Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Joe Biden: Ini Saatnya Mengakhiri Perang Terlama Amerika

Joe Biden: Ini Saatnya Mengakhiri Perang Terlama Amerika Joe Biden. ©2020 REUTERS

Merdeka.com - Presiden Amerika Serikat Joe Biden kemarin mengumumkan dia berencana menarik mundur seluruh tentara AS dari Afghanistan pada 11 Sepetember untuk mengakhiri 20 tahun keterlibatan militer AS di negara itu.

Dalam pidato di Ruang Perundingan di Gedung Putih Biden mengatakan AS "tidak bisa lagi melanjutkan rotasi kehadiran tentara kita di Afghanistan dan berharap menciptakan kondisi yang ideal untuk penarikan mundur pasukan sekaligus mengharapkan hasil yang berbeda."

"Kita pergi ke Afghanistan karena serangan mengerikan yang terjadi 20 tahun lalu. Itu tidak bisa menjelaskan mengapa kita masih tetap berada di sana pada 2021," kata Biden, seperti dilansir laman NBC News, Rabu (14/4).

"Saya kini presiden AS ke-4 yang mengawasi kehadiran tentara AS di Afghanistan. Dua presiden Republikan. Dua Demokrat," kata Biden. "Saya tidak akan melewatkan tanggung jawab ini kepada presiden ke-5."

"Ini saatnya mengakhiri perang terlama Amerika. Ini saatnya tentara Amerika pulang."

Biden menuturkan dia akan memulai penarikan mundur tentara AS pada 1 Mei mendatang, tenggat waktu yang disepakati pemerintahan Trump dengan Taliban.

Saat ini ada sekitar 2.500 tentara AS di Afghanistan, bersama sekitar 7.000 tentara asing yang menjadi anggota koalisi NATO. Dengan adanya pengumuman ini kemungkinan negara NATO lainnya juga akan menarik mundur pasukan mereka.

Hampir 2.400 tentara AS tewas di Afghanistan dan 20.000 lainnya luka. AS sudah menghabiskan lebih dari USD 2 triliun atau setara Rp 29.000 triliun.

Sekitar 800.000 tentara atau personel militer AS setidaknya pernah ditugaskan sekali ke Afghanistan sejak AS menginvasi negara itu pada 2001 seusai serangan 11 September.

Sementara hampir 50.000 warga sipil Afghanistan tewas sejak konflik itu. Meski secara keseluruhan angka kematian turun tahun lalu, kini ada peningkatan jumlah pembunuhan yang sudah ditarget. Jumlah perempuan yang tewas pada 2020 lalu bertambah dan menurut PBB, 65 jurnalis, pekerja media profesional dan aktivis hak asasi tewas antara 1 Januari 2018 hingga 31 Januari 2021.

Sekretaris jenderal NATO Jenderal Jens Stoltenberg kemarin mengatakan tentara NATO juga akan meninggalkan Afghanistan mulai 1 Mei mendatang.

"Penarikan mundur ini akan teratur, terkoordinasi, dan cermat," kata Stoltenberg dalam jumpa pers di Brussels bersama Menteri Luar Negeri AS Antony Blinken dan Menteri Pertahanan Lloyd Austin.

(mdk/pan)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
FOTO: Joe Biden Tunjuk Wapres Kamala Harris Jadi Capres Usai Mundur dari Kampanye Pilpres Amerika Serikat 2024
FOTO: Joe Biden Tunjuk Wapres Kamala Harris Jadi Capres Usai Mundur dari Kampanye Pilpres Amerika Serikat 2024

Keputusan Presiden Joe Biden telah mengagetkan warga AS usai dirinya mundur dari pencalonan presiden AS.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Donald Trump Makin Ngegas Usai Joe Biden Mundur dari Pilpres AS 2024
VIDEO: Donald Trump Makin Ngegas Usai Joe Biden Mundur dari Pilpres AS 2024

Trump bereaksi tegas atas mundurnya Biden dalam pencalonan Presiden Amerika.

Baca Selengkapnya
Joe Biden Mundur dari Pilpres AS, Ini Alasannya
Joe Biden Mundur dari Pilpres AS, Ini Alasannya

Biden juga menyampaikan dukungan politiknya untuk Kamala Harris yang akan menggantikannya sebagai calon presiden dari Partai Demokrat.

Baca Selengkapnya
Mundur Sebagai Kandidat, Joe Biden Dukung Kamala Harris Lawan Trump di Pilpres AS
Mundur Sebagai Kandidat, Joe Biden Dukung Kamala Harris Lawan Trump di Pilpres AS

Biden mengumumkan alasannya mundur dari Pilpres AS. Dia ingin fokus menyelesaikan sisa masa jabatannya.

Baca Selengkapnya
Joe Biden Janjikan Kesepakatan Gencatan Senjata Israel-Hamas Terjadi Pekan Depan, Truk Bantuan Kemanusiaan Akan Segera Masuk ke Gaza
Joe Biden Janjikan Kesepakatan Gencatan Senjata Israel-Hamas Terjadi Pekan Depan, Truk Bantuan Kemanusiaan Akan Segera Masuk ke Gaza

Jutaan warga Gaza terancam kelaparan karena Israel melarang truk bantuan masuk ke wilayah tersebut.

Baca Selengkapnya
Debat Capres Amerika, Trump Sebut Biden 'Orang Palestina' Halangi Israel Selesaikan Perang di Gaza
Debat Capres Amerika, Trump Sebut Biden 'Orang Palestina' Halangi Israel Selesaikan Perang di Gaza

Kedua capres justru melenceng dan saling menyerang rivalnya dengan pernyataan yang berkelok-kelok.

Baca Selengkapnya
Jokowi Bertolak ke San Francisco Hadiri KTT APEC
Jokowi Bertolak ke San Francisco Hadiri KTT APEC

Jokowi bersama rombongan kenegaraan langsung melanjutkan perjalanan kunjungan kerjanya menuju San Francisco, Selasa, 14 November 2023.

Baca Selengkapnya
Pejabat-Pejabat Kemlu AS Mundur karena Kebijakan Joe Biden di Gaza
Pejabat-Pejabat Kemlu AS Mundur karena Kebijakan Joe Biden di Gaza

Pejabat-Pejabat Kemlu AS Mundur karena Kebijakan Joe Biden di Gaza

Baca Selengkapnya
VIDEO: Joe Biden Telepon Prabowo Beri Selamat, Kagum dengan Angka Kemenangan di 2024
VIDEO: Joe Biden Telepon Prabowo Beri Selamat, Kagum dengan Angka Kemenangan di 2024

Presiden Amerika Serikat Joe Biden melalui saluran telepon pada Jumat (22/3) mengucapkan selamat kepada Prabowo Subianto

Baca Selengkapnya
Via Telepon, Joe Biden Beri Selamat ke Prabowo sebagai Pemenang Pilpres
Via Telepon, Joe Biden Beri Selamat ke Prabowo sebagai Pemenang Pilpres

"Kita memiliki tanggung jawab bersama, khususnya di kawasan Pasifik. Jadi, saya sangat, sangat ingin dekat dengan Anda," kata Biden pada Prabowo.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Presiden Jokowi Terakhir Pimpin HUT ke-79 TNI, Bikin Prabowo Sampai Berdiri
VIDEO: Presiden Jokowi Terakhir Pimpin HUT ke-79 TNI, Bikin Prabowo Sampai Berdiri

Dalam pidatonya, Presiden Jokowi mengucapkan terima kasih untuk Menteri Pertahanan sekaligus presiden terpilih Prabowo Subianto

Baca Selengkapnya
VIDEO: Joe Biden Sampai Tertegun, Jokowi Blak-blakan Isi Pembicaraan Soal Palestina
VIDEO: Joe Biden Sampai Tertegun, Jokowi Blak-blakan Isi Pembicaraan Soal Palestina

Jokowi secara khusus membawa pesan dari negara-negara Islam terkait masalah Palestina.

Baca Selengkapnya