Sam Aliano ditetapkan menjadi tersangka pencemaran nama baik Nikita Mirzani
Merdeka.com - Nikita Mirzani kembali tersandung kasus pada September tahun lalu. Dirinya dituduh telah membuat tweet yang menyebut nama Pangilma TNI Jenderal Gatot Nurmantyo terkait film G30SPKI.
Setelah kasus itu viral, pada 6 Oktober 2017 Sam Aliano selaku ketua Asosiasi Pengusaha Indonesia Muda mengadu ke Komisi Penyiaran Indonesia (KPI). Dengan membawa bukti cuitan Nikita, Sam meminta KPI menyekal tayangan yang menampilkan ibu dua anak tersebut.
Pada 9 Oktober 2017 melalui pengacaranya Nikita melaporkan Sam Aliano dan beberapa orang lain dengan tuduhan pencemaran nama baik ke Polda Metro Jaya. Karena aduan Sam pada KPI diakui membuatnya kehilangan kontrak pekerjaan.
-
Bagaimana Nikita Mirzani dikenal luas? Namanya mulai dikenal luas setelah ia tampil sebagai peserta di Take Me Out Indonesia, di mana penampilannya yang berani dan karakter kuatnya membuatnya menjadi pusat perhatian.
-
Siapa yang dilaporkan Nikita Mirzani? Diketahui, kehadiran Nikita Mirzani di Polda bertujuan untuk melaporkan sosok berinisial VA terkait pelanggaran UU Perlindungan Anak, UU Kesehatan, dan KUHP.
-
Kenapa Nikita Mirzani sering jadi bahan perbincangan? Gaya bicaranya yang blak-blakan dan terkadang kontroversial menjadikannya sosok yang sering dibicarakan di media.
-
Kenapa Nikita Mirzani akhirnya lapor ke polisi? Namun, ia merasa masalah ini perlu perhatian dan akhirnya memutuskan untuk melaporkan seseorang.
-
Apa pekerjaan Nikita Mirzani sebelum terkenal? Sebelum menjadi terkenal, ia pernah bekerja sebagai sekretaris di sebuah perusahaan batu bara.
-
Siapa yang merias Nikita Mirzani? Dengan sentuhan makeup minimal yang dibuat oleh MUA Alma Naura, penampilannya terlihat sangat segar
Kini perkembangan terbaru datang dari kasus antara Nikita dan Sam yang sempat tenggelam itu. Pihak kepolisian rupanya telah menetapkan Sam Aliano sebagai tersangka.
1. Nikita Mirzani bersyukur
Nikita Mirzani ©2018 kapanlagi.comKabar terbaru dari kasus ini ternyata tak diketahui oleh Nikita. Saat dimintakan komentar terkait penetapan tersangka Sam, wanita yang tengah menjalani proses perceraian dengan Dipo Latief ini bahkan sempat tidak percaya.
Walau sempat mengaku kaget namun dirinya bersyukur karena sejak awal dirinya memang tidak pernah menulis cuitan tersebut. Bahkan Niki pun sempat tertawa.
"Kata siapa? Kapan? Ha ha ha... ya Alhamdulilah dong," kata Nikita ditemui di kawasan Kapten Tendean, Jakarta Selatan, Senin (13/8) kemarin.
2. Sejak awal Nikita tak kenal Sam Aliano
Nikita Mirzani ©2018 kapanlagi.comNikita sampai sekarang mengaku tidak paham kenapa Sam Aliano menyeret-nyeret namanya. Namun dengan penetapan status tersangka ini, dirinya merasa lega. Karena hal ini membuktikan kepada semua orang kalau dirinya tak bersalah.
"Kalau misalkan sudah ditetapkan, berarti kan udah jelas siapa yang salah dan siapa yang nggak salah," tandas wanita yang baru saja memutuskan untuk berhijab ini.
Selain Nikita, pengacaranya pun juga sudah memberikan pernyataan terkait kasus ini. Sama seperti kliennya, sang kuasa hukum juga mengaku lega dengan penetapan Sam sebagai tersangka.
3. Apa kata pengacara Nikita Mirzani?
Nikita Mirzani ©2018 kapanlagi.comAulia Fahmi selaku pengacara Nikita menegaskan bila sejak awal kliennya tidak bersalah. Bahkan sebelum Sam mengadu ke KPI, Nikita telah memberikan klarifikasi kepada awak media.
"Nikita telah berulangkali menyampaikan klarifikasi di berbagai media kalau postingan tweet tersebut bukanlah berasal dari Twitter miliknya. Atas aduan tersebut, jelas Nikita secara hukum telah dicemarkan nama baiknya.
Persoalan ini berdampak pula pada pekerjaan Nikita, karena terdapat beberapa pekerjaannya di stasiun TV dinonaktifkan kegiatannya, termasuk off air-nya yang mulai ramai di luar kota juga dihentikan," pungkas Aulia Fahmi kepada awak media.
Nama Nikita Mirzani memang terkenal dengan artis yang penuh dengan kontroversi. Karena dirinya terlibat dengan banyak kasus. Dan pencemaran nama baiknya ini menjadi salah satunya. Namun kasus ini sudah menemui titik terang dan semoga bisa segera terselesaikan.
Sumber: Kapanlagi.com (mdk/mg2)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Mengaku tidak pernah Selingkuh, Yuk ungkap 8 Fakta menarik Nikita Mirzani
Baca SelengkapnyaNikita sebagai saksi terkait dengan laporan Isa Zega yang melaporkan Shandy Purnamasari atas dugaan unggahan fitnah.
Baca SelengkapnyaDidampingi penasihat hukumnya, Fachmi Bachmid akan melaporkan seorang oknum pengacara berinisial RN.
Baca SelengkapnyaNikita Mirzani adalah salah satu selebriti Indonesia yang perjalanan kariernya penuh dengan lika-liku dan kontroversi. Ini dia perjalanan karier Nikita Mirzani!
Baca SelengkapnyaPengacara Razman Arif Nasution datang ke Polres Metro Jakarta Selatan untuk memenuhi panggilan penyidik sehubungan dengan laporannya terhadap Nikita Mirzani.
Baca SelengkapnyaSelain Nikita Mirzani, ada puluhan influencer lainnya yang turut diperiksa polisi
Baca SelengkapnyaSimak potret Nirina Zubir saat adumulut dengan pengacara eks ART mafia tanahnya.
Baca SelengkapnyaRazman Arif Nasution telah mengajukan laporan terhadap Nikita Mirzani terkait dugaan pencemaran nama baik serta fitnah yang dialaminya.
Baca SelengkapnyaNikita Mirzani menghadapi pengacara Vadel Badjideh, Razman Arif Nasution, karena mengaitkan nama Presiden Prabowo Subianto dalam kasus yang melibatkan Lolly.
Baca SelengkapnyaNikita Mirzani melalui pihaknya mengungkapkan bahwa mereka mengetahui adanya saksi dengan inisial A yang sedang diperiksa oleh penyidik.
Baca SelengkapnyaPemeriksaan dijadwalkan pada Jumat, 4 Oktober 2024 di Polres Metro Jaksel.
Baca SelengkapnyaIntip potret penampilan Nikita Mirzanisaat silaturahmi ke Polres Jakarta Selatan.
Baca Selengkapnya