Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Ingin Keluar dari Daftar Orang Terkaya, Bill Gates Sumbangkan Rp300 Triliun

Ingin Keluar dari Daftar Orang Terkaya, Bill Gates Sumbangkan Rp300 Triliun Bill Gates. Reuters.dok ©2012 Merdeka.com

Merdeka.com - Pendiri Microsoft sekaligus salah satu orang terkaya dunia Bill Gates kemarin mengatakan dia akan mendonasikan USD 20 miliar atau Rp 300 triliun kepada yayasannya untuk mengatasi penderitaan global saat ini.

"Meski ada kemunduran global dalam beberapa tahun terakhir ini, saya melihat tindakan heroisme dan pengorbanan yang luar biasa di berbagai belahan dunia dan saya yakin perbaikan bisa terjadi," kata Gates dalam pernyataannya, seperti dilansir laman the Washington Times, Rabu (13/7).

"Saya harap dengan memberi lebih banyak, kita bisa mencegah penderitaan yang sedang dihadapi banyak orang saat ini dan memenuhi visi yayasan untuk memberikan kesempatan hidup yang sehat dan produktif bagi semua orang."

Menurut Badan Program Pembangunan PBB (UNDP) saat ini ada 71 juta penduduk dunia yang terjerumus dalam jurang kemiskinan akibat invasi Rusia ke Ukraina yang dimulai 24 Februari lalu, terutama karena melonjaknya harga pangan dan energi. Badan Program Pangan PBB melaporkan jumlah orang kelaparan ekstrem saat ini ada sekitar 345 juta jiwa, naik 25 persen sejak perang di Ukraina.

Dengan sumbangan ini Yayasan Gates berharap dana itu bisa digunakan untuk meningkatkan pendidikan, mengurangi kemiskinan, dan meningkatkan kemampuan global dalam menghadapi penyakit menular dan mencapai kesetaraan gender.

Yayasan Gates berencana meningkatkan anggaran tahunan sebesar 50 persen dari sebelum pandemi hingga ke angka sekitar USD 9 miliar pada 2026.

Menurut Bloomberg Billionaire Index, kekayaan Bill Gates saat ini ditaksir sekitar USD 114 miliar atau Rp 1.713 triliun dan menempati ranking keempat orang terkaya dunia. Sebagian besar kekayaan Gates berasal dari saham Microsoft.

Tapi Gates mengatakan dirinya ingin keluar dari daftar orang terkaya.

"Saya akan turun peringkat dan akhirnya keluar dari daftar orang terkaya," tulis Gates dalam unggahan di blog kemarin, seperti dikutip CNN.

"Saya punya kewajiban untuk mengembalikan kekayaan saya kepada masyarakat agar punya dampak besar memperbaiki kehidupan. Saya berharap orang lain yang juga punya kekayaan besar ikut melakukan hal ini."

(mdk/pan)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Kekayaan Bill Gates Bakal Tersaingi Mantan Asistennya
Kekayaan Bill Gates Bakal Tersaingi Mantan Asistennya

Ini akan menjadi kasus yang sangat jarang terjadi di mana seorang karyawan menjadi lebih kaya daripada pendiri perusahaannya.

Baca Selengkapnya
Kekayaan Mark Zuckerberg Bertambah Rp442 Triliun dalam Satu Hari
Kekayaan Mark Zuckerberg Bertambah Rp442 Triliun dalam Satu Hari

Pada akhir tahun 2022, Mark mengalami penurunan kekayaan USD35 miliar atau setara Rp550 triliun.

Baca Selengkapnya
Mencengangkan, Ternyata Begini Pandangan Bill Gates soal Uang dan Kekayaan
Mencengangkan, Ternyata Begini Pandangan Bill Gates soal Uang dan Kekayaan

Bill Gates menyatakan bahwa istilah miliarder terdengar aneh dan tidak logis.

Baca Selengkapnya
Ini Alasan Warren Buffet Tak Pernah Masuk Jajaran Orang Paling Kaya di Dunia Meski Punya Harta Miliaran Dolar
Ini Alasan Warren Buffet Tak Pernah Masuk Jajaran Orang Paling Kaya di Dunia Meski Punya Harta Miliaran Dolar

"Masyarakat butuh uang saya. Saya tidak butuh uang,”

Baca Selengkapnya
Kekayannya Melonjak Rp138 Triliun, Mark Zuckerberg Geser Bernard Arnault Sebagai Konglomerat Terkaya di Dunia
Kekayannya Melonjak Rp138 Triliun, Mark Zuckerberg Geser Bernard Arnault Sebagai Konglomerat Terkaya di Dunia

Posisi orang terkaya di dunia bergerak dinamis dalam beberapa bulan terakhir.

Baca Selengkapnya
Salah Satu Orang Terkaya di Dunia, Bill Gates Tertangkap Kamera Lagi Jajan di Kaki Lima Tanpa Gengsi
Salah Satu Orang Terkaya di Dunia, Bill Gates Tertangkap Kamera Lagi Jajan di Kaki Lima Tanpa Gengsi

Kekayaan ribuan triliun tak mempengaruhi gaya hidup Bill Gates yang sederhana.

Baca Selengkapnya
Ini 20 Orang Terkaya di Planet Bumi Versi Bloomberg
Ini 20 Orang Terkaya di Planet Bumi Versi Bloomberg

Elon Musk masih bertahan di urutan teratas orang paling kaya di dunia.

Baca Selengkapnya
Mark Zuckerberg Kini Dinobatkan Sebagai Orang Terkaya Nomor Dua di Dunia, Jumlah Kekayaannya Bikin Melongo
Mark Zuckerberg Kini Dinobatkan Sebagai Orang Terkaya Nomor Dua di Dunia, Jumlah Kekayaannya Bikin Melongo

Saat ini, Zuckerberg berada di belakang CEO Tesla, Elon Musk, yang memiliki kekayaan sekitar Rp3,96 kuadriliun dalam daftar orang kaya Bloomberg.

Baca Selengkapnya
Dalam 3 Tahun, Total Harta Kekayaan 5 Konglomerat Dunia Meroket hingga Tembus Rp13.500 Triliun
Dalam 3 Tahun, Total Harta Kekayaan 5 Konglomerat Dunia Meroket hingga Tembus Rp13.500 Triliun

Total gabungan harta kekayaan mereka meroket menjadi USD896 miliar atau setara Rp13,5 kuadriliun alias Rp13.500 triliun.

Baca Selengkapnya
Pecah Rekor, Kekayaan 10 Miliarder Dunia Naik Rp1.000 Triliun Usai Kemenangan Donald Trump
Pecah Rekor, Kekayaan 10 Miliarder Dunia Naik Rp1.000 Triliun Usai Kemenangan Donald Trump

Kekayaan 10 orang terkaya di dunia juga melonjak dengan rekor tertinggi, menurut Billionaire Index Bloomberg.

Baca Selengkapnya