Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Lukman Sardi Sutradarai Film Lengsernya Soeharto

Lukman Sardi Sutradarai Film Lengsernya Soeharto dok. KapanLagi.com®

Merdeka.com - Lama berkecimpung di depan layar, akhirnya Lukman Sardi menjajal mewujudkan impiannya untuk bekerja di belakang layar. Aktor yang produktif dalam bermain film ini kini duduk di kursi sutradara dalam film berjudul DI BALIK PINTU ISTANA. Posisi yang demikian ternyata sudah menjadi obsesi Lukman sejak lama.

"Obsesi gue dari jaman dulu. Satu tahapan yang baru. Perlu sesuatu yang baru dulu. Bisa berkembang lebih panjang lagi," kata Lukman di Balairung Soesilo Soedarman, Kementrian Pariwisata dan Ekonomi Kreatif, Jakarta Pusat, beberapa waktu lalu.

Film ini merupakan sebuah cerita di balik runtuhnya pemerintahan orde baru Suharto. Diakui Lukman, pendekatan film ini bukan dari sudut pandang politis, namun lebih ke kemanusiaan. "Suharto gue gambarin sebagai manusia. Gue tahu Suharto seperti ini. Ga mengarah kontroversial, politis, terus Wiranto atau apapun itu manusia kebetulan jadi Panglima AD," lanjutnya.

Beberapa pemain dengan akting yang tidak bisa diragukan lagi turut serta dalam film yang sudah memasuki post produksi itu. "Ada Fauzi Baadila, Agus Kuncoro, Amoro Sukatamsih, jadi Suharto. Juga ada Ririn Ekawati, Rifnu Wikana dan banyak lagi pemainnya," tandasnya.

(kpl/ato/dka) (mdk/)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP