Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Cegah karyawan iri, restoran di Jepang larang pasangan kencan

Cegah karyawan iri, restoran di Jepang larang pasangan kencan Ilustrasi restoran. ©2013 Merdeka.com/Shutterstock/ariadna de raadt

Merdeka.com - Sebuah restoran bernama PiaPia di Ibu Kota Tokyo, Jepang, berusaha menjaga perasaan para karyawannya dengan melarang pasangan kekasih makan di restoran itu saat malam Natal.

Manajemen PiaPia menulis peraturan yang berlaku pada 24 Desember itu di jendela restoran.

"Dikarenakan bisa menimbulkan trauma emosional kepada para karyawan, kami menolak kunjungan dari para pasangan pada 24 Desember, tanpa kecuali!" bunyi pengumuman itu, seperti dilansir surat kabar the Washington Post, Sabtu (13/12).

Pekerja restoran bernama Takashi Kyozuka mengatakan tadinya larangan itu hanya gurauan belaka namun kemudian diwujudkan jadi peraturan.

(mdk/fas)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP