Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Remaja India ini lebih cerdas dari Bill Gates

Remaja India ini lebih cerdas dari Bill Gates Bill Gates. Reuters.dok ©2012 Merdeka.com

Merdeka.com - Neha Ramu, remaja perempuan asal India menetap di Inggris ini telah memukau semua orang setelah dirinya memperoleh nilai luar biasa saat mengikuti tes kecerdasan (IQ). Ini lantaran nilai IQ Neha melebihi IQ Bill Gates, Stephen Hawking, dan Albert Einstein.

Surat kabar the Indian Express melaporkan, Rabu (6/3), anak dari pasangan dokter asal India ini mendapat angka mengagumkan yakni 162 saat mengikuti tes IQ dari Mensa. Angka ini merupakan nilai tertinggi yang mungkin bisa dicapai anak seusia dia.

Nilai yang diperoleh remaja 12 tahun itu menjadikan dia orang paling cerdas di seantero Inggris dan hal itu membuktikan bahwa dirinya lebih pintar dari ahli ilmu fisika, Stephen Hawking, pendiri Microsoft, Bill Gates, dan bahkan ilmuwan ternama dunia, Albert Einstein. Ketiganya hanya memiliki nilai tes IQ di kisaran 160.

Koran the Telegraph menulis, orang tua Neha sebelumnya tinggal di India lalu akhirnya pindah ke Inggris saat dia masih berumur tujuh tahun.

Di sekolah, Neha juga selalu mendapat nilai yang bagus. Namun, kepintaran Neha baru diketahui setelah dia mengambil ujian masuk sekolah. Saat itu dia mendapat nilai sempurna yaitu 280 dari 280. Setelah itu, semua orang sadar potensi yang dimiliki Neha.

Neha kemudian mengambil tes dari Mensa dua tahun lalu dan mendapat nilai yang tidak mungkin dilakukan anak di bawah umur 18 tahun.

"Nilai itu didapat dia saat mengikuti tes Cattell IIIB, dan ini menempatkan dia di posisi satu persen peringkat teratas," kata Juru bicara Mensa tidak disebutkan namanya.

Mensa merupakan organisasi untuk orang-orang yang mempunyai IQ tinggi. Syarat satu-satunya untuk menjadi anggota Mensa adalah calon anggota mesti berada di peringkat dua persen teratas dalam ujian kepandaian yang telah disetujui.

"Saya sangat bangga dengan dia. Dia telah menjalani tes yang membuat dia sangat hebat. Saya tidak bisa menggambarkan perasaan ini," ucap ibu Neha, Jayashree. (mdk/fas)

Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Prediksi Skor IQ Albert Einstein, Nikola Tesla, dan Marie Curie, Ilmuwan Hebat yang Berpengaruh di Dunia, Siapa Paling Tinggi?
Prediksi Skor IQ Albert Einstein, Nikola Tesla, dan Marie Curie, Ilmuwan Hebat yang Berpengaruh di Dunia, Siapa Paling Tinggi?

Berikut prediksi skor IQ Albert Einstein, Nikola Tesla, dan Marie Curie.

Baca Selengkapnya
Makin Cantik Mirip Sang Mama. Potret Terbaru Atqia Putri Nisya Ahmad yang Modis dan Berprestasi
Makin Cantik Mirip Sang Mama. Potret Terbaru Atqia Putri Nisya Ahmad yang Modis dan Berprestasi

Penampilan Atqia semakin memikat hati dengan kesamaan wajahnya seperti sang ibu.

Baca Selengkapnya
Semakin Cantik dan Berprestasi, Intip Potret Terbaru Atqia Putri Sulung Nisya Ahmad yang Kini Sudah Beranjak Remaja
Semakin Cantik dan Berprestasi, Intip Potret Terbaru Atqia Putri Sulung Nisya Ahmad yang Kini Sudah Beranjak Remaja

Mikaial Atqia, putri sulung Nisya Ahmad ini sekarang sudah beranjak remaja. Makin cantik.

Baca Selengkapnya
Ilmuwan Ini Bandingkan Kecerdasan Albert Einsten dan Stephen Hawking, Begini Katanya
Ilmuwan Ini Bandingkan Kecerdasan Albert Einsten dan Stephen Hawking, Begini Katanya

Keduanya adalah orang-orang jenius. Tapi ternyata ada perbedaan 'level' kejeniusannya. Apa itu?

Baca Selengkapnya
Kim Ung-Yong, Anak Ajaib yang Pernah Bekerja untuk NASA di Usia 8 Tahun
Kim Ung-Yong, Anak Ajaib yang Pernah Bekerja untuk NASA di Usia 8 Tahun

Kim Ung-Yong memiliki IQ 210 dan termasuk dalam manusia super jenius di muka bumi dan pernah tercatat dalam Guinness Book of Records.

Baca Selengkapnya
Selebriti Korea Ber-IQ Tinggi
Selebriti Korea Ber-IQ Tinggi

Cha Eun Woo dijuluki Face Genius. Aktor dan anggota ASTRO itu memiliki IQ 142.

Baca Selengkapnya
Bangga! Momen Atqia Anak Nisya Ahmad Berhasil Raih Medali Emas di World Scholar Cup Yale University
Bangga! Momen Atqia Anak Nisya Ahmad Berhasil Raih Medali Emas di World Scholar Cup Yale University

Nisya Ahmad ikut mendampingi putrinya Atqia saat mengikuti kompetisi di Yale University.

Baca Selengkapnya
Viral Anak 10 Tahun Hafal 16 Juz Al-Qur’an, Bikin Takjub Warganet
Viral Anak 10 Tahun Hafal 16 Juz Al-Qur’an, Bikin Takjub Warganet

Bikin takjub warganet, anak berusia 10 tahun ini hafal 16 juzz Al-Qur'an.

Baca Selengkapnya