Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Muslimah Inggris akan diminta lepas hijab di ruang sidang

Muslimah Inggris akan diminta lepas hijab di ruang sidang Muslimah mengenakan niqab. ©Reuters

Merdeka.com - Setelah isu jilbab ramai setahun terakhir, Mahkamah Agung Inggris menyatakan setiap wanita muslim yang berurusan dengan pengadilan harus melepas penutup auratnya. Terutama bila mereka memakai niqab, alias hijab kurung menyisakan hanya penampakan mata.

Hakim Agung Baroness Hale mengatakan, pihaknya memerlukan penampakan wajah untuk melihat raut wanita muslim yang sedang bersaksi. "Melihat wajah ini sangat penting," ujarnya seperti dilansir surat kabar Evening Standard, Sabtu (13/12).

Desakan agar perempuan muslim di Inggris tidak dibolehkan memakai niqab, ramai sejak muncul kasus Rebekah Dawson tahun lalu. Dia bersaksi untuk sebuah kasus kejahatan, lantas mengaku diintimidasi. Hakim meminta dia membuka niqab, karena kesaksiannya berubah-ubah. Akibat kejadian itu, Mahkamah Agung Inggris langsung menyusun tata tertib ruang sidang baru.

Hale menilai negaranya menghormati kepercayaan pribadi seseorang. Tapi bila saksi yang kebetulan muslimah itu dianggap penting bagi jalannya sidang, atau malah menjadi terdakwa, maka lepas hijab itu hukumnya wajib.

"Mungkin untuk menghormati kepercayaannya kami sediakan layar sehingga dia bisa berada di ruangan lain," kata Hale.

Inggris tak melarang warga negaranya memakai simbol-simbol agama, termasuk niqab. Itu dianggap ekspresi individu yang harus dilindungi. Sikap berbeda diambil Prancis yang melarang seluruh jenis simbol agama dipakai di ruang publik, termasuk hijab, rosario, maupun kippah (sejenis kopyah bagi umat Yahudi).

(mdk/ard)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Pengadilan Inggris Tetapkan Siswa Muslim Dilarang Salat di Lapangan Sekolah, Ini Alasannya
Pengadilan Inggris Tetapkan Siswa Muslim Dilarang Salat di Lapangan Sekolah, Ini Alasannya

Hakim menolak argumen dari murid tersebut dan mendukung keputusan sekolah.

Baca Selengkapnya
Gubernur Sumbar Minta BPIP Cabut Aturan Paskibraka Lepas Jilbab: Tidak Hormati Konstitusi
Gubernur Sumbar Minta BPIP Cabut Aturan Paskibraka Lepas Jilbab: Tidak Hormati Konstitusi

Mahyeldi meminta BPIP segera aturan pelarangan jilbab bagi anggota Paskibraka agar tidak memicu keresahan di masyarakat.

Baca Selengkapnya
Menag Tegaskan Pemakaian Jilbab adalah Hak yang Harus Dihormati
Menag Tegaskan Pemakaian Jilbab adalah Hak yang Harus Dihormati

Menag menanggapi polemik soal aturan BPIP berkaitan penggunaan jilbab pada anggota Paskibraka 2024.

Baca Selengkapnya
Polemik Paskibraka Lepas Jilbab, Said Aqil: Kita Ini Bhineka, Jangan Diseragamkan!
Polemik Paskibraka Lepas Jilbab, Said Aqil: Kita Ini Bhineka, Jangan Diseragamkan!

Said Aqil Siroj menilai tidak perlu ada penyeragaman bagi Paskibraka karena berhijab merupakan manifestasi dari nilai filosofi Bhinneka Tunggal Ika.

Baca Selengkapnya
Heboh RS Medistra Larang Dokter Pakai Hijab, Begini Reaksi Keras IDI
Heboh RS Medistra Larang Dokter Pakai Hijab, Begini Reaksi Keras IDI

Rumah Sakit (RS) Medistra Jakarta melarang dokter dan perawat menggunakan hijab.

Baca Selengkapnya
MUI: Pelarangan Jilbab Paskibraka oleh BPIP Kebijakan Tak Bijak
MUI: Pelarangan Jilbab Paskibraka oleh BPIP Kebijakan Tak Bijak

Cholil mengatakan, pelarangan pemakaian jilbab bagi anggota Paskibraka justru malah melanggar aturan konstitusi dan Pancasila.

Baca Selengkapnya
Rusia Izinkan Warga Pakai Jilbab untuk Foto Dokumen Resmi, Tapi Ada Syaratnya, Begini Bunyi Aturannya
Rusia Izinkan Warga Pakai Jilbab untuk Foto Dokumen Resmi, Tapi Ada Syaratnya, Begini Bunyi Aturannya

Penggunaan jilbab di foto dokumen resmi sempat dilarang.

Baca Selengkapnya
Sempat Ditolak karena Pakai Tanktop, Wanita Ini Akhirnya Temukan Masjid yang Izinkan untuk Ibadah
Sempat Ditolak karena Pakai Tanktop, Wanita Ini Akhirnya Temukan Masjid yang Izinkan untuk Ibadah

Seorang wanita berpakaian terbuka ingin masuk masjid karena hendak melakukan ibadah sholat.

Baca Selengkapnya
Heboh Larangan Anggota Paskibraka Pakai Jilbab, PKS Miris: Selamat 79 Tahun Indonesia Merdeka!
Heboh Larangan Anggota Paskibraka Pakai Jilbab, PKS Miris: Selamat 79 Tahun Indonesia Merdeka!

Muzzamil pun menyinggung sila pertama Pancasila yaitu Ketuhanan Yang Maha Esa yang mestinya dipedomani BPIP.

Baca Selengkapnya
Keras! Sikap MUI ke BPIP soal Paskibraka Dilarang Berhijab
Keras! Sikap MUI ke BPIP soal Paskibraka Dilarang Berhijab

Majelis Ulama Indonesia (MUI) tegaskan menolak aturan pelarangan hijab bagi anggota Paskibraka putri nasional usai BPIP terbitkan aturan terbaru.

Baca Selengkapnya
Dirjen HAM: 7 Paskibraka Putri Memilih Melepas Hijab Secara Sukarela saat Pengukuhan
Dirjen HAM: 7 Paskibraka Putri Memilih Melepas Hijab Secara Sukarela saat Pengukuhan

Dirjen HAM: 7 Paskibraka Putri Memilih Melepas Hijab Secara Sukarela saat Pengukuhan

Baca Selengkapnya
Pertama Kalinya di Dunia Patung Berhijab akan Dipasang di Tempat Umum, Catat Lokasinya
Pertama Kalinya di Dunia Patung Berhijab akan Dipasang di Tempat Umum, Catat Lokasinya

Sebuah patung berbahan baja yang menggambarkan seorang muslimah berhijab akan diresmikan Oktober mendatang.

Baca Selengkapnya