Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Europol: 5.000 anggota jaringan teroris berkeliaran di Eropa

Europol: 5.000 anggota jaringan teroris berkeliaran di Eropa Teror Paris. ©Reuters

Merdeka.com - Lembaga Koordinasi Kepolisian Uni Eropa (Europol) menyatakan arus migran dari Timur Tengah tahun lalu resmi disusupi anggota jaringan teroris. Dari hitungan kasar sementara ini, setidaknya 5 ribu terduga anggota jaringan militan yang menerima pelatihan di Irak ataupun Suriah, sekarang menetap di kota-kota besar Eropa.

Tidak semua nama-nama yang diawasi Europol merupakan anggota ISIS. Sebagian adalah anggota Jabhat al-Nusra atau sel kecil Al Qaidah.

"Ini adalah ancaman teror paling serius yang pernah dialami Uni Eropa selama lebih dari 10 tahun terakhir," kata Kepala Europol, Rob Wainwright, seperti dilansir the Daily Mail, Minggu (21/2).

Begitu banyaknya jumlah nama terduga teroris, Europol mengaku kelabakan mengawasinya. Tugas pemantauan sudah dibagi dengan lembaga intelijen masing-masing negara di Benua Biru, namun untuk mencegah serangan serupa teror Paris tahun lalu menjadi lebih sulit lagi.

"Kapanpun bisa terjadi serangan yang menimbulkan korban warga sipil di seantero Eropa," kata Wainwright.

Europol mengatakan tidak semua dari 5 ribu nama itu baru datang setahun terakhir seiring banyaknya pengungsi asal Suriah. Mayoritas justru orang yang lahir dan besar di Eropa, tertarik radikalisme di Timur Tengah, kemudian kembali ke negara asalnya tanpa melakukan hal-hal mencurigakan.

Kendati begitu, Wainwright mengakui adanya anggota ISIS menyelinap di antara para pengungsi memang nyata. Salah satu buktinya adalah penangkapan empat orang imigran oleh Kepolisian Salzburg, Austria, awal bulan ini.

Empat imigran itu baru datang ke Eropa pada pertengahan 2015, setelah menyeberang dari arah Turki. Setibanya di Prancis, mereka segera terlibat jaringan ISIS yang merencanakan teror Paris. (mdk/ard)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
5 Tersangka Teroris Foreign Terrorist Fighters Tertangkap Selama 2023, Begini Perannya
5 Tersangka Teroris Foreign Terrorist Fighters Tertangkap Selama 2023, Begini Perannya

Penangkapan dilakukan setelah mereka berangkat mengikuti program jihad global dan telah kembali ke Indonesia.

Baca Selengkapnya
Tiga Polisi Dikabarkan Ditangkap Diduga Pasok Senjata ke Teroris Pegawai KAI
Tiga Polisi Dikabarkan Ditangkap Diduga Pasok Senjata ke Teroris Pegawai KAI

Polda Metro Jaya akan memberikan pernyataan terkait ini nanti sore

Baca Selengkapnya
Kedatangan Etnis Rohingya di Aceh Barat Didalangi Warga Lokal
Kedatangan Etnis Rohingya di Aceh Barat Didalangi Warga Lokal

Kedatangan Etnis Rohingya di Aceh Barat Didalangi Warga Lokal

Baca Selengkapnya
Polisi di Aceh Sita Ponsel Pengungsi Rohingya, Telusuri Jejak Sindikat Penyelundupan
Polisi di Aceh Sita Ponsel Pengungsi Rohingya, Telusuri Jejak Sindikat Penyelundupan

Sebanyak sebelas pengungsi Rohingya diperiksa penyidik Polresta Banda Aceh.

Baca Selengkapnya
FOTO: Horor Pria Berpisau Tusuk Acak Orang-Orang di Jerman, Pelaku Ditangkap dan Berasal dari Negara ini
FOTO: Horor Pria Berpisau Tusuk Acak Orang-Orang di Jerman, Pelaku Ditangkap dan Berasal dari Negara ini

Polisi menangkap tersangka dalam penggerebekan di sebuah asrama untuk para pencari suaka.

Baca Selengkapnya
Kabar Terbaru Belasan Pencari Suaka di Setiabudi Jakarta Selatan, Ada dari Sudan hingga Yaman
Kabar Terbaru Belasan Pencari Suaka di Setiabudi Jakarta Selatan, Ada dari Sudan hingga Yaman

Pencari suaka itu dibawa ke gedung Direktorat Jenderal Imigrasi untuk didata.

Baca Selengkapnya
Densus 88 Tangkap 27 Terduga Teroris Pendukung ISIS, 9 Pelaku di Jakarta dan 17 di Jabar
Densus 88 Tangkap 27 Terduga Teroris Pendukung ISIS, 9 Pelaku di Jakarta dan 17 di Jabar

Densus 88 tangkap puluhan pendukung ISIS dalam satu hari di 3 lokasi

Baca Selengkapnya
BNPT Bongkar Pola Serangan Terorisme di Indonesia, Lewat Gerakan Bawah Tanah Secara Sistematis
BNPT Bongkar Pola Serangan Terorisme di Indonesia, Lewat Gerakan Bawah Tanah Secara Sistematis

Hal tersebut disampaikan Rycko usai mengikuti peringatan tragedi kemanusiaan Bom Bali di Ground Zero atau Tugu Peringatan Bom Bali.

Baca Selengkapnya
Densus 88 Tangkap Satu Teroris Jaringan Anshor Daulah di Kalbar dan 5 Jamaah Islamiyah di Sumsel
Densus 88 Tangkap Satu Teroris Jaringan Anshor Daulah di Kalbar dan 5 Jamaah Islamiyah di Sumsel

Densus 88 Antiteror Polri menangkap enam tersangka diduga terlibat dalam aksi jaringan terorisme di Kalbar dan Sumsel.

Baca Selengkapnya
Menko Polhukam Sebut 1.900 Mahasiswa Terindikasi Korban TPPO di Jerman
Menko Polhukam Sebut 1.900 Mahasiswa Terindikasi Korban TPPO di Jerman

Kemenko Polhukam berencana berkoordinasi dengan instansi terkait untuk mengurai persoalan itu.

Baca Selengkapnya
PPATK Temukan Transaksi Duit Capai Miliaran dari Rekening Pegawai KAI Tersangka Teroris
PPATK Temukan Transaksi Duit Capai Miliaran dari Rekening Pegawai KAI Tersangka Teroris

PPATK telah membekukan beberapa rekening yang berkaitan dengan pegawai KAI tersebut.

Baca Selengkapnya
Kasus Terduga Teroris Karyawan BUMN, Waspadai Jaringan Sosial untuk Cegah Radikalisme
Kasus Terduga Teroris Karyawan BUMN, Waspadai Jaringan Sosial untuk Cegah Radikalisme

Noor Huda berpesan agar masyarakat tidak terpaku pada stereotipe atau subjektivitas yang berlaku di masyarakat.

Baca Selengkapnya