Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Tak ada WNI jadi korban ledakan granat di Kuala Lumpur

Tak ada WNI jadi korban ledakan granat di Kuala Lumpur serangan bom di malaysia. ©themalaysianinsider.com

Merdeka.com - Ledakan granat pukul 04.25 pagi tadi waktu setempat, di depan Pub Cherry Blossom, Kawasan Bukit Bintang, Kota Kuala Lumpur, Malaysia, melukai setidaknya 14 orang. Dari laporan Surat Kabar the Strait Times, Kamis (9/10), sejauh ini tidak ada Warga Negara Indonesia turut cedera akibat serangan yang penyebabnya sumir tersebut.

Data polisi, korban luka terdiri atas 12 pria dan dua wanita. Usianya merentang antara 20 hingga 42 tahun.

"Kebangsaan korban cedera yang sudah teridentifikasi adalah Thailand, China, dan Singapura. Sebagian lagi adalah pengunjung pub asal Malaysia," kata seorang sumber dari kepolisian yang tidak disebut namanya.

Para korban segera dilarikan ke Rumah Sakit Pusat Kuala Lumpur dan Rumah Sakit Tung Shin.

Polisi memastikan pelaku, yang sampai saat ini masih dicari, sebetulnya melemparkan dua granat dari salah satu gedung di depan pub tersebut.

"Hanya satu granat meledak. Satu lagi jatuh ke bawah mobil Toyota Camry milik pengunjung dan sudah kita amankan."

Adapun, korban rata-rata luka akibat serpihan yang terlontar dari granat tersebut. "Korban adalah orang yang numpang lewat di depan pub," imbuh sumber dari kepolisian.

Selain korban cedera, insiden ini menyebabkan empat mobil hancur, yakni Toyota Vellfire, Toyota Camry, Mazda, dan BMW.

(mdk/ard)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
Kemlu: Tak Ada WNI jadi Korban Penikaman Massal di Sydney
Kemlu: Tak Ada WNI jadi Korban Penikaman Massal di Sydney

"Dipastikan hingga saat ini, tidak ada informasi korban WNI dalam serangan itu,” tutur Judha

Baca Selengkapnya
Petaka Gudang Kembang Api di Thailand, Satu WNI Alami Gangguan Pendengaran dan Luka di Hidung
Petaka Gudang Kembang Api di Thailand, Satu WNI Alami Gangguan Pendengaran dan Luka di Hidung

Kondisi korban sudah membaik setelah menjalani perawatan di rumah sakit setempat.

Baca Selengkapnya
FOTO: Kondisi 2 Helikopter Angkatan Laut Malaysia Hancur Lebur saat Latihan Militer, Tewaskan 10 Orang
FOTO: Kondisi 2 Helikopter Angkatan Laut Malaysia Hancur Lebur saat Latihan Militer, Tewaskan 10 Orang

Insiden tabrakan helikopter militer angkatan laut di Malaysia telah menewaskan sepuluh orang.

Baca Selengkapnya
Kemenlu Pastikan Tak Ada WNI Jadi Korban Penembakan di Philadelphia AS
Kemenlu Pastikan Tak Ada WNI Jadi Korban Penembakan di Philadelphia AS

Penembakan di Philadelphia barat terjadi pada akhir acara memperingati Idulfitri, hari raya umat Islam setelah bulan suci Ramadan.

Baca Selengkapnya
Ledakan di Cengkareng Diduga dari Tabung Gas Bocor, Tiga Orang Dilarikan ke Rumah Sakit
Ledakan di Cengkareng Diduga dari Tabung Gas Bocor, Tiga Orang Dilarikan ke Rumah Sakit

Ledakan terjadi di sebuah rumah No 32, Perumahan Taman Kencana, Jalan Kaliandra Blok C7, Cengkareng , Jakarta Barat, pada Kamis (1/8).

Baca Selengkapnya
Tidak Ada Korban Jiwa Buntut Ledakan di Semen Padang Hospital, 102 Pasien Dievakuasi
Tidak Ada Korban Jiwa Buntut Ledakan di Semen Padang Hospital, 102 Pasien Dievakuasi

Sebanyak 102 pasien dievakuasi usai ledakan besar di Semen Padang Hospital

Baca Selengkapnya
Kemlu Pastikan Tidak Ada WNI jadi Korban Topan Yagi di Vietnam
Kemlu Pastikan Tidak Ada WNI jadi Korban Topan Yagi di Vietnam

Tidak ada informasi mengenai WNI yang menjadi korban Topan Yagi

Baca Selengkapnya
2 Petinggi PT ITSS Morowali Jadi Tersangka Ledakan Smelter yang Tewaskan 20 Orang
2 Petinggi PT ITSS Morowali Jadi Tersangka Ledakan Smelter yang Tewaskan 20 Orang

20 korban meninggal dunia, terdiri dari 12 orang pekerja asal Indonesia dan delapan orang merupakan TKA.

Baca Selengkapnya
Buka-bukaan PT IMIP soal Ledakan Tungku Smelter PT ITSS di Morowali
Buka-bukaan PT IMIP soal Ledakan Tungku Smelter PT ITSS di Morowali

PT Indonesia Morowali Industrial Park (IMIP) perusahaan yang menaungi kawasan lingkar industri Morowali blak-blakan terkait ledakan tersebut.

Baca Selengkapnya
Sesama Kelompok WNI Bentrok di Daegu Korsel, 1 Tewas dan 4 Luka
Sesama Kelompok WNI Bentrok di Daegu Korsel, 1 Tewas dan 4 Luka

Kepolisian Korsel juga telah menahan satu WNI terduga pelaku penusukan.

Baca Selengkapnya
Kementerian Luar Negeri Pastikan Diplomat Indonesia Selamat  dan Aman Setelah Diserang Bom di Pakistan
Kementerian Luar Negeri Pastikan Diplomat Indonesia Selamat dan Aman Setelah Diserang Bom di Pakistan

Diplomat Indonesia bersama dengan sejumlah diplomat negara lainnya menjadi korban serangan teroris saat dalam perjalanan menuju sebuah acara di Pakistan.

Baca Selengkapnya
Granat Latihan Ditemukan dalam Sepatu Warga Garut Meledak, Empat Orang Luka-Luka
Granat Latihan Ditemukan dalam Sepatu Warga Garut Meledak, Empat Orang Luka-Luka

Sebuah granat latihan ditemukan di sepatu warga di Garut

Baca Selengkapnya