Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Hasil survei di 146 negara: Dunia makin murung dalam satu dekade terakhir

Hasil survei di 146 negara: Dunia makin murung dalam satu dekade terakhir Pemakaman anak-anak Yaman korban serangan Saudi. ©REUTERS/Naif Rahma

Merdeka.com - Lembaga survei Gallup kemarin merilis hasil penelitian di 146 negara yang menyimpulkan tingkat kebahagiaan dunia berada di titik terendah selama lebih dari satu dekade terakhir. Dengan kata lain, keadaan dunia saat ini kian murung.

"Secara keseluruhan hari ini dunia makin stres, cemas, sedih, dan menderita dari pada yang pernah kita lihat sebelumnya," kata editor Gallup, Muhamad Yunis, dalam kata pengantar hasil survei, seperti dilansir laman Press TV, Rabu (12/9).

Menurut survei Gallup, konflik di Afrika Tengah menjadikan daerah itu sebagai lokasi paling tidak bahagia di muka bumi tahun lalu. Irak berada di urutan kedua tempat paling tidak berbahagia.

Gallup mensurvei lebih dari 154 ribu orang di 146 negara dengan menanyakan pakah mereka sedang dalam kondisi menderita, cemas, stres, marah, sedih ketimbang hari sebelumnya. Kondisi dunia saat ini adalah yang paling suram sejak survei digelar pada 2006.

Daerah Sub Sahara Afrika menjadi yang termurung akibat kekerasan horisontal dan sistem kesehatan yang buruk hingga membuat banyak orang kelaparan. Dari 35 negara yang berada di titik terendah tingkat bahagianya ada 24 yang mengalami kebahagiaan terendah selama 10 tahun.

"Dia Afrika Tengah dan sejumlah tempat lain, jumlah penduduk yang tinggi membuat kebutuhan dasar menjadi sulit dipenuhi," kata pemimpin penelitian ini, Julie Ray, kepada Yayasan Thomson Reuters melalui sambungan telepon.

Daerah Afrika Tengah menjadi tempat kecamuk kekerasan. Sebagian besar negara di sana sudah di luar kendali pemerintah. Tiga dari empat warga yang disurvei mengatakan mereka mengalami cemas dan menderita.

Di negara-negara kaya pun rasa murung tidak terelakkan.

Separuh dari rakyat Amerika yang diwawancara mengatakan mereka stres--hampir sama dengan jumlah warga yang disurvei di Afrika Tengah.

Pengamat ekonomi Jan-Emmanuel De Neve mengatakan kondisi saat ini cukup mengkhawatirkan di tengah makin meningkatnya jumlah orang kaya dan kemajuan pembangunan.

"Barangkali ada faktor yang lebih struktural di seputar meningkatnya jumlah orang kaya," kata De Neve, profesor di Universitas Oxford yang menulis kaitan antara pendapatan dan kebahagiaan.

Paraguay berada di urutan kedua negara yang paling positif. Artinya warga di Paraguay merasakan cukup istirahat, dihormati, dan menikmati hidup atau hari ini lebih baik dari kemarin. Sementara Yaman dan Afghanistan berada di urutan paling buncit dari daftar ini.

(mdk/pan)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Benarkah Indonesia Negara Paling Bahagia di Dunia? Ini Fakta dan Indikatornya
Benarkah Indonesia Negara Paling Bahagia di Dunia? Ini Fakta dan Indikatornya

Faktanya, selama dua dekade terakhir, kebahagiaan yang dilaporkan sendiri di Amerika telah menurun, terutama di kalangan generasi muda.

Baca Selengkapnya
Daftar Negara Paling Positif di Dunia 2023, Ini Peringkat Indonesia
Daftar Negara Paling Positif di Dunia 2023, Ini Peringkat Indonesia

Daftar negara paling positif di dunia tahun 2023. Indonesia peringkat pertama.

Baca Selengkapnya
Daftar Negara Paling Damai di Dunia, Indonesia Kalah dari Malaysia
Daftar Negara Paling Damai di Dunia, Indonesia Kalah dari Malaysia

Kawasan Asia Pasifik masih menjadi kawasan kedua yang paling damai di dunia.

Baca Selengkapnya
Daftar Negara Paling Bahagia di Dunia, Indonesia Nomor Berapa?
Daftar Negara Paling Bahagia di Dunia, Indonesia Nomor Berapa?

Indonesia sendiri berada di urutan ke-80 sebagai negara paling bahagia.

Baca Selengkapnya
Survei Terbaru: Indonesia Jadi Negara Paling Bahagia di Dunia
Survei Terbaru: Indonesia Jadi Negara Paling Bahagia di Dunia

Hasil ini berdasarkan Ray Dalio’s Great Powers Index 2024.

Baca Selengkapnya
Survei: Pekerja Kurang Sejahtera Bisa Ganggu Perekonomian Global
Survei: Pekerja Kurang Sejahtera Bisa Ganggu Perekonomian Global

Banyak pekerja merasa kesepian, marah, atau sedih setiap hari.

Baca Selengkapnya
Daftar Terbaru 10 Negara Paling Bahagia di Dunia, Tak Ada Indonesia
Daftar Terbaru 10 Negara Paling Bahagia di Dunia, Tak Ada Indonesia

Finlandia kembali menempati daftar puncak sebagai negara paling bahagia di dunia.

Baca Selengkapnya
Ini 10 Kota Paling Layak Huni di Dunia, Kota di Indonesia Termasuk?
Ini 10 Kota Paling Layak Huni di Dunia, Kota di Indonesia Termasuk?

Ada empat kota Asia-Pasifik berhasil masuk 10 besar tahun ini, kota Australia, Melbourne dan Sydney, serta Osaka, Jepang, dan Auckland, Selandia Baru.

Baca Selengkapnya
Burundi: Negara Termiskin di Dunia hingga Dikatakan Sebagai Nerakanya Dunia
Burundi: Negara Termiskin di Dunia hingga Dikatakan Sebagai Nerakanya Dunia

Negara kecil yang dikepung daratan ini memang memiliki kondisi perekonomian yang sangat buruk.

Baca Selengkapnya
PBB: 2023 Jadi Tahun Penderitaan, Banyak Orang Tertindas Kemiskinan dan Kelaparan
PBB: 2023 Jadi Tahun Penderitaan, Banyak Orang Tertindas Kemiskinan dan Kelaparan

Kata Gueters, orang-orang semakin tertindas akibat meningkatnya kemiskinan dan kelaparan.

Baca Selengkapnya
Jakarta Masuk Daftar 10 Kota Paling Bikin Stres di Dunia
Jakarta Masuk Daftar 10 Kota Paling Bikin Stres di Dunia

Penilaian ini berdasarkan 15 faktor, di antaranya yaitu polusi udara, kepadatan, jaminan sosial.

Baca Selengkapnya
Negara Paling Cocok buat Milenial dan Gen Z, dari Finlandia hingga Israel
Negara Paling Cocok buat Milenial dan Gen Z, dari Finlandia hingga Israel

Penilaian ini berdasarkan dari Produk Domestik Bruto (PDB) per kapita.

Baca Selengkapnya