Anne J Cotto tak setuju kawin kontrak

Merdeka.com - Artis Anne J Cotto berperan sebagai Bunda Jahe, seorang janda penyedia wanita untuk lelaki hidung belang dalam film terbarunya, Kawin Kontrak 3.
Meski perannya sebagai penyedia perempuan, namun dalam dunia nyata ibu satu anak itu menolak praktik kawin kontrak yang memang banyak terjadi di masyarakat.
"Saya tidak setuju kawin kontrak," tegas Anne di press junket Kawin Kontrak 3 di Belly Clan, Gedung Intiland, Jakarta Pusat, Kamis (15/8).
Kawin kontrak, menurutnya, sangat merugikan pihak wanita. Sementara pihak laki-laki merasa sudah tersalurkan hasratnya, tanpa tanggung jawab, termasuk anak hasil nikah mereka.
"Cowok sih enak, begitu kontrak selesai, goodbye my love, kelar deh," katanya.
Namun mantan istri Mark Hanusz itu menyadari, bahwa posisi kaum hawa masih lemah dalam memperjuangkan kedudukannya. Banyak kasus kawin kontrak yang didasari pada alasan-alasan materi. "Kawin kontrak atau kawin siri, biasanya ke persoalan ekonomi," ujarnya.
Banyak Undangan Pernikahan Shireen Sungkar Belum Terkirim Tanggal Pernikahan Shireen Sungkar - Teuku Wisnu Masih Belum Pasti? Bella Saphira Mengucap Syahadat dengan Mantap dan Lancar Langkah Bella Saphira Masuk Islam Didukung Keluarga Bella Saphira Sudah Lama Belajar Islam Pria Bersafari dan Tentara Amankan Ikrar Syahadat Bella Saphira Mualaf, Bella Saphira Akan Dinikahi Jendral? Bella Saphira Menitikkan Air Mata Saat Prosesi Ikrar Syahadat
Anne sendiri tidak mau ambil pusing jika memang ada wanita yang akhirnya memilih menjadi istri siri atau istri kontrak. Karena sudah menjadi pilihan yang mungkin dengan berbagai kondisi yang dihadapinya.
"Perempuan itu punya goal yang berbeda-beda. Apalagi kalau mau punya rumah dalam waktu cepat, ya silakan saja," tutup Anne. (kpl/aal/dar) (mdk/)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya