Sekjen PBB: Presiden Putin, Atas Nama Kemanusiaan Bawa Kembali Pasukan Anda ke Rusia
Merdeka.com - Sekjen PBB, Antonio Guterres meminta Presiden Rusia, Vladimir Putin agar menghentikan perang "atas nama kemanusiaan", ketika militer Rusia melancarkan serangan ke Ukraina.
Berbicara kepada wartawan setelah rapat Dewan Keamanan PBB, yang bertepatan dengan pengumuman Putin untuk operasi militer ke Ukraina, Guterres yang berbicara dengan emosional mengatakan ini adalah "hari paling menyedihkan" selama masa jabatannya sebagai kepala PBB.
"Presiden Putin, atas nama kemanusiaan, bawa kembali pasukan Anda ke Rusia," pesannya, dilansir Al Arabiya, Kamis (24/2).
-
Kenapa PBB meminta gencatan senjata di Gaza? 'Atas nama kemanusiaan, Sekretaris Jenderal PBB menekankan pentingnya gencatan senjata segera, pembebasan semua sandera tanpa syarat, serta penegakan akuntabilitas atas pelanggaran hukum internasional.'
-
Kapan Putin menyampaikan belasungkawa? Presiden Rusia Vladimir Putin menyampaikan belasungkawa terhadap semua korban serangan teroris di gedung teater Crocus City Hall.
-
Siapa PM Inggris yang mengutuk serangan Rusia? Perdana Menteri (PM) Inggris Keir Starmer baru saja dilantik pada Jumat (5/7) lalu oleh Raja Charles III. Starmer sah terpilih usai Partai Buruh memenangkan 412 suara dari 650 kursi di parlemen pada Pemilu, Kamis (4/7). Dirinya akan menggantikan Perdana Menteri Inggris sebelumnya, Rishi Sunak.
-
Siapa yang menghapuskan Prusia? Penghapusan Prusia terjadi pada 25 Februari 1947 melalui dekrit Dewan Kontrol Sekutu, badan pemerintahan Jerman dan Austria yang diduduki pasca-Perang Dunia II.
-
Siapa yang didukung Putin? Putin mengatakan dia lebih suka Joe Biden ketimbang Donald Trump dalam pemilu Amerika Serikat November mendatang.
-
Bagaimana Prusia dihapuskan? Penghapusan Prusia dilakukan melalui dekrit Dewan Kontrol Sekutu.
"Atas nama kemanusiaan, jangan biarkan dimulainya apa yang bisa menjadi perang terburuk di Eropa sejak permulaan abad ini," lanjutnya.
"Konflik harus dihentikana sekarang," tegas Guterres.
Segera setelah Putin mengumumkan operasi militer, ledakan terdengar di ibu kota Ukraina, Kyiv, dan kota-kota lainnya.
Guterres juga menyampaikan, perang skala penuh akan menghilangnya banyak nyawa dan berdampak buruk pada perekonomian yang akan dirasakan di seluruh dunia.
"Yang jelas bagi saya adalah bahwa perang ini tidak masuk akal. Dan ini akan menyebabkan, jika tidak dihentikan, tingkat penderitaan yang tidak pernah dirasakan di Eropa, setidaknya, sejak krisis Balkan," jelasnya.
AS menyampaikan pihaknya akan menyampaikan resolusi mengecam agresi Rusia di Dewan Keamanan PBB pada Kamis, dan diperkirakan akan menyusul dilakukan voting pada hari berikutnya.
"Dewan ini perlu bertindak," kata Duta Besar AS untuk PBB, Linda Thomas-Greenfield.
Dalam sidang darurat Dewan Keamanan PBB pada Rabu, terjadi perdebatan sengit antara utusan Rusia dan Ukraina.
"Tidak ada tempat yang suci bagi penjahat perang. Mereka harus dijebloskan ke neraka, Duta Besar," kata utusan Ukraina, Sergiy Kyslytsya kepada timpalannya dari Rusia, Vassily Nebenzia.
Nebenzia membalas bahwa agresi Moskow tidak menargetkan rakyat Ukraina, tapi "junta yang berkuasa di Kyiv."
(mdk/pan)Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya
NATO meminta agar pengiriman pasukan Korea Utara ke Rusia dihentikan, setelah terungkap bahwa 10.000 tentara Korut terlibat dalam konflik di Ukraina.
Baca SelengkapnyaPutin mengusulkan kunci penyelesaian konflik Israel-Palestina adalah membentuk negara Palestina merdeka dengan Yerusalem Timur sebagai ibu kotanya.
Baca SelengkapnyaDalam momen tersebut Putin mengungkapkan kesedihannya atas bencana kemanusiaan di Jalur Gaza dan menegaskan dukungan untuk rakyat Palestina.
Baca SelengkapnyaAntonio Guterres pun Kembali menuntut dilakukannya gencatan senjata di Gaza.
Baca SelengkapnyaBeberapa dari mereka juga melemparkan batu ke arah pasukan Israel dan membakar ban.
Baca SelengkapnyaTombol panik terakhir kali digunakan pada tahun 1989.
Baca SelengkapnyaMegawati tak ingin Indonesia berkonflik dengan negara-negara yang ada di Asia Tenggara lainnya.
Baca SelengkapnyaPrabowo menyebut khusus perang di Palestina merupakan bencana kemanusiaan.
Baca SelengkapnyaPuan pun menegaskan bahwa seluruh anggota negara P20 harus mendukung untuk mengakhiri perang di Gaza, Ukraina, dan sekitarnya.
Baca Selengkapnya"NU sama dengan pemerintah RI menuntut, mendesak gencatan senjata segera," kata Gus Yahya.
Baca SelengkapnyaRetno menyebut pengiriman pasukan perdamaian ini dilakukan usai adanya gencatan senjata
Baca SelengkapnyaPutin mengajak tentara hamas dan Israel untuk tampil jantan. Bertarung antar para pria.
Baca Selengkapnya