Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Diskriminasi muslim Rohingya jadi agenda Jokowi di Myanmar

Diskriminasi muslim Rohingya jadi agenda Jokowi di Myanmar Pengunsi Rohingya berusaha ke Bangladesh. ©Reuters

Merdeka.com - Konferensi Tingkat Tinggi (KTT) ASEAN ke-25 di Myanmar resmi dimulai hari ini, Senin (12/11). Presiden Joko Widodo telah tiba sejak tadi malam, di Ibu Kota Naypyidaw.

Menurut Duta Besar Indonesia untuk Myanmar Ito Sumardi, presiden selama pertemuan dua hari ini akan berupaya merangkul seluruh pihak supaya makin peduli pada nasib muslim Rohingya.

"Presiden Jokowi telah diinfokan tentang proposal masalah Rohingya dan diharapkan dapat memberikan tanggapannya sebelum KTT dimulai," kata Ito seperti dilansir Antara.

Etnis Rohingya tinggal di wilayah selatan Myanmar. Namun, mereka mengalami diskriminasi dan kerap berkonflik dengan penduduk mayoritas etnis Rakhine.

Dalam Juni-Juli 2012, pecah konflik besar yang menyebabkan 77 warga Rohingya tewas, 109 cedera, dan lebih dari lima ribu rumah dibakar. Akibat insiden itu, pengungsi Rohingya ke Indonesia, Bangladesh, dan negara lain mencapai 53 ribu orang.

Pada Maret 2013, pecah kembali insiden antara etnis mayoritas dengan muslim Rohingya. Minimal 40 orang tewas, dan lima masjid dibakar.

Dalam sensus terbaru Myanmar yang beberapa tahun ini mencoba bertransisi ke arah demokratis, etnis Rohingya kembali dianaktirikan. Mereka tidak didata dan dianggap pendatang ilegal. Sementara negara-negara pelarian seperti Bangladesh dan Australia juga menolak keberadaan mereka.

Alhasil etnis yang mayoritas muslim itu terombang-ambing. Ito berharap forum para pemimpin Asia Tenggara kali ini dapat berperan untuk memastikan solusi konstruktif membantu etnis Rohingya.

Pada KTT ASEAN tahun ini turut hadir Perdana Menteri Australia Tony Abbott. Indonesia berkepentingan merangkul Negeri Kanguru supaya mendorong ada kepastian bagi etnis Rohingya.

"Kebijakan Australia yang menolak imigran ilegal malah mendorong mereka datang ke Indonesia," kata Ito. (mdk/ard)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Apa Itu Rohingya dan Penyebab Konfliknya, Perlu Diketahui
Apa Itu Rohingya dan Penyebab Konfliknya, Perlu Diketahui

Konflik Rohingya termasuk kejahatan genosida yang menelantarkan banyak orang.

Baca Selengkapnya
Jokowi Bawa Polemik Pengungsi Rohingya saat Bertemu Pimpinan Negara ASEAN di Jepang
Jokowi Bawa Polemik Pengungsi Rohingya saat Bertemu Pimpinan Negara ASEAN di Jepang

Jokowi menilai polemik Rohingya jadi persoalan dunia bukan negara yang disinggahi saja

Baca Selengkapnya
Jokowi soal Pengungsi Rohingya: Kita Tampung Sementara
Jokowi soal Pengungsi Rohingya: Kita Tampung Sementara

"Saya sampaikan bahwa sementara, sementara kita tampung, sementara," kata Jokowi

Baca Selengkapnya
Jokowi Minta Mahfud MD Tangani Pengungsi Rohingya
Jokowi Minta Mahfud MD Tangani Pengungsi Rohingya

Hingga akhir November 2023, tercatat 1.084 warga Rohingya yang mendarat di Aceh menggunakan 6 kapal kayu.

Baca Selengkapnya
Polemik Etnis Rohingya di Aceh, JK: Tanggung Jawab UNHCR
Polemik Etnis Rohingya di Aceh, JK: Tanggung Jawab UNHCR

JK mencontohkan konflik yang terjadi di Ambon dan Papua yang membuat warga mengungsi.

Baca Selengkapnya
FOTO: Lonjakan Pengungsi Rohingya Kembali Tiba di Aceh, Ada 400 Lagi yang Baru Datang Mendarat di Pantai Pidie
FOTO: Lonjakan Pengungsi Rohingya Kembali Tiba di Aceh, Ada 400 Lagi yang Baru Datang Mendarat di Pantai Pidie

Jumlah minoritas Muslim Myanmar yang tiba di Aceh mengalami peningkatan.

Baca Selengkapnya
Jokowi: Ada Dugaan Kuat Perdagangan Orang Terkait Pengungsi Rohingya
Jokowi: Ada Dugaan Kuat Perdagangan Orang Terkait Pengungsi Rohingya

Jokowi menyebut, pemerintah Indonesia akan menindak tegas pelaku TPPO.

Baca Selengkapnya
Mahfud MD Bakal Rapat Koordinasi Besok Soal Nasib Pengungsi Rohingya
Mahfud MD Bakal Rapat Koordinasi Besok Soal Nasib Pengungsi Rohingya

Mahfud mengatakan negara lain sudah menutup akses terhadap pengungsi Rohingya, sehingga mereka ke Indonesia

Baca Selengkapnya
Etnis Rohingya Mengeluh Dikasih Makan Sedikit, Yenny Wahid: Enggak Bersyukur
Etnis Rohingya Mengeluh Dikasih Makan Sedikit, Yenny Wahid: Enggak Bersyukur

Pemerintah Indonesia adalah negosiasi dengan pemerintah Myanmar soal pengungsi Rohingya.

Baca Selengkapnya
Pengungsi Rohingya Terus Bertambah, Mahfud MD: Orang Aceh, Sumut, Riau Sudah Keberatan
Pengungsi Rohingya Terus Bertambah, Mahfud MD: Orang Aceh, Sumut, Riau Sudah Keberatan

Mahfud MD sedang mencari jalan keluar mengenai pengungsi Rohingya yang terus bertambah datang ke Indonesia

Baca Selengkapnya
Fakta-Fakta di Balik Gelombang Kedatangan Pengungsi Rohingya di Indonesia
Fakta-Fakta di Balik Gelombang Kedatangan Pengungsi Rohingya di Indonesia

Pengungsi Rohingya terus berdatangan ke Indonesia menuai pro dan kontra

Baca Selengkapnya
Viral Pengungsi Rohingya di Aceh 'Ngelunjak', Menko Muhadjir Ngaku Belum Terima Laporan
Viral Pengungsi Rohingya di Aceh 'Ngelunjak', Menko Muhadjir Ngaku Belum Terima Laporan

Viral Pengungsi Rohingya di Aceh 'Ngelunjak', Menko Muhadjir Ngaku Belum Terima Laporan

Baca Selengkapnya