CEK FAKTA: Tidak Benar Video Masjid Al Aqsa Dibakar, Ini Faktanya
Merdeka.com - Video yang mengklaim Masjid Al Aqsa dibakar beredar di media sosial. Dalam video berdurasi 21 detik itu, tampak kobaran api terlihat di atas sebuah bangunan dengan tembok berwarna putih.
Selain itu, ratusan orang terlihat berkumpul dan menari sambil menyaksikan kebakaran tersebut. Video tersebut bernarasi;
"Masjid Al aqsa diserang dan dibakar .Dengan bangga & bahagianya zionis israel merayakan kemenangan. Bagaimana kita sebagai umat muslim," tulis akun Facebook Eska Grabag.
-
Dimana peristiwa kebakaran terjadi? Peristiwa tersebut terjadi di ibu kota Kerajaan K'anwitznal dekat lokasi pemakaman.
-
Apa yang terjadi pada pembantaian Al-Aqsa? Peristiwa ini mengakibatkan sekitar 20 warga Palestina tertembak mati oleh Polisi Perbatasan Israel dan menimbulkan kontroversi besar mengenai apa yang sebenarnya terjadi, memperburuk ketegangan antara Amerika Serikat dan Israel, serta menuai kecaman keras dari dunia internasional.
-
Dimana kebakaran terjadi? Sebuah bangunan rumah dua tingkat yang berada di Jalan Kebagusan Raya, RT. 004, RW.04, Nomor 5, Kelurahan Kebagusan, Kecamatan Pasar Minggu, Jakarta Selatan.
-
Apa yang dibakar? Petugas Balai Taman Nasional Tesso Nillo menemukan pondok yang dibangun perambah kawasan dilindungi. Tanpa basa basi, pondok itu langsung dibakar.
-
Di mana kebakaran terjadi? Tragedi kebakaran ini pertama kali ditemukan oleh keponakannya, Nurul Mufid (40). Ia melihat api berkobar di belakang rumah dan langsung mengecek sumbernya, menemukan tumpukan daun dan ranting bambu kering di pekarangan.
-
Dimana Museum Nasional terbakar? Museum Nasional Indonesia di Jalan Medan Merdeka Barat 12, Gambir, Jakarta Pusat, dilaporkan mengalami kebakaran pada Sabtu (16/9), pukul 19:56 WIB.
Penelusuran
Hasil penelusuran terkait video yang mengklaim Masjid Al Aqsa dibakar mengarah pada salah satunya artikel berjudul "Jews dancing while fire rages on Temple Mount lights up social media" yang dimuat situs jpost.com pada 11 Mei 2021.
Dalam artikel tersebut dijelaskan bahwa yang terbakar adalah pohon di area Bukit Bait Suci atau Temple Mount. Hal ini diungkapkan oleh Kementerian Luar Negeri Israel lewat sebuah cuitan di Twitter-nya.
"Pohon yang terbakar di Temple Mount malam ini, akibat kekerasan pengunjuk rasa yang menembakkan kembang api ke arah polisi," demikian pernyataan Kementerian Luar Negeri Israel.
Menurut Polisi Yerusalem, kebakaran itu dimulai karena petasan yang dilemparkan oleh warga Palestina.
Artikel tersebut juga memuat video identik dengan yang disebarkan akun Facebook Eska Grabag. Meski berbeda sudut pengambilan gambar, namun ada beberapa hal identik yang terlihat. Di antaranya kobaran api di atas gedung dan kumpulan warga Israel yang menyaksikan peristiwa itu.
Sementara, dikutip dari situs theintercept.com, tidak ada kerusakan yang terjadi pada Masjid Al Aqsa akibat kebakaran pohon di wilayah tersebut. Sementara, kumpulan warga Israel di dekat lokasi kebakaran pohon tengah merayakan Hari Yerusalem.
Hari raya tersebut merupakan peringatan penyatuan kembali Yerusalem dan pendirian kedaulatan Israel atau Kota Lama Yerusalem setelah Perang Enam Hari pada Juni 1967.
Kesimpulan
Video yang mengklaim Masjid Al Aqsa dibakar tidak benar. Faktanya yang terbakar adalah pohon di area Bukit Bait Suci atau Temple Mount. Tidak ada kerusakan yang terjadi pada Masjid Al Aqsa akibat kebakaran pohon di wilayah tersebut.
Jangan mudah percaya dan cek setiap informasi yang kalian dapatkan. Pastikan itu berasal dari sumber terpercaya sehingga bisa dipertanggungjawabkan kebenarannya.Referensi
Referensi
https://www.jpost.com/arab-israeli-conflict/jews-dancing-while-fire-on-temple-mount-burns-lights-up-social-media-667844https://theintercept.com/2021/05/11/not-fine-video-ultranationalist-frenzy-jerusalem-unsettling/https://www.liputan6.com/cek-fakta/read/4558967/cek-fakta-tidak-benar-dalam-video-ini-masjid-al-aqsa-dibakar (mdk/lia)
Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Video gedung roboh itu diklaim akibat gempa yang menguncang Maroko pada Jumat (8/11).
Baca SelengkapnyaBeredar video yang merekam detik-detik Rumah Sakit Al-Sadaqa diklaim dibom Israel, cek faktanya
Baca SelengkapnyaBeredar video pengungsi Rohingya membakar sebuah gudang di Aceh, simak penelusurannya
Baca SelengkapnyaTentara Israel ini melakukan pelecehan terhadap kitab suci umat Islam dengan tindakan tak pantas.
Baca SelengkapnyaKomarudin memastikan seluruh proses penyelidikan sampai saat ini masih sesuai rencana.
Baca Selengkapnya“Innalilahi, Seorang Warga Tewas Terpanggang Kebakaran di Palangkaraya,”
Baca SelengkapnyaBenarkah ini video penampakan Nabi Muhammad? Simak penelusurannya
Baca SelengkapnyaStasiun televisi Aljazeera menayangkan cuplikan video yang ditemukan dari kamera tentara Israel di Gaza.
Baca SelengkapnyaBeredar sebuah video di media sosial Facebook yang menyebut Gunung Tangkuban Perahu erupsi.
Baca SelengkapnyaBeredar video berjudul 'Ratusan Tengkorak Ditemukan di Al-Zaytun'
Baca SelengkapnyaVideo itu menampilkan sejumlah pria sedang membuka pintu makam dan berdoa di depannya.
Baca SelengkapnyaVideo mengklaim Arab Saudi memboikot ibadah haji masyarakat Palestina, simak penelusurannya
Baca Selengkapnya