Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Remaja AS Bikin Pesta Covid-19, Siapa yang Pertama Tertular Dapat Hadiah Uang Tunai

Remaja AS Bikin Pesta Covid-19, Siapa yang Pertama Tertular Dapat Hadiah Uang Tunai Corona di AS. ©2020 REUTERS/Lucas Jackson

Merdeka.com - Sejumlah mahasiswa di Kota Tuscaloosa, Negara Bagian Alabama, Amerika Serikat, yang sudah dinyatakan positif corona menggelar pesta "Covid-19" untuk memberi hadiah uang tunai bagi siapa pun yang pertama tertular virus corona di pesta itu.

Anggota Dewan Kota Tuscaloosa Sonya McKinstry mengatakan para mahasiswa yang menggelar pesta itu sengaja ingin saling menularkan Covid-19 kepada siapa pun yang datang ke pesta.

McKisntry mengatakan panitia pesta sengaja mengundang tamu yang sudah positif Covid-19. Dia menuturkan, para remaja itu menaruh uang di dalam sebuah pot dan siapa yang pertama tertular Covid akan mendapat uang tunai di pot itu.

"Itu tidak masuk akal. Mereka sengaja melakukannya," kata McKinstry di depan rapat Dewan Kota, seperti dilansir laman Time, Jumat (3/7).

Kepala Pemadam Kebakaran Tuscaloosa Randy Smith membenarkan kejadian itu di depan Dewan Kota Selasa lalu.

Menurut Smith, pihaknya awalnya menduga kabar itu hanya rumor tapi setelah diselidiki pesta ternyata benar terjadi.

"Tidak hanya dokter yang yang membenarkan tapi pemerintah kota juga mengatakan mereka mendapat informasi yang sama," ujar Smith.

Smith tidak mengatakan apakan para remaja itu akan ditindak dan dia juga tidak menyebut mahasiswa dari kampus mana yang datang ke pesta itu.

Di Tuscaloosa terdapat sejumlah kampus selain Universitas Alabama.

Sejauh ini belum diketahui apakah mahasiswa yang sudah positif Covid-19 di pesta itu sudah menulari rekannya yang lain.

McKinstry mengatakan dia khawatir sejumlah orang yang datang ke pesta itu tidak mengetahui soal maksud pesta itu dan bisa tertular dari mahasiswa yang sudah positif.

"Kami berusaha mencegah pesta-pesta yang kami ketahui sebelumnya," kata McKinstry kepada ABC News.

"Ketika kita menghadapi orang yang cara berpikirnya memang sengaja ingin melakukan itu dan mereka sengaja ingin menularkan, maka bagaimana cara Anda bisa benar-benar mencegahnya?" kata McKinstry.

(mdk/pan)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Terungkapnya Kode 'Pesta Ulang Tahun' di Balik 7 Mayat Remaja Kali Bekasi
Terungkapnya Kode 'Pesta Ulang Tahun' di Balik 7 Mayat Remaja Kali Bekasi

Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Ade Ary Syam Indradi mengungkap sebelum temuan 7 mayat, polisi sempat menyisir lokasi untuk berpatroli siber.

Baca Selengkapnya
Duduk Perkara Sejoli Mahasiswa Unisba Bikin Arisan Bodong Bawa Kabur Rp1,9 Miliar, Korbannya sampai 100-an Orang
Duduk Perkara Sejoli Mahasiswa Unisba Bikin Arisan Bodong Bawa Kabur Rp1,9 Miliar, Korbannya sampai 100-an Orang

Pihak kampus sudah berupaya melakukan mediasi. Terungkap bahwa sebagian uang setoran sudah dikembalikan.

Baca Selengkapnya
Belasan Orang Pesta Seks Tukar Pasangan di Kota Batu
Belasan Orang Pesta Seks Tukar Pasangan di Kota Batu

Pelaku yang terdiri dari tujuh pria dan lima wanita itu, diketahui melakukan hubungan badan bersama-sama.

Baca Selengkapnya
Terlibat Tawuran, Ratusan Pelajar Dikumpulkan di Balai Kota DKI Jakarta
Terlibat Tawuran, Ratusan Pelajar Dikumpulkan di Balai Kota DKI Jakarta

Total ratusan pelajar, petasan, hingga puluhan motor yang digunakan untuk konvoi telah diamankan.

Baca Selengkapnya
Bayar Rp1 Juta, Orang Tua Sampai Anak Muda Ikut Daftar Peserta Pesta Seks di Jaksel
Bayar Rp1 Juta, Orang Tua Sampai Anak Muda Ikut Daftar Peserta Pesta Seks di Jaksel

Empat pelaku diamankan. Mereka menggelar pesta ini di Jaksel dan Bogor.

Baca Selengkapnya
Modus Sejoli Mahasiswa Unisba Jerat Ratusan Korban Lewat Bisnis Arisan Bodong Total Rp1,9 Miliar
Modus Sejoli Mahasiswa Unisba Jerat Ratusan Korban Lewat Bisnis Arisan Bodong Total Rp1,9 Miliar

Jika korban setor Rp1 juta dijanjikan mendapat pengembalian sebesar Rp1,2 juta.

Baca Selengkapnya
Kode Kelompok Tawuran di Bekasi: Pesta, Ulang Tahun, Syukuran
Kode Kelompok Tawuran di Bekasi: Pesta, Ulang Tahun, Syukuran

Polisi menyebut sekelompok remaja itu izin ke orang tuanya karena ada pesta ulang tahun.

Baca Selengkapnya
Usai Nonton Video Porno, Lima Pelajar SMP Patungan Rp5.000 Sewa Waria
Usai Nonton Video Porno, Lima Pelajar SMP Patungan Rp5.000 Sewa Waria

Mereka meminta untuk onani di lahan kosong pinggir jalan.

Baca Selengkapnya
Munculnya Mpox Bukan Terjadi Akibat Vaksin Covid-19
Munculnya Mpox Bukan Terjadi Akibat Vaksin Covid-19

Munculnya kasus Mpox bukan disebabkan oleh adanya vaksinasi Covid-19 seperti sejumlah hoax yang beredar.

Baca Selengkapnya
Member Orgy di Jaksel Ada 100 Orang, Diduga Alami Penyimpangan Seks
Member Orgy di Jaksel Ada 100 Orang, Diduga Alami Penyimpangan Seks

Bintoro mengungkap pihaknya juga menggandeng psikolog untuk mendampingi para member.

Baca Selengkapnya
Kontak Seksual Bisa Tularkan Cacar Monyet
Kontak Seksual Bisa Tularkan Cacar Monyet

Hanny menjabarkan, hubungan seksual sesama jenis atau sering berganti-ganti pasangan dapat meningkatkan risiko penularan virus tersebut.

Baca Selengkapnya
Pesta Seks 'Orgy Event' di Jaksel Dibongkar, Salah Satu Aturan Peserta Harus Bersih, Wangi dan Sehat
Pesta Seks 'Orgy Event' di Jaksel Dibongkar, Salah Satu Aturan Peserta Harus Bersih, Wangi dan Sehat

Pengungkapan kasus pesta seks ini berawal adanya laporan lewat pesan singkat adanya pesta seks tersebut.

Baca Selengkapnya