Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Atlet Israel Sudah Pernah Berkompetisi di Saudi, Kedua Negara akan Resmi Berdamai?

Atlet Israel Sudah Pernah Berkompetisi di Saudi, Kedua Negara akan Resmi Berdamai? sachar sagiv. ©AFP

Merdeka.com - Atlet triathlon asal Israel Shachar Sagiv menjadi atlet Israel pertama yang berkompetisi di Arab Saudi pada Oktober tahun lalu. Peristiwa itu dinilai banyak kalangan sebagai pertanda akan terjadinya normalisasi hubungan diplomatik antar kedua negara.

Sagiv menjadi atlet Israel yang pernah mengikuti Olimpiade triathlon pada 2020 silam.

Menurut laman the Times of Israel, Sagiv berkompetisi di Super League Triathlon yang meliputi cabang bersepeda, renang, dan lari.

Sebelumnya pada 2020 lalu Bahrain dan Uni Emirat Arab sudah menormalisasi hubungan dengan Israel.

Sementara Riyadh sebelumnya berulang kali menyatakan mereka akan tetap mempertahankan posisi keputusan Liga Arab yang tidak menjalin hubungan dengan Israel sampai masalah dengan Palestina selesai.

"Saya senang menjadi atlet Israel pertama yang berkompetisi di Arab Saudi," kata Sagiv kala itu kepada situs Sport1, seperti dilansir laman the New Arab.

Tahun lalu Riyadh juga sudah melonggarkan kebijakan yang melarang orang Israel ke Saudi dan sudah mengeluarkan visa khusus bagi kalangan bisnis Israel.

Desember lalu mantan duta besar Israel untuk PBB Danny Danon mengatakan Arab Saudi kemungkinan akan menandatangani Perjanjian Abraham dan menormalisasi hubungan dengan Israel tahun ini.

"Saya harap kita akan melihat perjanjian antara Israel dan Arab Saudi tahun (depan) ini," jelas Danny.

"Kami telah berhubungan dengan Saudi selama bertahun-tahun. Saya secara personal bekerja dengan mereka di PBB dalam masalah stabilitas dan keamanan regional," paparnya, dikutip dari laman Middle East Monitor.

(mdk/pan)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP