Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Pakistan Tangkap Anak dan Saudara Pimpinan Kelompok Militan Jaish-e-Mohammad

Pakistan Tangkap Anak dan Saudara Pimpinan Kelompok Militan Jaish-e-Mohammad Maulana Masood Azhar. ©India TV

Merdeka.com - Pakistan menangkap setidaknya 44 anggota kelompok teror, termasuk Mufti Abdul Raoof, saudara pemimpin kelompok militan Jaish-e-Mohammad (JeM), Masood Azhar. JeM mengklaim bertanggung jawab atas serangan mematikan terhadap konvoi militer India di wilayah Kashmir pada 14 Februari lalu.

Selain Abdul Raoof, Pakistan juga menangkap anak Masood Azhar, Hamad Azhar. Pakistan menyebut penangkapan ini sebagai langkah menindak para teroris yang beroperasi di wilayahnya. Demikian disampaikan pihak berwenang, dilansir dari Sputnik News, Rabu (6/3).

"Dalam rangka melaksanakan Rencana Aksi Nasional, sebuah pertemuan tingkat tinggi diadakan Kementerian Dalam Negeri. Diputuskan mempercepat tindakan terhadap semua organisasi yang dilarang. Sebanyak 44 anggota yang di bawah pengawasan dari organisasi terlarang, termasuk Mufti Abdul Raoof dan Hamad Azhar telah ditahan untuk penyelidikan lebih lanjut," terang Menteri Dalam Negeri Pakistan, Shehryar Afiridi dalam konferensi pers.

Orang lain juga bertanya?

Serangan bom di Pulwama, Kashmir pada 14 Februari lalu menjadi pemicu meningkatnya ketegangan India dan Pakistan. India menuduh Pakistan menyembunyikan dan melindungi teroris, mengecam negara itu karena terlibat dalam teror mematikan itu.

Ketegangan kedua negara bertetangga ini semakin meningkat dalam pekan ini, setelah militer Pakistan menembak jatuh dua pesawat tempur India di wilayah Kashmir yang disengketakan. Serangan ini sebagai tanggapan atas serangan udara sebelumnya oleh pesawat India yang menargetkan kamp kelompok JeM yang terletak di Pakistan di seberang Garis Kontrol, memisahkan wilayah Kashmir yang dikuasai India dan Pakistan.

Serangan udara India terjadi setelah serangan 14 Februari. India menuduh Pakistan mendukung para militan dan berperan dalam insiden itu. Namun Pakistan membantah tuduhan tersebut, menuduh India bertanggung jawab atas pelanggaran hak asasi manusia yang terjadi di Kashmir.

(mdk/pan)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Ini Peran Warga Sipil Saudara Paspampres Penganiaya Pemuda Aceh hingga Tewas
Ini Peran Warga Sipil Saudara Paspampres Penganiaya Pemuda Aceh hingga Tewas

Polda Metro Jaya membenarkan telah menangkap Zulhadi Satria Saputra alias MS yang merupakan kakak ipar anggota Paspampres, Praka RM alias Riswandi Manik.

Baca Selengkapnya
27 Maret 2016: Bom Bunuh Diri Serang Warga Kristen di Lahore Pakistan
27 Maret 2016: Bom Bunuh Diri Serang Warga Kristen di Lahore Pakistan

Serangan tersebut menyasar umat Kristiani yang sedang merayakan Paskah.

Baca Selengkapnya
5 Tersangka Teroris Foreign Terrorist Fighters Tertangkap Selama 2023, Begini Perannya
5 Tersangka Teroris Foreign Terrorist Fighters Tertangkap Selama 2023, Begini Perannya

Penangkapan dilakukan setelah mereka berangkat mengikuti program jihad global dan telah kembali ke Indonesia.

Baca Selengkapnya
20 November 1979: Pengepungan Masjidil Haram oleh Kelompok Juhayman al-Otaybi, Ini Kisahnya
20 November 1979: Pengepungan Masjidil Haram oleh Kelompok Juhayman al-Otaybi, Ini Kisahnya

Peristiwa ini memiliki implikasi signifikan dalam sejarah Arab Saudi.

Baca Selengkapnya
Malaysia Geger, 355 Tersangka Kasus Pelecehan Seksual Anak Berkedok Ajaran Agama Ditangkap
Malaysia Geger, 355 Tersangka Kasus Pelecehan Seksual Anak Berkedok Ajaran Agama Ditangkap

Polisi Malaysia menangkap ratusan tersangka kasus pelecehan seksual terhadap anak di bawah umur yang membuat gempar masyarakat Negeri Jiran.

Baca Selengkapnya
Total 8 Teroris JI Ditangkap di Sulteng, Ini Peran Masing-Masing Tersangka
Total 8 Teroris JI Ditangkap di Sulteng, Ini Peran Masing-Masing Tersangka

Detasemen Khusus (Densus) 88 Antiteror Polri kembali mengamankan satu orang anggota teroris di Sulawesi Tengah Sulteng.

Baca Selengkapnya
Kronologi Diplomat Indonesia Diserang Bom di Pakistan, Satu Polisi Tewas
Kronologi Diplomat Indonesia Diserang Bom di Pakistan, Satu Polisi Tewas

Serangan tersebut dikonfirmasi menewaskan seorang polisi yang mengawal konvoi.

Baca Selengkapnya
Momen Ibunda Imam Masykur Disumpah dengan Alquran saat Diperiksa POM TNI
Momen Ibunda Imam Masykur Disumpah dengan Alquran saat Diperiksa POM TNI

Saat mengucapkan sumpah, ibunda mendiang Imam Masykur, Fauziah berdiri di antara anggota TNI.

Baca Selengkapnya
Selain Paspampres, Ini Peran 3 Warga Sipil Tersangka Penculikan-Pembunuhan Imam Masykur
Selain Paspampres, Ini Peran 3 Warga Sipil Tersangka Penculikan-Pembunuhan Imam Masykur

Total tersangka penculikan dan pembunuhan Imam Maksyur sebanyak enam orang.

Baca Selengkapnya
Tukang Servis HP Ditangkap Densus 88 di Samarinda, Ternyata Bendahara Jemaah Islamiyah
Tukang Servis HP Ditangkap Densus 88 di Samarinda, Ternyata Bendahara Jemaah Islamiyah

Tukang Servis HP Ditangkap Densus 88 di Samarinda, Ternyata Bendahara Jemaah Islamiyah

Baca Selengkapnya
Densus 88 Tangkap Terduga Teroris di Gorontalo, Terafiliasi AQAP & Pernah Dibui Kepemilikan Senpi
Densus 88 Tangkap Terduga Teroris di Gorontalo, Terafiliasi AQAP & Pernah Dibui Kepemilikan Senpi

AQAP adalah kelompok ekstremis pemberontak yang merupakan bagian jaringan Al-Qaeda aktif di Yaman dan Arab Saudi.

Baca Selengkapnya
10 Terduga Teroris Ditangkap di Solo Raya Bagian Jaringan JI
10 Terduga Teroris Ditangkap di Solo Raya Bagian Jaringan JI

Densus 88 menangkap 10 terduga teroris di Solo Raya

Baca Selengkapnya