Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

\'PENDEKAR TONGKAT EMAS\' banjir pujian dari artis-artis tanah air

\'PENDEKAR TONGKAT EMAS\' banjir pujian dari artis-artis tanah air Pendekar Tongkat Emas @facebook.com/PendekarTongkatEmas

Merdeka.com - PENDEKAR TONGKAT EMAS adalah salah satu karya Miles Film yang sukses memanaskan akhir tahun 2014. Mengambil tema silat, film ini sukses memikat para moviegoers tanah air.

Bahkan banyak dari kalangan artis Indonesia yang terpukau oleh kerennya film ini. Beberapa diantaranya malah mengungkapkan ketakjubannya tersebut melalui status di sosial media.

Seperti yang diungkapkan oleh Dimas Beck, dirinya menyatakan kalau film ini sukses menyuguhkan megahnya panorama pulau Sumba. "PENDEKAR TONGKAT EMAS, film dengan settingan luar biasa, kasih lihat keindahan Sumba! Yuk nonton film Indonesia," tulisnya di Twitter.

002 kapanlagi

Hal senada pun juga diungkapkan oleh aktris dan model cantik Laura Basuki lewat Twitter. Ina menyatakan kalau PENDEKAR TONGKAT EMAS adalah salah satu film Indonesia terbaik yang pernah ia tonton.

"Congragulations untuk semua crew and cast PENDEKAR TONGKAT EMAS. Ini adalah salah satu film Indonesia terbaik yang pernah saya tonton," tandasnya. Bahkan, Tompi pun juga menyatakan kalau film garapan sutradara Ifa Isfansyah tersebut wajib untuk ditonton.

"PENDEKAR TONGKAT EMAS: must see! Best!" ungkapnya di Instagram. So, apakah kalian juga telah menonton film ini? Jangan lupa tulis pendapatmu tentang kisah petualangan dari Cempaka, Elang, Dara, Biru, Gerhana dan Angin di kolom komentar yah.

(kpl/fnd) (mdk/)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP