Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Operasi Pasar di Pontianak, Pertamina Siapkan 10.640 Tabung Elpji 3 Kg

Operasi Pasar di Pontianak, Pertamina Siapkan 10.640 Tabung Elpji 3 Kg elpiji 3 kg. ©2014 merdeka.com/imam buhori

Merdeka.com - PT Pertamina (Persero) Marketing Operation Region (MOR) VI Kalimantan, bersama Disperindagkop kota Pontianak, Kalimantan Barat menggelar operasi pasar elpiji 3 Kg. Kegiatan ini akan dilaksanakan hingga dua hari ke depan di 5 lokasi Pasar Kemuning, Pasar Flamboyan, Pasar Dahlia, Pasar Puring dan Pasar Kenanga Anggrek, di kota Pontianak.

Pada operasi pasar kali ini, Pertamina menyiapkan 10.640 tabung melalui 12 agen. Selain kota Pontianak, operasi pasar elpiji 3 Kg juga akan dilaksanakan di Kabupaten Kuburaya, dengan menyiapkan total 6.160 tabung melalui 9 agen.

"Operasi pasar dilakukan untuk memastikan ketersediaan elipji 3 Kg di lapangan, dan memastikan pembelinya adalah masyarakat yang berhak atas elpiji subsidi," kata Region Manager Communication, Relation & CSR Pertamina Kalimantan, Heppy Wulansari, kepada merdeka.com, Kamis (31/10).

Selain operasi pasar, Pertamina juga melakukan berbagai upaya untuk memastikan distribusi elpiji 3 Kg tepat sasaran. Antara lain sidak berkala dan penertiban pembelian elpiji 3 Kg di pangkalan.

"Pertamina telah melakukan sidak ke beberapa rumah makan bersama dengan Disperindagkop Kota Pontianak, Satpol PP, dan Anggota DPRD dari tanggal 28-29 Oktober kemarin. Dari sidak itu, ditemukan ada 3 lokasi rumah makan mendapatkan 99 tabung elpiji 3 Kg yang tidak sesuai peruntukkan," ujar Heppy.

Dari sidak tersebut, rumah makan yang masih menggunakan elpiji 3 Kg langsung diminta melakukan melakukan penukaran (trade in) ke elpiji non subsidi. Selain rumah makan, bersama dengan tim TPID (Tim Pengendalian Inflasi Daerah), dan Bappeda, Pertamina berencana melakukan pengecekan ke beberapa tempat lain, untuk melakukan hal serupa.

"Kami sudah menerapkan untuk pembelian di pangkalan menggunakan KTP. Di mana, 1 KTP maksimal pembelian dua tabung, sehingga tidak ada lagi penimbunan baik penggunaan rumah tangga dan usaha makanan," ungkap Heppy.

Heppy merinci, rata-rata konsumsi harian kota Pontianak adalah 21.480 tabung dengan realisasi penjualan tanggal 29-30 Oktober 2019. Masing-masing sebanyak 21.840 tabung dan 21.280 tabung yang disalurkan melalui 248 pangkalan di kota Pontianak.

Pertamina terus mengimbau masyarakat mampu, untuk beralih menggunakan Bright gas dengan varian elpiji can 220 gram, tabung 5,5 Kg, dan 12 Kg. "Kami akan terus pantau dalam beberapa waktu ini, dengan terus melakukan koordinasi dengan instansi terkait. Kami akan lakukan operasi pasar lanjutan bila dibutuhkan," demikian Heppy.

(mdk/idr)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Rajin Sidak SPBE, Pertamina Ingin Penyaluran Elpiji 3 Kg Tepat Sasaran
Rajin Sidak SPBE, Pertamina Ingin Penyaluran Elpiji 3 Kg Tepat Sasaran

Pengawasan dilakukan secara berkala untuk memastikan tera metrologi dalam kondisi aktif.

Baca Selengkapnya
Pemerintah Mulai Data Pengguna Sasaran Elpiji 3 Kg di 411 Kabupaten Kota
Pemerintah Mulai Data Pengguna Sasaran Elpiji 3 Kg di 411 Kabupaten Kota

Mulai 1 Maret 2023, pemerintah dengan Pertamina dan badan usaha penugasan telah melakukan registrasi atau pendataan pengguna elpiji 3 kg di seluruh sub penyalur

Baca Selengkapnya
6,7 Juta Orang Sudah Terdaftar Sebagai Pembeli Elpiji 3 Kg Bersubsidi
6,7 Juta Orang Sudah Terdaftar Sebagai Pembeli Elpiji 3 Kg Bersubsidi

Total konsumen yang berhak melakukan pembelian tabung gas bersubsidi LPG 3 kg sekitar 6,7 juta orang.

Baca Selengkapnya
Gelar Operasi Pasar, Pemkab Banyuwangi Siapkan 19.200 Tabung Gas Elpiji 3 Kilogram
Gelar Operasi Pasar, Pemkab Banyuwangi Siapkan 19.200 Tabung Gas Elpiji 3 Kilogram

Kelangkaan gas elpiji 3 kilogram melanda sejumlah daerah.

Baca Selengkapnya
Pertamina Sidak Penyaluran Elpiji 3 Kg di Pangkalan dan Toko Kelontong, Stok Aman?
Pertamina Sidak Penyaluran Elpiji 3 Kg di Pangkalan dan Toko Kelontong, Stok Aman?

Ini sebagai komitmen untuk memenuhi kebutuhan energi termasuk elpiji 3 Kg bagi masyarakat dan memastikan distribusi berjalan lancar,

Baca Selengkapnya
Pertamina Harus Sidak untuk Cek Kelangkaan Elpiji 3 Kg
Pertamina Harus Sidak untuk Cek Kelangkaan Elpiji 3 Kg

Dari hasil pantauan di lapangan ketersediaan elpiji 3 kg masih aman. DPR telah meminta pemkab untuk mencari penyebab adanya kelangkaan BBM bersubsidi itu.

Baca Selengkapnya
Ingat, Ini Golongan yang Boleh Menggunakan Elpiji 3 Kg
Ingat, Ini Golongan yang Boleh Menggunakan Elpiji 3 Kg

Direktur Utama PT Pertamina (Persero) Nicke Widyawati memantau kondisi stok dan distribusi elpiji 3 kg di seluruh wilayah Indonesia.

Baca Selengkapnya
Antisipasi Kebutuhan Lebaran, Pertamina Tambah 7,36 Juta Tabung LPG 3 Kg
Antisipasi Kebutuhan Lebaran, Pertamina Tambah 7,36 Juta Tabung LPG 3 Kg

Pertamina terus memantau kebutuhan LPG 3 Kg hingga masa libur Lebaran selesai.

Baca Selengkapnya
Pastikan Pengisian Elpiji Sesuai Standar, Pertamina Patra Niaga Sidak SPPBE Provinsi Riau
Pastikan Pengisian Elpiji Sesuai Standar, Pertamina Patra Niaga Sidak SPPBE Provinsi Riau

Berat normal sekitar 8 Kg yang terdiri dari 5 Kg berat tabung dan 3 Kg berat elpjinya.

Baca Selengkapnya
Jelang Hari Raya Galungan, Pertamina Tambah dan Percepat Penyaluran LPG 3 Kg di Bali
Jelang Hari Raya Galungan, Pertamina Tambah dan Percepat Penyaluran LPG 3 Kg di Bali

Pertamina menjamin ketersediaan stok LPG di pangkalan-pangkalan resmi.

Baca Selengkapnya
Dirut Pertamina Patra Niaga Sidak Langsung Pangkalan LPG 3 Kg, Ini Fakta Ditemukan
Dirut Pertamina Patra Niaga Sidak Langsung Pangkalan LPG 3 Kg, Ini Fakta Ditemukan

Sidak ini dilakukan untuk memastikan suplai LPG 3 di Pangkalan, hingga menyerap aspirasi masyarakat.

Baca Selengkapnya
Pertamina Tambah Stok LPG hingga 394.000 Tabung di Jateng & DIY
Pertamina Tambah Stok LPG hingga 394.000 Tabung di Jateng & DIY

Pertamina Patra Niaga terus menambah persediaan LPG 3 kg untuk wilayah Jawa Tengah dan DIY.

Baca Selengkapnya