Presiden Hassan Rouhani: Era Dominasi AS atas Iran Tak akan Pernah Kembali
Merdeka.com - Presiden Iran, Hassan Rouhani mengecam sikap permusuhan Amerika Serikat (AS) terhadap negaranya sejak kemenangan Revolusi Islam 40 tahun lalu. Rouhani menegaskan era dominasi AS atas Iran telah berakhir dan tak akan pernah kembali.
Hal ini disampaikan Rouhani dalam pidatonya di acara Penghargaan Buku Tahunan ke-36 dan Penghargaan Buku Dunia Republik Islam Iran ke-26 di Teheran, Selasa (5/2).
Dia mengatakan Eropa, AS dan beberapa negara Arab memberlakukan blokade habis-habisan terhadap Iran tetapi tak berhasil karena keyakinan, kepercayaan, dan harapan bangsa Iran. Amerika, kata Rouhani, mencegah empat ilmuwan berkunjung ke Teheran untuk menerima penghargaan atas bukunya. AS juga mengancam tak akan memberikan mereka visa kembali ke AS.
-
Siapa presiden Iran yang baru terpilih? Kandidat presiden dari kalangan reformis Iran, Masoud Pezeskhian terpilih sebagai presiden Iran kesembilan pada Sabtu (6/7).
-
Kapan El Rumi mulai menjabat sebagai presiden? El Rumi telah menjabat sebagai presiden Nusantara United FC sejak tahun 2023, memulai perannya ketika usianya masih 24 tahun.
-
Apa dampak serangan Iran ke Israel? 'Presiden akan mengadakan rapat internal besok (hari ini) mengenai ini dan tentu kita akan mempersiapkan langkah-langkah,' kata Menko Perekonomian Airlangga Hartarto kepada awak media di Kantor DPP Golkar, Jalan Anggrek Neli, Jakarta Barat, Senin (15/4) malam.
-
Kenapa nilai mata uang Iran jatuh? Jatuhnya nilai mata uang Iran dapat dijelaskan oleh berbagai faktor. Pertama-tama, penghentian Revolusi Islam pada tahun 1979 diikuti oleh penarikan investor asing dari negara tersebut. Program nuklir dan perang Iran-Irak juga berperan besar dalam menyebabkan kesulitan keuangan bersama dengan kerusuhan politik lainnya di Iran.
-
Kenapa Amerika Serikat mendukung Israel? Amerika Serikat (AS) merupakan penyedia senjata terbesar bagi Israel, membantu negara tersebut membangun militer yang sangat canggih secara teknologi. Menurut Institut Penelitian Perdamaian Internasional Stockholm (SIPRI), antara tahun 2019 hingga 2023, AS menyuplai 69 persen dari total impor senjata konvensional utama Israel. Setiap tahun, AS memberikan bantuan militer sebesar USD 3,8 miliar kepada Israel berdasarkan perjanjian selama 10 tahun, yang bertujuan untuk menjaga 'keunggulan militer kualitatif' Israel dibandingkan negara-negara tetangga.
-
Kapan helikopter Presiden Iran jatuh? Helikopter tersebut jatuh pada Minggu (19/5) saat Presiden Raisi dan rombongan kembali dari Provinsi Azerbaijan Timur setelah meresmikan proyek pembangunan dam.
"Anda (AS) bertarung dengan siapa? Anda bertarung dengan ideologi dan peradaban dunia. Anda bertarung dengan bangsa kami," kata Rouhani dilansir dari laman Press TV, Rabu (6/2).
"Anda menggunakan bahasa yang rendahan, tidak diplomatis, dan tidak dapat diterima. Anda mengatakan Anda akan berdiam di Irak untuk mengamati Iran, sementara Anda mengklaim berada di sana untuk memerangi terorisme," lanjutnya.
Pernyataan Rouhani ini merupakan kecaman untuk Presiden AS Donald Trump atas pernyataannya baru-baru ini yang menyatakan ingin meningkatkan pangkalan militer AS di Irak untuk mengamati Iran. Rouhani juga menekankan baik Iran, Irak, dan warga dunia lainnya tidak bisa menerima alasan tersebut.
Dia juga menegaskan negaranya tak akan mengalah kepada AS dan akan tetap melanjutkan setiap langkah pembangunan. Berdasarkan pemberitaan media, lima penulis luar negeri diundang dalam acara tahunan tersebut. Namun pemerintahan Trump mencegah enam warga yang tinggal di AS berkunjung ke Iran.
(mdk/pan)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
Iran Nyatakan Serangan Balasan ke Israel Sudah Berakhir, Ancam Serangan Berikutnya Akan Lebih Dahsyat
Baca SelengkapnyaKetegangan hubungan Iran dan Israel semakin panas. Setelah terjadi aksi serangan rudal yang dilakukan Iran ke jantung pertahanan Israel.
Baca SelengkapnyaAli Khamenei tidak memberikan rincian mengenai waktu dan luasnya serangan tersebut.
Baca SelengkapnyaAS menyatakan siap pasang badan untuk Israel jika Iran membalas.
Baca SelengkapnyaPerjalanan Iran dan Israel yang pernah bersahabat dan kini saling serang lewat jalur udara.
Baca SelengkapnyaBerdasarkan perolehan suara sementara, Donald Trump mengalahkan kandidat dari Partai Demokrat, Kamala Harris.
Baca SelengkapnyaIran diketahui telah melakukan serangan ratusan rudal balistik ke Israel pada Selasa (1/10).
Baca SelengkapnyaSerangan Israel yang menargetkan markas militer di beberapa lokasi.
Baca SelengkapnyaAS Minta Iran Izinkan Israel Balas Serangan Secara Simbolis Agar Tel Aviv Tidak Malu
Baca SelengkapnyaTrump akan kembali menjabat sebagai presiden AS ke-47.
Baca SelengkapnyaJoe Biden Sebut AS Tidak Akan Bantu Israel Balas Serangan Iran
Baca SelengkapnyaSetidaknya terdapat 150-200 rudal dan roket yang ditembakkan Iran untuk membombardir musuh utamanya, Israel.
Baca Selengkapnya