Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Grand final ARS gagasan Alfamart berlangsung meriah

Grand final ARS gagasan Alfamart berlangsung meriah ARS Alfamart. ©2016 merdeka.com/istimewa

Merdeka.com - PT Sumber Alfaria Trijaya Tbk (Alfamart) tahun ini kembali menggelar ajang pencarian bakat Albi Rising Stars (ARS). Sebanyak 16 finalis yang telah memasuki tahap Grand Final ini turut memberikan perform yang mengesankan di depan para juri.

Dengan dihadiri oleh beberapa artis dan penyanyi yang ikut meramaikan panggung Grand Final seperti Cherrybelle, Rangga Moela (SMASH), Widhy AB3 dan Asri Welas sebagai juri, serta mantan penyanyi cilik Joshua Suherman dan Fitri Tropika sebagai pembawa acara Grand Final Albi Rising Stars menjadikan acara ini semakin meriah.

Dalam acara tersebut, Joshua mengungkapkan bahwa dirinya sangat antusias membawakan acara Grand Final ARS ini.

"Saya senang karena melihat anak-anak yang skillfull banget, mereka benar-benar menunjukkan yang terbaik di panggung," ujarnya.

Sementara itu, Asri Welas sebagai juri mengatakan para peserta begitu hebat dan memberikan motivasi yang baik kepada anak-anak lainnya.

"Saya konsen sekali terhadap kreasi anak-anak ini. Dan anak-anak hebat ini bisa memberikan gambaran serta motivasi yang baik untuk anak-anak yang lainnya. Mereka bisa belajar berekspresi dengan prestasi," ucap Asri.

Para finalis mengikuti karantina selama 3 hari di Jakarta. Dimana selama karantina tersebut, mereka banyak dibekali berbagai pelatihan dari artis terkemuka.

Selain itu mereka juga diajak mengikuti edu trip di toko Alfamart dimana mereka bisa merasakan langsung shopping experience dan bagaimana memberikan pelayanan yang baik. Proses karantina ditutup dengan mengunjungi tempat wisata.

Grand Final ARS dapat disaksikan di Global TV pada Sabtu (3/9/2016) pukul 16.00 - 17.00 WIB dan Kids Channel pada Sabtu (17/9/2016) pukul 07.00 - 08.00 WIB.

Alfamart menyediakan total hadiah ratusan juta rupiah untuk para pemenang ajang ARS. "Juara pertama, kedua dan ketiga berhak menerima hadiah tabungan senilai Rp 50 juta, Rp 30 juta, dan Rp 15 juta.

Tak lupa disediakan pula tabungan pendidikan senilai Rp 5 juta dan Rp 2,5 juta untuk juara harapan 1 dan 2," ucap Ryan. (mdk/ibs)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP