensi unggulan yang ada di Provinsi Jambi.
Baca SelengkapnyaJokowi mengatakan revitalisasi pasar tersebut berawal dari keluhan pedagang soal kondisi pasar yang kotor dan tidak tertata.
Baca SelengkapnyaGanjar telah merevitalisasi 79 pasar dengan total anggaran yang dikucurkan senilai Rp360,6 miliar.
Baca SelengkapnyaProgram revitalisasi Pasar Godean menelan anggaran Rp89 miliar
Baca SelengkapnyaJokowi menyebut, saat ini rencana revitalisasi pasar masih dalam proses lelang.
Baca SelengkapnyaPara pedagang dan seluruh PKL Pasar bersepakat untuk segera melakukan relokasi Pasar Banyuwangi.
Baca SelengkapnyaMenteri Basuki dan rombongan melihat secara langsung kondisi Pasar Banyuwangi.
Baca SelengkapnyaSelain revitalisasi, Gibran juga akan fokus mengendalikan harga bahan pokok apabila menjadi wakil presiden.
Baca SelengkapnyaMenteri Perdagangan Zulkifli Hasan meresmikan pembangunan Pasar Banjarsari di Pekalongan, Jawa Tengah hari ini, Rabu, (11/10).
Baca SelengkapnyaJokowi mengecek kondisi harga-harga bahan pokok di daerah tersebut sekaligus infrastruktur pasar di Mamasa.
Baca Selengkapnya