Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Pfizer dan Moderna Naikkan Harga Vaksin Covid-19 di Uni Eropa

Pfizer dan Moderna Naikkan Harga Vaksin Covid-19 di Uni Eropa Ilustrasi vaksin Covid-19 Pfizer-BioNTech dan Moderna. ©Reuters

Merdeka.com - Pfizer Inc dan Moderna Inc menaikkan harga vaksin Covid-19 yang mereka kembangkan dalam kontrak pasokan terbaru Uni Eropa mereka. Hal ini dilaporkan Financial Times pada Minggu.

Harga baru vaksin Pfizer ini naik menjadi 19,50 Euro atau sekitar Rp 334 ribu dari yang sebelumnya 15,50 Euro atau sekitar Rp 265 ribu, berdasarkan kontrak terbaru, seperti dilansir Reuters, Senin (2/8).

Sementara itu, mengutip seorang pejabat yang mengetahui hal ini, FT melaporkan harga vaksin Moderna naik menjadi USD 25,50 per dosis atau sekitar Rp 368 ribu, naik dari harga 19 Euro (Rp 325 ribu) pada kesepakatan pengadaan pertama tetapi lebih rendah dari USD 28,50 (Rp 411 ribu) yang disepakati sebelumnya karena pesanan telah bertambah.

Pfizer menolak mengomentari kontrak dengan Komisi Eropa (EC) tersebut dengan alasan kerahasiaan.

“Di luar susunan kontrak yang dipublikasikan EC, isinya tetap rahasia dan kami tidak akan mengomentarinya,” jelas perusahaan tersebut.

Moderna juga belum bisa dimintai komentarnya terkait hal ini.

Pada Selasa, EC menyampaikan Uni Eropa menargetkan vaksinasi penuh setidaknya 70 persen dari populasi orang dewasa pada akhir musim panas.

Pada Mei, Uni Eropa menyampaikan harapannya dapat menerima lebih dari 1 miliar dosis vaksin pada akhir September dari empat perusahaan farmasi.

(mdk/pan)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Harga BBM Pertalite Dijual SPBU Pertamina Hari Ini
Harga BBM Pertalite Dijual SPBU Pertamina Hari Ini

Pertamina ikut melakukan penyesuaian harga pada BBM non subsidi yang terdiri dari BBM gasoline, Pertamax Turbo dan Pertamax Green 95.

Baca Selengkapnya
Kompak dengan Pertamina, Harga BBM Dijual SPBU BP-AKR Naik Mulai Hari Ini
Kompak dengan Pertamina, Harga BBM Dijual SPBU BP-AKR Naik Mulai Hari Ini

Harga BBM BP 92 di wilayah Jabodetabek dan Jawa Timur masih tetap dibanderol Rp12.290 per liter.

Baca Selengkapnya
Kebijakan tarif terbaru yang diterapkan oleh Uni Eropa berhasil menurunkan penjualan mobil asal China
Kebijakan tarif terbaru yang diterapkan oleh Uni Eropa berhasil menurunkan penjualan mobil asal China

Uni Eropa telah secara resmi menerapkan tarif baru yang dirancang untuk mengurangi penetrasi mobil listrik yang berasal dari China di pasar Eropa.

Baca Selengkapnya
Awali Tahun 2024, Pertamina Patra Niaga Sesuaikan Harga Pertamax Series & Dex Series
Awali Tahun 2024, Pertamina Patra Niaga Sesuaikan Harga Pertamax Series & Dex Series

Penyesuaian ini mengikuti tren fluktuasi harga rata-rata publikasi minyak dunia.

Baca Selengkapnya
Harga BBM Pertamax Naik Jadi Rp13.700 per Liter Berlaku Mulai Hari Ini
Harga BBM Pertamax Naik Jadi Rp13.700 per Liter Berlaku Mulai Hari Ini

Penyesuaian harga BBM Non Subsidi Pertamina Patra Niaga mengacu pada tren harga rata-rata publikasi minyak dunia atau ICP dan nilai tukar Rupiah terhadap USD.

Baca Selengkapnya
Harga BBM Non-Subsidi di SPBU Pertamina Naik Mulai Hari Ini, Cek Detailnya di Sini
Harga BBM Non-Subsidi di SPBU Pertamina Naik Mulai Hari Ini, Cek Detailnya di Sini

Pertamina mengklaim kebijakan penyesuaian harga BBM non subsidi selalu mempertimbangkan stabilitas ekonomi dan daya beli masyarakat.

Baca Selengkapnya
EV China Mulai Rusak Harga Pasar, Uni Eropa Minta Kenakan Tarif Tinggi
EV China Mulai Rusak Harga Pasar, Uni Eropa Minta Kenakan Tarif Tinggi

UE berencana untuk menerapkan tarif tambahan untuk mengimbangi harga yang dianggap tidak adil

Baca Selengkapnya
Kenaikan tarif impor membuat produsen mobil Eropa khawatir akan balasan dari Tiongkok.
Kenaikan tarif impor membuat produsen mobil Eropa khawatir akan balasan dari Tiongkok.

Produsen Mobil Eropa Was-was Tiongkok Bakal Balas Dendam, Gara-gara Tarif Impor Naik

Baca Selengkapnya
Minyak Dunia Melonjak, Harga Bensin di SPBU Vivo Kompak Naik
Minyak Dunia Melonjak, Harga Bensin di SPBU Vivo Kompak Naik

Lonjakan harga minyak dunia (ICP) mulai terasa dampaknya di Indonesia.

Baca Selengkapnya
Curang, Negara Ini Akan Hambat Penjualan Mobil Listrik asal China Mulai 2024
Curang, Negara Ini Akan Hambat Penjualan Mobil Listrik asal China Mulai 2024

Prancis akan berikan subsidi kepada warganya yang membeli mobil listrik mulai 2024. Nilainya mulai 5.000 euro, setara Rp 81 jutaan.

Baca Selengkapnya
Kenaikan Tarif Impor Mengkhawatirkan Produsen Mobil Eropa akan Balasan Tiongkok.
Kenaikan Tarif Impor Mengkhawatirkan Produsen Mobil Eropa akan Balasan Tiongkok.

Produsen Mobil Eropa Was-was Tiongkok Bakal Balas Dendam, Gara-gara Tarif Impor Naik

Baca Selengkapnya
Per 1 Mei Harga BBM di SPBU Vivo Kompak Naik, Ini Daftarnya
Per 1 Mei Harga BBM di SPBU Vivo Kompak Naik, Ini Daftarnya

Daftar terbaru harga BBM di SPBU Vivo pasca kenaikan harga minyak dunia.

Baca Selengkapnya