Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Aktris cilik berbakat ini sempat menolak perankan Angeline

Aktris cilik berbakat ini sempat menolak perankan Angeline Naomi Ivo © KapanLagi.com®/Abbas Adi Nugroho

Merdeka.com - Kematian Angeline yang menghebohkan media massa pertengahan tahun lalu diadaptasi ke layar lebar. Dalam film bertajuk UNTUK ANGELINE, bocah kecil berusia delapan tahun itu diperankan aktris cilik Naomi Ivo.

Saat mendapat tawaran pertama kali menjadi Angeline, Naomi mengaku sempat menolak. Namun setelah melakukan pembicaraan dengan produser dan sutradara ia pun bersedia terlibat.

"Pas awal ditawari agak shock, aku nggak mau main film ada adegan kekerasan. Tapi setelah bicara dengan produser dan sutradara, aku mau. Memang adegan kekerasan nggak diubah, cuma diturunin dikit kadarnya," aku Naomi ditemui di Pondok Indah Mall 1, Jakarta Selatan, Kamis sore (7/1).

001 kapanlagi

Untuk mendalami karakter Angeline, dara kelahiran 26 Maret 2006 itu tidak browsing kasusnya di internet. Melainkan membaca skenario berulang kali dan mempelajarinya dengan bantuan acting coach.

"Aku banyak-banyak baca skenario aja sampai mengerti. Terus reading sama coach acting (Susilo Badar) selama dua minggu," tambahnya.

Saat membaca skenario yang ditulis oleh Lelelaila, Naomi turut sedih atas apa yang terjadi. Ia berharap bila film ini nantinya dapat menghapus kesedihan mendiang Angeline dan membuatnya tersenyum.

"Aku sedih pas baca skenario. Kasihan sama Angeline. Aku berdoa terus buat dia. Aku doa supaya Angeline bahagia di sana, nggak sedih lagi, dengan film ini dia bisa tersenyum," pungkasnya.

(kpl/abs/pit) (mdk/)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP