Sumpah ogah kawin, 6 selebriti ini akhirnya nikah juga
Merdeka.com - Deretan bintang dunia ini sempat mengeluarkan pernyataan kalau mereka anti dengan komitmen dalam ikatan pernikahan. Beberapa bahkan mengikrarkan diri untuk melajang. Namun nasib justru berkata lain.
Para selebriti ini menemukan pasangan yang tampaknya cukup menjanjikan sehingga mereka bersedia melanggar sumpah masing-masing.
Berikut ini deretan selebriti yang menelan ludah sendiri dengan menikah.
-
Siapa artis yang menikah dengan mantan? Nanda Arsyinta dan Ardya Tridwantoro merupakan pasangan yang menemukan cinta di masa sekolah.
-
Siapa artis yang nikah muda dan cerai? Namun, pemain film Lovely Man itu kemudian memutuskan untuk bercerai.
-
Kapan pasangan selebritis ini menikah? Ada Armand Maulana dan Dewi Gita yang udah pacaran selama 29 tahun loh. Mereka nikah pada 11 Januari 1994 dulu.
-
Siapa artis yang menikah di usia 21 tahun? Selebriti pertama, Anggi Marito, baru-baru ini melangsungkan pernikahannya pada tanggal 18 November yang lalu. Pada usia 21 tahun, Anggi sah menikah dengan pasangannya, Kenji.
-
Apa yang dilakukan selebriti setelah menikah dengan abdi negara? Meskipun aktif sebagai ibu Bhayangkari, Uut tetap sering menerima tawaran manggung dan bahkan tampil di TV.
-
Siapa artis yang menikah dengan pesepak bola? Ratu Rizky Nabila telah melangsungkan pernikahan dengan seorang pesepak bola yang bernama Alfath Fathier pada tanggal 22 November 2022.
Ryan Reynolds
Setelah bercerai dari aktris seksi Scarlett Johansson, tampaknya Ryan Reynolds merasa trauma terhadap pernikahan. Tak hanya menyatakan keengganannya untuk menjalin hubungan lagi, Reynolds juga mengatakan kalau dia tak akan menikah lagi.
"Saya belum tertarik untuk berpacaran sekarang," katanya kepada majalah Details pada tahun 2011. "Pada titik ini, hal itu terdengar begitu asing bagi saya... Saya tidak berpikir saya ingin menikah lagi."
Setahun setelah itu, Reynolds dipertemukan dengan Blake Lively lewat film Green Lantern. Meskipun film mereka gagal di pasaran, romansa di antara keduanya justru berjalan muncul. Tak lama setelah mulai berpacaran, Reynolds segera menikahi Lively. Saat ini keduanya tengah menanti kelahiran anak kedua.
Cameron Diaz
Cameron Diaz sempat sesumbar kalau dia tak membutuhkan lembaga pernikahan hanya untuk merasa utuh sebagai seorang wanita. Menurut Cam, dia sudah puas dengan kehidupan melajang yang dijalaninya.
"Saya tidak peduli. Saya tidak ingin menikah. Saya hanya ingin menangkap buket [bunga pengantin], karena saya memiliki koleksi karangan bunga," katanya kepada Ellen DeGeneres pada tahun 2006.
Cam memang tak pernah kekurangan pengagum. Sejumlah bintang idaman wanita seluruh dunia sudah pernah mampir ke dalam hidupnya, antara lain Justin Timberlake, Matt Dillon, dan Jared Leto.
Namun pendapat Cam tentang pernikahan berubah sejak dia bertemu dengan Benji Madden. Personel Good Charlotte ini berhasil membawa Cam ke altar pada bulan Januari 2015. Saat itu keduanya bahkan belum lama berpacaran.
George Clooney
George Clooney sempat menjadi ikon bujangan paling menjanjikan di Hollywood. Keengganannya untuk menikah sudah menjadi rahasia publik. Hampir semua orang yakin bintang Ocean's Eleven itu tak akan pernah menikah lagi. Clooney memang sempat membina rumah tangga dan bercerai dengan aktris Talia Balsam.
"Saya tidak pernah berharap untuk menikah lagi atau memiliki anak," katanya kepada surat kabar Inggris Sunday People. "Saya tidak pernah berada di rumah dan setiap wanita merasa sebal terhadap hal itu. Jika saya jadi mereka, saya tidak akan tahan dengan saya dalam waktu yang lama, dan mereka memang tidak tahan."
Setelah berganti-ganti pacar, di usia 52 Clooney menambatkan hatinya kepada Amal Alamuddin, seorang pengacara hak asasi kemanusiaan. Clooney bahkan menyatakan kebanggaannya bisa mempersunting Alamuddin saat menyampaikan pidato penerimaan Cecil B. Demille Lifetime Achievement Award.
Halle Berry
Pada tahun 2007, Halle Berry mengatakan kepada majalah InStyle bahwa dia tidak akan pernah menikah lagi. "Sebenarnya saya cuma sudah mencapai tahap di mana saya berpikir dua orang bisa berbagi kehidupan tanpa cincin, tanpa selembar kertas," katanya. Mungkin Berry sudah kapok menghadapi kegagalan berumah tangga. Saat itu Berry sudah pernah bercerai dua kali. Pernyataan yang sama sempat diulanginya di Oprah Winfrey Show.
Setelah berpacaran dan memiliki anak di luar nikah dengan model Gabriel Aubry, Berry menjalin cinta dengan aktor Olivier Martinez. Keduanya menikah di tahun 2013. Setelah beberapa tahun bersama, Berry mengumumkan perpisahannya dengan Olivier.
Brad Pitt
Dalam sebuah wawancara 2006 dengan Esquire, Brad Pitt mengatakan bahwa ia dan Angelina Jolie tidak punya rencana untuk menikah. Lebih jauh, Pitt mengatakan kalau dia akan menikahi Jolie hanya jika setiap orang di Amerika Serikat mendapatkan hak yang sama untuk menikah secara legal, termasuk kaum homoseksual.
Pada kenyataannya, Pitt harus menelan ucapannya sendiri. Dia melamar Jolie yang sudah melahirkan anak-anak untuknya dan menikahinya dua tahun kemudian.
Angelina Jolie
Kompak dengan pasangannya, Brad Pitt, Angelina Jolie juga menyatakan kalau dirinya tak tertarik untuk menikah. Dia lebih tertarik untuk berkomitmen membesarkan anak-anak mereka bersama Pitt.
"Kami berdua telah menikah sebelumnya, jadi bukan pernikahan yang membuat beberapa orang tetap bersama," katanya. "Kami terikat secara hukum untuk anak-anak kami, tidak terhadap satu sama lain, dan saya pikir itu hal yang paling penting."
Namun Jolie melanggar prinsipnya dengan senang hati ketika anak-anaknya mendesak agar kedua bintang Mr. and Mrs. Smith itu melegalkan kebersamaan mereka. Di kemudian hari, baik Pitt maupun Jolie mengakui kalau pernikahan mereka adalah anugerah terbaik.
(mdk/tsr)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Deretan artis Indonesia ini memilih untuk meninggalkan dunia hiburan usai dipersunting oleh abdi negara.
Baca SelengkapnyaPara seleb Tanah Air ini memilih untuk lajang cukup lama di usianya yang tak lagi muda. Siapa saja mereka? Simak!
Baca SelengkapnyaKemesraan pasangan artis ini hanya bertahan seumur jagung. Soalnya, baru saja menikah, mereka justru memilih untuk bercerai
Baca SelengkapnyaInilah deretan artis tanah air yang memutuskan untuk menikah di usia muda, yaitu di bawah usia 19 tahun.
Baca SelengkapnyaRaihaanun menikah di usia 18 tahun. Deretan artis ini juga menikah muda.
Baca SelengkapnyaTerbaru, ada Indra Bekti dan Aldila Jelita serta Rendy Kjaernett dan Lady Nayoan.
Baca SelengkapnyaBanyak yang mengatakan bahwa jodoh seringkali datang dari arah yang tidak terduga.
Baca SelengkapnyaBeragam faktor menjadi latar belakang bagi artis untuk mengakhiri hubungan pernikahan mereka.
Baca SelengkapnyaMereka memilih mengikuti suami dan meninggalkan kehidupan di tanah air.
Baca SelengkapnyaBeberapa artis ini berpacaran atau dekat hanya beberapa bulan saja sebelum akhirnya memutuskan untuk menikah. Siapa saja? Simak
Baca SelengkapnyaPernikahan artis kerap curi perhatian. Namun sayangnya beberapa artis bercerai usai pernikahan seumur jagung,
Baca SelengkapnyaPara artis ini memutuskan untuk berpisah dari pasangan hidup mereka dan kini menjalani kehidupan sebagai single mom.
Baca Selengkapnya