Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Sederet Kepala Negara dan Pejabat Dunia Tiba di Bali untuk Hadiri KTT G20

Sederet Kepala Negara dan Pejabat Dunia Tiba di Bali untuk Hadiri KTT G20 Joe Biden berbincang secara virtual dari Gedung Putih dengan Xi Jinping pada 15 November 2021. ©Reuters

Merdeka.com - Presiden Amerika Serikat (AS) Joe Biden tiba di Bali pada Minggu (13/11) malam. Biden salah satu kepala negara yang hadir dalam KTT G20, yang akan berlangsung pada 15-16 November.

Biden mendarat di Bandara Ngurah Rai sekitar pukul 21.45 WITA menggunakan pesawat kepresidenan Air Force One. Biden disambut Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Salahuddin Uno.

“Saya mendapat kehormatan dan tugas dari negara untuk menyambut bapak Presiden Joe Biden," kata Sandiaga.

"Atas nama pemerintah, bangsa dan rakyat Indonesia kami menyampaikan keinginan untuk lebih banyak kunjungan dan kerja sama sektor pariwisata dan ekonomi kreatif," jelasnya.

Pemimpin negara-negara G20 yang juga telah tiba di Bali pada Minggu malam yaitu Presiden Korea Selatan Yook Suk-yeol.KTT G20 akan dihadiri 17 kepala negara, selain Biden dan Yoon Suk-yeol, kepala negara yang dijadwalkan hadir di antaranya Presiden China Xi Jinping, Perdana Menteri India Narendra Modi, Presiden Turki Recep Tayyip Erdogan, Perdana Menteri Australia Anthony Albanese, dan Presiden Argentina Alberto Fernandez.

Sejumlah tamu negara dan kepala lembaga dunia juga telah tiba Bali, di antaranya Ketua Forum Ekonomi Dunia Klaus Martin Schwab, Presiden Islamic Development Bank (IsDB) Muhammad Sulaiman Al Jasser, Dirjen Organisasi Buruh Internasional (ILO) PBB Gilbert F. Houngbo, Menteri Luar Negeri Mexico Marcelo Ebrard Casaubon, serta Menteri Luar Negeri Rusia Sergey Lavrov.

Direktur Jenderal Informasi & Komunikasi Publik Usman Kansong mengatakan gelombang kedatangan delegasi akan terus berlangsung hingga Senin (14/11).

“Kami sudah siap untuk menyambut. Demikian juga pengamanan dan pengawalan. Indonesia berupaya menjadi tuan rumah yang baik bagi semua tamu negara yang hadir dalam KTT G20,” kata Usman.

(mdk/pan)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Jokowi Bertolak ke Bali Buka KTT World Water Forum ke-10
Jokowi Bertolak ke Bali Buka KTT World Water Forum ke-10

Jokowi didampingi Menteri Investasi/Kepala Badan Koordinasi Penanaman Modal Bahlil Lahadalia hingga Sekretaris Militer Presiden Mayjen TNI Rudy Saladin ke Bali

Baca Selengkapnya
Penuh Hormat, Momen Prabowo Subianto Lepas Keberangkatan Presiden Jokowi ke India
Penuh Hormat, Momen Prabowo Subianto Lepas Keberangkatan Presiden Jokowi ke India

Di India, Presiden Jokowi diagendakan mengikuti rangkaian KTT G-20.

Baca Selengkapnya
Pamerkan IKN, Jokowi-Iriana Sambut Kedatangan Para Pemimpin Negara ASEAN
Pamerkan IKN, Jokowi-Iriana Sambut Kedatangan Para Pemimpin Negara ASEAN

Jokowi diagendakan akan memimpin 12 pertemuan pada KTT ke-43 ASEAN.

Baca Selengkapnya
Menko Airlangga Dampingi Presiden Jokowi Hadiri KTT G20 di New Delhi India
Menko Airlangga Dampingi Presiden Jokowi Hadiri KTT G20 di New Delhi India

Presiden Joko Widodo hadir pada KTT G20 New Delhi pasca suksesnya pelaksanaan KTT ke-43 ASEAN.

Baca Selengkapnya
Jokowi di Gala Dinner KTT ASEAN: Mari Kita Nikmati Malam Ini dan Rayakan Kebersamaan
Jokowi di Gala Dinner KTT ASEAN: Mari Kita Nikmati Malam Ini dan Rayakan Kebersamaan

Jokowi menyambut para pimpinan negara, delegasi dan pejabat yang hadir.

Baca Selengkapnya
Hari Pertama KTT G20 di India, Ini Agenda Presiden Jokowi
Hari Pertama KTT G20 di India, Ini Agenda Presiden Jokowi

Selain itu, Jokowi juga akan turut memimpin pertemuan 'MIKTA Leaders' Gathering ke-1 yang akan digelar di tempat yang sama.

Baca Selengkapnya
Jokowi Bertemu PM Vietnam dan Timor Leste di Istana Merdeka Sore Ini
Jokowi Bertemu PM Vietnam dan Timor Leste di Istana Merdeka Sore Ini

Pertemuan Jokowi dengan PM Vietnam dan Timor Leste dilakukan jelang KTT ke-43 ASEAN.

Baca Selengkapnya
FOTO: Momen Perwakilan Negara Tiba di Indonesia, Mulai dari PM Kanada Trudeau hingga Wapres AS Kamala Harris Disambut Tarian Tradisional
FOTO: Momen Perwakilan Negara Tiba di Indonesia, Mulai dari PM Kanada Trudeau hingga Wapres AS Kamala Harris Disambut Tarian Tradisional

Mereka disambut hangat oleh perwakilan Indonesia dan juga tarian tradisional daerah ketika tiba di Bandara Internasional Soekarno-Hatta di Cengkareng.

Baca Selengkapnya
Jokowi Pimpin Pertemuan Tingkat Tinggi World Water Forum ke-10 Hari Ini
Jokowi Pimpin Pertemuan Tingkat Tinggi World Water Forum ke-10 Hari Ini

Hari ke-3 WWF bakal diisi dengan pertemuan kepala negara.

Baca Selengkapnya
Posisi Duduk Jokowi di G20 Summit: Diapit Narendra Modi, Joe Biden dan Erdogan
Posisi Duduk Jokowi di G20 Summit: Diapit Narendra Modi, Joe Biden dan Erdogan

Jokowi berharap dunia menjadi satu keluarga besar yang saling membangun dan memiliki tujuan bersama menciptakan kehidupan damai.

Baca Selengkapnya
Kompak, Tiga Jenderal Antar Presiden Jokowi Terbang ke India
Kompak, Tiga Jenderal Antar Presiden Jokowi Terbang ke India

Di India, Presiden Jokowi diagendakan mengikuti rangkaian KTT G-20.

Baca Selengkapnya
Hadiri KTT G20 India, Jokowi Disambut Langsung PM Narendra Modi
Hadiri KTT G20 India, Jokowi Disambut Langsung PM Narendra Modi

Kedua pemimpinan negara itu berfoto berlatar belakang Kornark Sun Temple, situs warisan dunia UNESCO.

Baca Selengkapnya