Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Bandar terganas Meksiko diduga sogok sipir Rp 66 M bikin terowongan

Bandar terganas Meksiko diduga sogok sipir Rp 66 M bikin terowongan Terowongan pelarian gembong narkoba El Chapo. ©Reuters/PGR

Merdeka.com - Pemerintah Meksiko kalang kabut setelah Joaquin 'El Chapo' Guzman kabur dari penjara. Pria berjuluk 'si pendek' itu melenggang dari bui lewat perencanaan matang.

Dia mendapat akses terowongan sepanjang 1,4 kilometer dari Penjara Altiplano di pinggiran Ibu Kota Mexico City, yang menghubungkannya dengan bangunan kosong di kawasan Santa Juana.

Bukan cuma terowongan, sang pemimpin Kartel Sinaloa ini bahkan memperoleh sepeda motor untuk melalui terowongan sempit tersebut, seperti dilansir the Daily Mail, Rabu (15/7).

Kepolisian sudah mendapat informasi bahwa aksi pelarian ini disokong sipir penjara. Mustahil ada tahanan bisa lepas dari sistem pengamanan maksimal di dalamnya.

El Chapo diperkirakan membayar USD 50 juta (setara Rp 66 miliar) untuk membiayai aksi pelariannya. Jumlah ini termasuk kecil, mengingat status Kartel Sinaloa sebagai pemasok narkoba utama di Amerika Latin hingga Eropa.

"Angka (USD 50 juta) baru untuk membungkam sipir, belum termasuk ongkos menggali terowongan," kata salah satu sumber yang mengetahui proses penyidikan kasus pelarian ini.

terowongan pelarian gembong narkoba el chapo

Pendapat sama disebutkan bekas anak buah kartel Kolombia yang berjuluk 'Popeye'. Dia mengaku mendapat informasi, bahwa El Chapo sudah merencanakan pelarian sejak ditangkap tahun lalu. Kartel pimpinannya sampai menyewa arsitek untuk merancang jalur terowongan tersebut.

Sejauh ini, 30 sipir dan pegawai lapas diperiksa secara intensif. Meksiko sangat kelabakan, karena El Chapo adalah orang paling berbahaya di dunia saat ini. Dia ada di posisi dua daftar buruan FBI sebelum Usamah bin Ladin ditembak mati pada 2011.

Sang bandar narkoba terkaya di Meksiko itu bertanggung jawab atas perang antar geng sepanjang 2007 yang menyebabkan lebih dari 100 ribu orang tewas, termasuk warga Negeri Paman Sam.

Saking paniknya, pemerintah Meksiko menawarkan imbalan senilai 60 juta peso atau setara dengan USD 3,8 juta (Rp 50,6 miliar) untuk siapapun yang bisa memberi informasi terkait keberadaan El Chapo, kata Jaksa Agung Arely Gomez Gonzalez.

Menteri Dalam Negeri Meksiko kemarin mengatakan dia akan memecat kepala penjara dan bersumpah pemerintah tidak akan berhenti hingga El Chapo kembali masuk ke jeruji besi.

Juru bicara Presiden AS, Josh Earnest, kemarin mengatakan siap memberi bantuan apapun untuk Meksiko dalam upaya menangkap kembali El Chapo.

El Chapo tertangkap pada Februari 2014. Ketika itu, pemerintah Meksiko dan AS girang karena aktivitas Sinaloa diyakini akan melemah. Siapa sangka, pria bertinggi badan tak sampai 160 cm itu ternyata hanya betah dipenjara 1,5 tahun.

Pelarian gila-gilaan ini adalah kali kedua dilakukan El Chapo. Dulu dia pernah minggat dari Lapas Puente Grande, Kota Guadalajara pada 1993, dengan cara bersembunyi di troli, juga berkat menyogok sipir sebesar USD 25 juta. (mdk/ard)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Kasus Penggelapan Ratusan Kendaraan hingga Sewa Gudang TNI Sidoarjo, Tersangka Tentara Dibayar Rp2 Juta
Kasus Penggelapan Ratusan Kendaraan hingga Sewa Gudang TNI Sidoarjo, Tersangka Tentara Dibayar Rp2 Juta

Kasus sindikat penggelapan ratusan unit sepeda motor yang dilakukan tersangka MY dan EI, berhasil terkuak.

Baca Selengkapnya
Penampakan Mobil Mewah hingga Speed Boat Milik Bandar Narkoba Hendra Sabarudin, Total Aset Rp221 Miliar
Penampakan Mobil Mewah hingga Speed Boat Milik Bandar Narkoba Hendra Sabarudin, Total Aset Rp221 Miliar

Hendra Sabarudin dapat menyamarkan aset-asetnya dengan dibantu delapan anak buah dengan peran berbeda-beda.

Baca Selengkapnya
Wanita Bajak Mobil Patroli Jalan Tol Becakayu Positif Narkoba
Wanita Bajak Mobil Patroli Jalan Tol Becakayu Positif Narkoba

JK membawa kabur mobil layanan jalan tol milik PT KKDM dari Tol Jatiwaringin, Becakayu.

Baca Selengkapnya
Sadisnya Begal Tukang Ojek di Ogan Ilir, Pelaku Tikam Leher & Jilat Darah Korban untuk Hilangkan Jejak
Sadisnya Begal Tukang Ojek di Ogan Ilir, Pelaku Tikam Leher & Jilat Darah Korban untuk Hilangkan Jejak

Begal tukang ojek di Tanjung Raja, Ogan Ilir setelah buron sepekan.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Detik-Detik Bos Gengster Meksiko Ditangkap di Terminal Nganjuk, Sempat Berondong Tembakan
VIDEO: Detik-Detik Bos Gengster Meksiko Ditangkap di Terminal Nganjuk, Sempat Berondong Tembakan

Polisi menangkap bos gangster asal Mesiko bernama Sicairos Valdes Roberto 27 tahun di terminal Nganjuk, Jawa Timur.

Baca Selengkapnya
Cerita Penyelundupan Mobil Bekas Terbesar Paling Bikin Geger di Indonesia
Cerita Penyelundupan Mobil Bekas Terbesar Paling Bikin Geger di Indonesia

Ada tiga pegawai Bea dan Cukai yang turut andil dalam penyelundupan mobil mewah skala besar.

Baca Selengkapnya
Bermodal Badik, Buruh Bangunan Rampok SPBU Gasak Rp110 Juta saat Siang Bolong
Bermodal Badik, Buruh Bangunan Rampok SPBU Gasak Rp110 Juta saat Siang Bolong

Saat tiba di SPBU, pelaku langsung memasuki ruang kantor yang berada di lantai 2.

Baca Selengkapnya
Terbongkar Siasat Sindikat Penyelundupan Ribuan Motor ke Luar Negeri Hanya Bermodal Rp5 Juta
Terbongkar Siasat Sindikat Penyelundupan Ribuan Motor ke Luar Negeri Hanya Bermodal Rp5 Juta

Dari hasil penggeledahan, petugas menemukan sebanyak 675 unit sepeda motor yang siap dikirim ke luar negeri

Baca Selengkapnya
FOTO: Ini Gorong-Gorong Sempit dan Pengap Jadi Jalur Pelarian 7 Tahanan Kabur dari Rutan Salemba
FOTO: Ini Gorong-Gorong Sempit dan Pengap Jadi Jalur Pelarian 7 Tahanan Kabur dari Rutan Salemba

Sebanyak tujuh tahanan kabur dari Rutan Salemba. Mereka menjebol jeruji besi kamar tahanan, lalu menyusuri gorong-gorong sempit dan pengap.

Baca Selengkapnya
Polisi Bongkar Peredaran Narkoba Jaringan Internasional, Modusnya Disembunyikan di Pintu Mobil Ekspedisi
Polisi Bongkar Peredaran Narkoba Jaringan Internasional, Modusnya Disembunyikan di Pintu Mobil Ekspedisi

Terungkapnya kasus ini merupakan hasil kerja sama atau joint investigation yang dilakukan bersama dengan Polres Pelabuhan Tanjung Priok.

Baca Selengkapnya
Komplotan Maling Motor di Kebayoran Baru Diciduk, Biasa Beraksi saat Siang Bolong
Komplotan Maling Motor di Kebayoran Baru Diciduk, Biasa Beraksi saat Siang Bolong

Terkait kejadian ini, dua orang inisial U dan A telah ditangkap di Lebak, Banten.

Baca Selengkapnya
Lagi! Kejagung Sita 2 Mobil Mewah Harvey Moeis, Jet Pribadi Kapan?
Lagi! Kejagung Sita 2 Mobil Mewah Harvey Moeis, Jet Pribadi Kapan?

Harvey Moeis tersangka kasus korupsi izin pertambangan Timah dengan kerugian negara ditaksir mencapai Rp271 T

Baca Selengkapnya