Bocah SD di AS bikin haru, sumbang Rp 273 ribu untuk masjid dirusak
Merdeka.com - Masjid dan Pusat Kegiatan Komunitas Muslim di Pflugerville, Texas, Amerika Serikat dilumuri kotoran manusia pekan lalu. Polisi menduga serangan itu dipicu sentimen antimuslim setelah serangan teror di Paris, Prancis. Pelaku juga merangsek masuk, menyobek beberapa jilid Al Quran.
Akibat serangan ini, tembok masjid perlu dicat ulang, sekaligus mengganti Al Quran baru. Mendengar kabar perusakan tersebut, Jack Swanson, bocah tujuh tahun dari kota yang sama terketuk hatinya. Dia menghabiskan isi celengannya sebesar USD 20 (setara Rp 273 ribu) untuk disumbangkan kepada takmir masjid.
The Daily Mail melaporkan, Minggu (22/11), Jack berasal dari keluarga Kristen. Keinginan menyumbangkan uangnya yang tidak seberapa bermula saat Jack membahas berita perusakan masjid bersama ibunya, Laura. Keduanya sepakat perusakan tempat ibadah sangat menyedihkan, sehingga mereka yang menjadi korban harus dibantu.
-
Kenapa Wahabi menghancurkan tempat suci? Pada awalnya aliran ini terbentuk, Abdul Wahhab bersama beberapa pengikutnya menghancurkan tempat-tempat suci, karena menurutnya semua itu bukanlah objek pemujaan yang pantas.
-
Siapa yang membangun masjid itu? Situs ini merupakan sebuah masjid yang dibangun dari tanah dan batu oleh dinasti abad pertengahan yang berkuasa di Afrika Utara dan Spanyol.
-
Siapa yang memimpin penyerangan Masjidil Haram? Juhayman al-Otaybi adalah seorang militan Islam yang memimpin kelompok pemberontak yang merebut Masjidil Haram di Kota Makkah, Arab Saudi pada 20 November 1979.
-
Bagaimana kelompok pemberontak menguasai Masjidil Haram? Kelompok pemberontak mengambil alih Masjidil Haram, tempat suci bagi umat Islam, dan menyandera ratusan orang, termasuk jemaah haji dan staf masjid.
-
Siapa yang menjadi korban serangan udara di masjid? Serangan itu menewaskan 30 orang dan melukai puluhan lainnya, termasuk anak-anak.
-
Siapa yang terlibat dalam kerusuhan ini? Pada saat itu Maroko adalah protektorat Prancis, dan komisaris Prancis untuk Oujda, René Brunel, menyalahkan kekerasan yang terjadi pada orang-orang Yahudi karena meninggalkan Oujda dan bersimpati dengan gerakan Zionis.
Uang USD 20 itu sebetulnya ditabung Jack untuk membeli iPad. Dua hari setelah serangan, Jack diantar ibunya memberikan donasi pada takmir.
Ketua Takmir Masjid Pflugerville, Faisal Naeem, mengaku terharu atas bantuan tersebut. Dia merasa tersentuh, apalagi Jack hanyalah bocah SD yang sebetulnya bisa memilih tak berbuat apa-apa.
"Mungkin ini cuma USD 20, tapi kita tahu Jack menabungnya pelan-pelan. Bagi kami uang itu setara USD 20 juta," kata Naeem.
Kejutan pun datang bagi Jack akhir pekan lalu. Pengacara Komunitas Muslim Amerika, Arsalan Iftikhar, memberikan iPad buat Jack. Arsalan mengaku terharu mendengar info donasi bocah itu dari jejaring sosial.
"Atas kebesaran hatimu, terimalah iPad ini, yang memang sejak awal kamu idam-idamkan. Ini adalah ucapan terima kasih dari komunitas muslim Amerika," kata Arsalan.
(mdk/ard)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Api yang dinyalakan menyambar sajadah di dalam masjid
Baca SelengkapnyaTonton video bocah Gaza kumpulkan lembaran Alquran di slide terakhir artikel ini.
Baca SelengkapnyaPria Mabuk Bakar Tirai Musala di Tebet mengaku diganggu makhluk ini sebelum bakar tirai
Baca SelengkapnyaAksi maling mencuri kotak amal sampai membakar tirai pembatas salat.
Baca SelengkapnyaRibuan Muslim di Swedia menggelar protes di tengah ibu kota Stockholm.
Baca SelengkapnyaAntara keluarga pelaku dan korban masih ada hubungan kekerabatan.
Baca SelengkapnyaSwedia memberikan izin kepada Salwan Momika untuk menistakan Alquran dengan alasan aksi tersebut dilindungi oleh undang-undang kebebasan berpendapat.
Baca SelengkapnyaAksi pembakaran Alquran kembali terjadi di Swedia, dilakukan di depan masjid saat hari raya Iduladha.
Baca SelengkapnyaWarga Irak menggelar demo di kedutaan Swedia di kota Baghdad dan membakar salah satu bangunan di dalamnya.
Baca SelengkapnyaTak berhenti di sana, potretnya pun dibagikan hingga pelaku menantang polisi.
Baca SelengkapnyaPembakaran Alquran di Denmark dan Swedia memicu kemarahan umat Islam. Di Yaman, beberapa orang tampak murka sampai mengangkat senjata. Simak foto-fotonya!
Baca SelengkapnyaPelaku berinisial MH (13) yang merupakan pelajar SMP telah diamankan Polresta Padang.
Baca Selengkapnya