Menhub Budi sebut harga tiket pesawat Natal & Tahun Baru masih wajar

Merdeka.com - Menteri Perhubungan, Budi Karya Sumadi membantah adanya kenaikan harga atau tarif tiket pesawat di libur Natal 2016 dan Tahun Baru 2017. Kenaikan harga tiket yang tinggi menurutnya hanya isu belaka. Sebab, setelah dilakukan pengecekan, harga tiket pesawat masih normal.
"Kalau kenaikan tarif baru indikasi. Tadi saya sudah cek di beberapa bandara, ternyata mereka sampaikan tarif masih di batas normal. Jadi tarif ini masih isu," kata Budi Karya di Kantornya, Jakarta, Minggu (25/12).
Kendati begitu, dia mengimbau kepada semua maskapai agar tak menaikkan harga tiket pesawat untuk penumpang yang ingin merayakan hari raya Natal dan Tahun Baru 2017 bersama keluarga di kampung halaman. Selain itu, dia juga meminta tambahan slot pesawat untuk mengangkut semua penumpang yang membludak.
"Selain kita mengimbau agar ada slot baru di airline, sehingga ada penambahan slot dari berbagai jurusan sehingga slot itu akan berkaitan," kata dia.
Jumlah masyarakat yang menggunakan pesawat menurut Budi saat ini tercatat naik 15 persen. "Hal lain kapal terbang ada kenaikan 4 sampai 9 persen dan kenaikan di bandara lain ada yang sampai 15 persen. Satu sisi daya beli masyarakat (meningkat) dan saling mengunjungi."
(mdk/idr)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya