Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Dunia Kian Genting, China Bikin Draf Persiapan di Masa Perang Lawan Barat

Dunia Kian Genting, China Bikin Draf Persiapan di Masa Perang Lawan Barat Bendera China. Reuters

Merdeka.com - Pensiunan personel militer China akan menjadi prioritas utama untuk wajib militer di masa perang. Hal ini diatur dalam rancangan perubahan peraturan yang dirilis Kementerian Urusan Veteran pada akhir pekan.

Perubahan yang diusulkan pada peraturan wajib militer negara itu untuk pertama kalinya menjelaskan bagaimana pihak berwenang akan mendaftarkan veteran dan wajib militer lainnya saat negara itu dalam keadaan perang.

Berdasarkan peraturan, Dewan Negara atau Komisi Militer Pusat akan mengeluarkan perintah mobilisasi dan menyerahkan tanggung jawab untuk menyusun tentara kepada pemerintah dan lembaga militer di berbagai tingkatan.

Orang lain juga bertanya?

Menurut rancangan tersebut, veteran militer akan menjadi kelompok sasaran dan dapat bergabung kembali dengan unit asli mereka atau ditempatkan di posisi yang sama di tempat lain.

Pihak berwenang harus membantu para veteran bergabung dengan unit-unit tersebut.

“Selama masa perang, departemen transportasi dan pekerja harus memprioritaskan tentara yang terdaftar; organisasi dan personel lain juga harus membantu mereka,” jelas rancangan peraturan tersebut, dikutip dari South China Morning Post, Rabu (7/7).

Rancangan peraturan ini diunggah di akun WeChat resmi kementerian pada Minggu untuk menjaring masukan dari masyarakat.

Revisi terakhir dilakukan pada 2001 dan peraturan tersebut pertama kali diusulkan pada 1985.

Selain pendaftaran masa perang, rancangan tersebut juga mencakup pembangunan sistem antar kementerian untuk wajib militer, dan upaya untuk melembagakan proses tersebut sebagai bagian dari pengembangan digital pemerintah China.

Mantan instruktur Tentara Pembebasan Rakyat (PLA), Song Zhongping mengatakan revisi diperlukan untuk mencerminkan perubahan yang lebih luas di dunia dan untuk lebih mempersiapkan China menghadapi keadaan darurat.

“Terlebih lagi, bab baru terkait mendaftarkan tentara selama masa perang dapat membuat prosesnya lebih komprehensif. Itu sesuai dengan kebutuhan aktual China, karena mendaftarkan veteran di militer dapat dengan cepat meningkatkan kemampuan pasukan jika China berperang,” jelasnya.

Rancangan ini disiapkan ketika hubungan China dengan negara-negara Barat dan tetangganya memburuk karena berbagai masalah, mulai dari klaim teritorial hingga hak asasi manusia.

Pada Januari, Presiden China Xi Jinping, yang juga mengepalai Komisi Militer Pusat, menekankan perlunya “kesiapan tempur penuh waktu” dan mengatakan Tentara Pembebasan Rakyat harus memanfaatkan perselisihan garis depan untuk meningkatkan kemampuan pasukan.

Pada Maret, Xi mengatakan militer China harus “siap untuk menanggapi” situasi yang kompleks dan sulit ketika negara itu bergulat dengan tantangan keamanan.

(mdk/pan)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Gara-Gara Ini, Pemerintah China Bisa Kehabisan Uang Pensiun di Tahun 2035
Gara-Gara Ini, Pemerintah China Bisa Kehabisan Uang Pensiun di Tahun 2035

Usia pensiun dinaikan di tengah jumlah populasi China yang terus turun.

Baca Selengkapnya
FOTO: Antisipasi Perang dengan China, Militer Taiwan Unjuk Gigi Latihan Tempur di Stasiun Taipei
FOTO: Antisipasi Perang dengan China, Militer Taiwan Unjuk Gigi Latihan Tempur di Stasiun Taipei

Buntut China mengerahkan puluhan jet tempurnya ke wilayah perbatasan, militer Taiwan menggelar latihan perang di Stasiun Utama Taipei pertama kalinya.

Baca Selengkapnya
Istana Telah Terima Draf Revisi UU TNI-Polri Pekan Lalu
Istana Telah Terima Draf Revisi UU TNI-Polri Pekan Lalu

Pemerintah akan mengkaji draf revisi UU inisiatif DPR itu sebelum Presiden Jokowi mengirimkan surpres.

Baca Selengkapnya
Revisi UU TNI: Batas Usia Pensiun Prajurit Diperpanjang Jadi 60-65 Tahun
Revisi UU TNI: Batas Usia Pensiun Prajurit Diperpanjang Jadi 60-65 Tahun

Draf RUU TNI itu paling utama mengatur atau menyangkut dengan masa pensiun.

Baca Selengkapnya
Aturan Turunan UU ASN Dikebut, Dipastikan Tak Ada PHK dan Penurunan Penghasilan Tenaga Honorer
Aturan Turunan UU ASN Dikebut, Dipastikan Tak Ada PHK dan Penurunan Penghasilan Tenaga Honorer

Pemerintah menaruh perhatian khusus terhadap penanganan tenaga non-ASN atau honorer.

Baca Selengkapnya
Baleg Batalkan Pembahasan RUU TNI-Polri: Akan Dilanjutkan DPR Periode Selanjutnya
Baleg Batalkan Pembahasan RUU TNI-Polri: Akan Dilanjutkan DPR Periode Selanjutnya

Wihadi belum menjelaskan mengapa pembahasan RUU tersebut dibatalkan.

Baca Selengkapnya
Wacana Penghapusan Larangan TNI Berbisnis, Menko Polhukam Singgung soal Kesenjangan
Wacana Penghapusan Larangan TNI Berbisnis, Menko Polhukam Singgung soal Kesenjangan

Menurut Menko Polhukam, apabila aturan larangan bisnis dihapuskan, tidak akan mengganggu tugas pokok dari fungsi TNI.

Baca Selengkapnya
Jutaan Warga China Berebut Ingin Jadi PNS, Mau Dapat Pendapatan Tetap Meski Tak Besar
Jutaan Warga China Berebut Ingin Jadi PNS, Mau Dapat Pendapatan Tetap Meski Tak Besar

Formasi yang dibuka pemerintah China tak lebih dari 50.000.

Baca Selengkapnya
RUU TNI, Presiden Miliki Kewenangan Tunjuk Prajurit Menempati Jabatan Sipil
RUU TNI, Presiden Miliki Kewenangan Tunjuk Prajurit Menempati Jabatan Sipil

Meski presiden mempunyai kewenangan, nantinya DPR disebutnya tetap akan melakukan pengawasan.

Baca Selengkapnya
Serangan Balik China ke AS dan Eropa, Tekan Ekspor Bahan Mentah Produksi Chip
Serangan Balik China ke AS dan Eropa, Tekan Ekspor Bahan Mentah Produksi Chip

Pemerintah China mengesahkan aturan pembatasan bahan mentah pembuatan chip ke AS dan Eropa. Perang teknologi semakin memanas.

Baca Selengkapnya
Pekerja di China Tak Bisa Pensiun, Ternyata Ini Penyebabnya
Pekerja di China Tak Bisa Pensiun, Ternyata Ini Penyebabnya

Demografis yang tidak seimbang memberikan tekanan besar bagi pemerintah untuk memberikan tunjangan.

Baca Selengkapnya
Kabar Baik, Tenaga Honorer Batal Dihapus hingga 2024!
Kabar Baik, Tenaga Honorer Batal Dihapus hingga 2024!

rencana kebijakan penghapusan tenaga honorer yang diundur hingga Desember 2024.

Baca Selengkapnya