Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Istri ogah pakai make-up digugat suaminya Rp 269 juta

Istri ogah pakai make-up digugat suaminya Rp 269 juta Ilustrasi pasangan Timur Tengah. (c) alarabiya.net

Merdeka.com - Jasa riasan wajah (make-up) bagi wanita memang sungguh dahsyat. Bermacam alat rias kecantikan dapat mengubah si itik buruk rupa menjadi putri jelita. Kendati begitu, ada dampak buruk dari make-up, khususnya untuk kaum hawa yang alpa atau menolak memakai riasan.

Sebuah cerita konyol terjadi di Aljazair, seorang pria yang baru menikah sehari langsung melayangkan gugatan terhadap sang istri.

Tidak tanggung, pria tersebut bahkan meminta sang wanita membayar ganti rugi sebesar USD 20 ribu (setara dengan Rp 269,9 juta) di pengadilan dengan tuduhan melakukan penipuan.

Surat kabar setempat mengatakan bila sang pria malah menduga sang istri adalah seorang pencuri yang tiba-tiba muncul di dalam apartemennya. Dia merasa penampilan pasangannya itu sangat berbeda jelang malam pertama.

"Saya sungguh tidak bisa mengenali istri saya setelah dia tidak lagi menggunakan perias wajah," ucapnya kepada hakim, seperti dikutip laman Emirates247, Senin (3/8).

Diketahui, sang pria tidak pernah bertatap langsung dengan wanitanya tanpa menggunakan perias wajah sekalipun, hingga hari pernikahan mereka tiba. Pria yang tidak disebutkan namanya itu menuntut uang ganti rugi dengan alasan terpukul secara psikologis melihat fisik istrinya sangat berbeda dari bayangannya selama ini. (mdk/ard)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP