Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

CEK FAKTA: Tidak Benar Video Kejadian Gempa di Banten pada 14 Januari 2022

CEK FAKTA: Tidak Benar Video Kejadian Gempa di Banten pada 14 Januari 2022 ilustrasi gempa. ©2020 Merdeka.com

Merdeka.com - Beredar video yang diklaim diambil saat gempa di Banten pada 14 Januari 2022. Dalam video berdurasi 5 menit 6 detik itu, memperlihatkan suasana mencekam dari peristiwa gempa. Jalanan di depan SPBU tampak retak. Terlihat juga sejumlah warga berlarian menyelamatkan diri.

"Gempa di Banten...kemarin sore," narasi yang beredar.

tidak benar video kejadian gempa di banten pada 14 januari 2022Istimewa

Penelusuran

Orang lain juga bertanya?

Hasil penelusuran, video yang diklaim sebagai peristiwa gempa Banten yang terjadi pada 14 Januari 2022 adalah salah. Dilansir dari Liputan6.com, video serupa yang dimuat di situs berbagi video YouTube. Satu di antaranya video yang diunggah channel YouTube Jared Surya Permana pada 10 Oktober 2018 lalu. Ternyata video itu merupakan rekaman peristiwa gempa di Palu, Sulawesi Tengah pada 2018 lalu.

Sebagai informasi, Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Kabupaten Lebak, Provinsi Banten mencatat sebanyak 274 rumah rusak akibat gempa tektonik bermagnitudo M6,6 yang terjadi Jumat (14/1). Dampak gempa tektonik yang berpusat di Perairan Sumur Kabupaten Pandeglang itu cukup kuat, karena ratusan rumah di Kabupaten Lebak mengalami kerusakan.

Berdasarkan data yang diterima dari BPBD Lebak tercatat sebanyak 274 rumah yang mengalami kerusakan akibat getaran gempa bumi tersebut.

Dari 274 rumah tersebut, 16 rumah rusak berat , 32 rumah rusak sedang dan 226 rumah rusak ringan. Selain itu gempa tersebut juga menimbulkan kerusakan terhadap delapan gedung sekolah, satu kantor pemerintahan dan enam sarana ibadah.

Kemungkinan besar jumlah rumah warga yang mengalami kerusakan akibat gempa tektonik tersebut bertambah, sebab petugas masih melakukan pendataan.

Hingga saat ini tidak ditemukan korban jiwa akibat bencana alam tersebut di Kabupaten Lebak.

Kesimpulan

Video yang diklaim sebagai peristiwa gempa Banten adalah keliru. Faktanya, video itu merupakan rekaman peristiwa gempa di Palu, Sulawesi Tengah pada 2018 lalu.

Jangan mudah percaya dan cek setiap informasi yang kalian dapatkan. Pastikan itu berasal dari sumber terpercaya, sehingga bisa dipertanggungjawabkan kebenarannya.

Referensi

https://www.youtube.com/watch?v=YQlgbP0SRJ8 (mdk/lia)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Viral Video Jalan Terbelah Akibat Gempa Tuban, Ini Faktanya
Viral Video Jalan Terbelah Akibat Gempa Tuban, Ini Faktanya

Beredar video kerusakan yang diklaim akibat gempa Tuban, simak penelusurannya

Baca Selengkapnya
CEK FAKTA: Hoaks Jakarta Diporak-porandakan Angin Puting Beliung pada 7 Desember
CEK FAKTA: Hoaks Jakarta Diporak-porandakan Angin Puting Beliung pada 7 Desember

Jangan mudah percaya dan cek setiap informasi yang kalian dapatkan

Baca Selengkapnya
CEK FAKTA: Hoaks Video Yogyakarta Dihantam Tsunami
CEK FAKTA: Hoaks Video Yogyakarta Dihantam Tsunami

Jangan mudah percaya dan cek setiap informasi yang kalian dapatkan.

Baca Selengkapnya
Gunung Tangkuban Perahu Dikabarkan Erupsi, Begini Faktanya
Gunung Tangkuban Perahu Dikabarkan Erupsi, Begini Faktanya

Beredar sebuah video di media sosial Facebook yang menyebut Gunung Tangkuban Perahu erupsi.

Baca Selengkapnya
CEK FAKTA: Hoaks Video Gelombang Tinggi Terjang Yogyakarta
CEK FAKTA: Hoaks Video Gelombang Tinggi Terjang Yogyakarta

Jangan mudah percaya dan cek setiap informasi yang kalian dapatkan.

Baca Selengkapnya
CEK FAKTA: Hoaks Tumpukan Mayat Korban Banjir di Aceh
CEK FAKTA: Hoaks Tumpukan Mayat Korban Banjir di Aceh

Beredar video banjir di Aceh pada 18 November 2023 yang diklaim menyebabkan tumpukan mayat

Baca Selengkapnya
CEK FAKTA: Tidak Benar Ini Video Detik-Detik Gedung Roboh Akibat Gempa Maroko
CEK FAKTA: Tidak Benar Ini Video Detik-Detik Gedung Roboh Akibat Gempa Maroko

Video gedung roboh itu diklaim akibat gempa yang menguncang Maroko pada Jumat (8/11).

Baca Selengkapnya
Viral Video Prabowo Subianto Tidak Hafal Pancasila, Begini Fakta Sebenarnya
Viral Video Prabowo Subianto Tidak Hafal Pancasila, Begini Fakta Sebenarnya

Beredar video Prabowo disebut tidak hafal menyebut Pancasila, cek fakta sebenarnya

Baca Selengkapnya
Video Jemaah Tetap Salat saat Gempa Bumi Bukan Terjadi di Maroko, Ini Fakta Sebenarnya
Video Jemaah Tetap Salat saat Gempa Bumi Bukan Terjadi di Maroko, Ini Fakta Sebenarnya

Beredar video detik-detik jemaah sedang salat diguncang gempa diklaim terjadi di Maroko.

Baca Selengkapnya
Viral Gas SO2 Gunung Ruang Menyebar hingga Pulau Jawa, Begini Faktanya
Viral Gas SO2 Gunung Ruang Menyebar hingga Pulau Jawa, Begini Faktanya

Beredar di media sosial TikTok sebuah video yang memberikan informasi terkait dampak erupsi Gunung Ruang.

Baca Selengkapnya
CEK FAKTA: Hoaks Video Penampakan Kilat di Lintasan Kereta Api Saat Gunung Ruang Meletus
CEK FAKTA: Hoaks Video Penampakan Kilat di Lintasan Kereta Api Saat Gunung Ruang Meletus

Beredar video yang mengklaim penampakan kilat Gunung Ruang Meletus, simak penelusurannya

Baca Selengkapnya
CEK FAKTA: Hoaks Video Gunung di Tibet Longsor
CEK FAKTA: Hoaks Video Gunung di Tibet Longsor

Beredar video di Facebook memperlihatkan bencana gunung longsor yang diklaim terjadi di Tibet.

Baca Selengkapnya