Judika Beri Penjelasan Lengkap Kenapa Nyanyikan Lagu Tak Mungkin Bersama Saat Ada BCL

Merdeka.com - Di malam grand final Indonesian Idol, Judika mendapat kesempatan untuk memperkenalkan lagu baru nya bertajuk 'Tak Mungkin Bersama'.
Saat Judika nyanyi lagu tersebut, Bunga Citra Lestari yang duduk di kursi juri tak kuasa menahan tangis. Mulai dari awal hingga akhir, BCL pun berderai air mata.
Lirik lagu yang begitu dalam dan terasa tepat dengan kondisi yang tengah dialami Bunga itu membuatnya menangis.
Judika pun akhirnya buka suara perihal alasan mengapa ia menyanyikan lagu bertajuk 'Tak Mungkin Bersama' itu.
Dalam video di saluran YouTube Sambel Lalap dengan tajuk 'Momen Maia Estianty Terang2an Minta Tiara Idol Jadi Pacar Dul Jaelani', Judika menjelaskan.
"Kan ini malam terakhir, jadi gua gak punya waktu lagi nyanyiin single gua," kata Judika di video yang tayang pada Selasa (3/3).
Judika tak menyangka bila lagu tersebut seolah menggambarkan kondisi sahabatnya, Bunga Citra Lestari saat ini.
2020 Merdeka.com/Instagram @bclfashionstyle
Maka dari itu, saat tahu suami BCL, Ashraf Sinclair meninggal dunia dan Judika kembali mendengarkan single terbaru nya, ia pun menangis.
"Waktu memang kejadian itu (Ashraf meninggal dunia), gua lagi preview. Gua nangis banget. Pas denger lagu itu begitu hidup dengan kejadian yang Unge alami," papar dia.
Bukan hal mudah untuk Judika menyanyikan lagu nya itu di panggung Indonesian Idol dan disaksikan oleh wanita yang akrab disapa Unge itu.
YouTube Ferryschannel News&Ent. 2020 Merdeka.com
Bahkan, saat menyanyi pun emosi Judika terasa begitu mengalir dalam lagu tersebut. Suara Judika sempat bergetar seolah menahan tangis.
"Sebenernya berat buat aku bawain ini karena aku tahu buat Unge ini gak gampang karena secara tiba-tiba orang yang disayanginya hilang," jelas Judika.
Judika menjelaskan, sebelum melantunkan tembang tersebut ia sempat meminta izin kepada BCL.
"Aku juga ngomong ke Unge. 'Aku mau nyanyi lagu yang judulnya 'Tak Mungkin Bersama' boleh gak?', 'Gak apa-apa, Jud'. Gue minta izin dulu," terang dia.
Sejak semula, Judika sudah bisa membayangkan bahwa Bunga akan menangis mendengarkan lagu tersebut dan hal tersebut memang benar-benar terjadi.
"Gua udah ngebayangin, Unge di kalimat pertama bakal respon," jelasnya.
(mdk/end)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya