Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

PBB setujui perjanjian perdagangan senjata

PBB setujui perjanjian perdagangan senjata pabrik senjata ilegal. REUTERS/Erik De Castro

Merdeka.com - Majelis Umum Perserikatan Bangsa-Bangsa (PBB) akhirnya kemarin menyetujui perjanjian perdagangan senjata internasional bernilai triliunan dolar. Perjanjian bertujuan mencegah senjata jatuh ke tangan kelompok teroris, para pemberontak, dan organisasi kriminal itu telah diupayakan selama satu dekade terakhir.

Surat kabar the Washington Post melaporkan, Selasa (2/4), resolusi itu disetujui lewat pemungutan suara. Sebanyak 154 suara menyatakan setuju, tiga suara menolak, dan 23 abstain. Ketika angka jumlah suara itu muncul di papan elektronik para hadirin di Majelis Umum PBB itu menyambut gembira keputusan itu.

"Ini adalah hari bersejarah dan sebuah pencapaian penting bagi PBB," kata Menteri Luar Negeri Inggris William Hague.

Nilai perdagangan senjata dunia selama ini diperkirakan mencapai Rp 584 triliun.

Dengan perjanjian ini diharapkan PBB bisa mencegah perdagangan senjata ilegal di dunia internasional. Namun dampak nyata dari perjanjian ini masih perlu waktu untuk dibuktikan.

Perjanjian ini akan berlaku efektif segera setelah 50 negara meratifikasi perjanjian itu.

Sejumlah negara, termasuk Amerika Serikat yang menyetujui perjanjian itu, selama ini mengontrol perdagangan senjata. Namun selama ini tak ada kesepakatan yang mengatur perdagangan senjata itu.

Duta besar Australia untuk PBB Peter Woolcott mengatakan kesepakatan penting itu akan mengurangi penderitaan umat manusia dan bisa menyelamatkan banyak nyawa. (mdk/fas)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
FOTO: Momen Resolusi Gencatan Senjata di Gaza Disepakati Majelis Umum PBB, Hasilkan 153 Dukungan Suara
FOTO: Momen Resolusi Gencatan Senjata di Gaza Disepakati Majelis Umum PBB, Hasilkan 153 Dukungan Suara

PBB menuntut gencatan senjata kemanusiaan segera dalam perang Israel-Hamas di Gaza.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Dukungan Mutlak 143 Negara Agar Palestina Jadi Anggota Tetap PBB
VIDEO: Dukungan Mutlak 143 Negara Agar Palestina Jadi Anggota Tetap PBB

Hasil pemungutan suara, sebanyak 143 negara mendukung Palestina, 9 negara menolak, dan 25 negara memilih abstain

Baca Selengkapnya
FOTO: Momen Dewan Keamanan PBB Akhirnya Setujui Resolusi Gencatan Senjata Segera di Jalur Gaza
FOTO: Momen Dewan Keamanan PBB Akhirnya Setujui Resolusi Gencatan Senjata Segera di Jalur Gaza

Dewan Keamanan PBB menyetujui resolusi yang menuntut gencatan senjata segera di Jalur Gaza ketika Amerika Serikat memilih abstain.

Baca Selengkapnya
PBB Akhiri 32 Tahun Embargo AS Terhadap Kuba, Cuma 2 Negara Ini yang Menolak
PBB Akhiri 32 Tahun Embargo AS Terhadap Kuba, Cuma 2 Negara Ini yang Menolak

Tuntutan penghentian embargo dimulai sejak tahun 1960.

Baca Selengkapnya
PBB Akhirnya Keluarkan Ultimatum, Israel Harus Angkat Kaki dari Palestina dalam Waktu 12 Bulan
PBB Akhirnya Keluarkan Ultimatum, Israel Harus Angkat Kaki dari Palestina dalam Waktu 12 Bulan

Majelis Umum PBB kemarin mengeluarkan resolusi yang menyatakan Israel harus keluar dari wilayah pendudukan Palestina dalam waktu 12 bulan.

Baca Selengkapnya
Palestina Gagal Jadi Anggota Penuh PBB, Dijegal AS di Dewan Keamanan
Palestina Gagal Jadi Anggota Penuh PBB, Dijegal AS di Dewan Keamanan

melobi negara-negara lain untuk menolak resolusi Palestina

Baca Selengkapnya
FOTO: Bukan Gencatan Senjata! Ternyata Dewan Keamanan PBB Hanya Sahkan Resolusi Ini Buat Gaza
FOTO: Bukan Gencatan Senjata! Ternyata Dewan Keamanan PBB Hanya Sahkan Resolusi Ini Buat Gaza

Dewan Keamanan (DK) PBB telah meloloskan resolusi yang menyerukan pengiriman bantuan skala besar ke Jalur Gaza.

Baca Selengkapnya
DK PBB Berbeda Pendapat terhadap Permohonan Palestina Jadi Anggota Tetap
DK PBB Berbeda Pendapat terhadap Permohonan Palestina Jadi Anggota Tetap

Otoritas Palestina mengajukan permohonan menjadi anggota tetap PBB.

Baca Selengkapnya
Dewan HAM PBB Beda Pendapat Soal Pembakaran Alquran, Dua Negara Ini Dukung Kebebasan Berekspresi
Dewan HAM PBB Beda Pendapat Soal Pembakaran Alquran, Dua Negara Ini Dukung Kebebasan Berekspresi

Dewan HAM PBB kemarin menyepakati adanya perbedaan resolusi soal kasus kebencian agama setelah terjadi insiden pembakaran kitab suci Alquran di Swedia.

Baca Selengkapnya
AS Veto Resolusi PBB Soal Gencatan Senjata di Gaza, China Sebut Amerika Munafik dan Standar Ganda
AS Veto Resolusi PBB Soal Gencatan Senjata di Gaza, China Sebut Amerika Munafik dan Standar Ganda

Sebanyak 13 anggota Dewan Keamanan memberikan suara mendukung rancangan resolusi singkat tersebut, yang diajukan oleh Uni Emirat Arab pada hari Jumat.

Baca Selengkapnya
Menlu Retno di Sidang Majelis Umum PBB: Indonesia Berkomitmen Menciptakan Dunia Bebas Senjata Nuklir
Menlu Retno di Sidang Majelis Umum PBB: Indonesia Berkomitmen Menciptakan Dunia Bebas Senjata Nuklir

Aasa depan yang disusun saat ini berada di bawah bayang-bayang kerusakan akibat senjata nuklir.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Israel Ngamuk Palestina Resmi jadi Anggota PBB, Protes Keras Bawa Foto Pemimpin Hamas
VIDEO: Israel Ngamuk Palestina Resmi jadi Anggota PBB, Protes Keras Bawa Foto Pemimpin Hamas

Gilad menyebut ratusan negara itu mendukung negara yang dikuasai Hamas, yang disebutnya sebagai teroris.

Baca Selengkapnya