Better experience in portrait mode.
Iklan - Geser ke atas untuk melanjutkan

Trump Setujui Deklarasi Kondisi Darurat di Washington Jelang Pelantikan Joe Biden

Trump Setujui Deklarasi Kondisi Darurat di Washington Jelang Pelantikan Joe Biden Donald Trump. ©2020 REUTERS/Leah Millis

Merdeka.com - Gedung Putih merilis sebuah pernyataan pada Senin malam, mengatakan Presiden Donald Trump menyetujui deklarasi darurat untuk Washington, DC, menyusul penyerbuan dan kerusuhan di Gedung Parlemen atau Capitol.

"Hari ini, Presiden Donald J Trump mengumumkan ada kedaruratan di District of Columbia (DC) dan memerintahkan bantuan Federal untuk menambah upaya tanggap cepat DC karena kondisi darurat pelantikan presiden ke-59 mulai dari 11 Januari sampai 24 Januari 2021," jelas pernyataan tersebut, dikutip dari CNN, Selasa (12/1).

Sebelumnya pada Minggu, Wali Kota Washington, DC, Muriel Bowser mengirim surat ke Trump meminta pengumuman darurat untuk mendapatkan dana tambahan bagi pelantikan Presiden terpilih Joe Biden karena meningkatnya kekhawatiran soal keamanan menyusul kerusuhan pekan lalu.

"Mengingat serangan di Capitol dan intelijen yang memperkirakan kekerasan lebih lanjut mungkin terjadi selama periode Pelantikan, pemerintahan saya telah mengevaluasi kembali postur kesiapan kami untuk Pelantikan, termasuk meminta perpanjangan dukungan Garda Nasional DC hingga 24 Januari 2021," tulis Bowser dalam suratnya kepada Presiden.

"Saya telah menetapkan bahwa rencana dan sumber daya yang sebelumnya ditugaskan untuk Pelantikan tidak cukup untuk menciptakan lingkungan yang aman dan terlindungi sebagai akibat langsung dari tindakan pemberontak yang terjadi pada 6 Januari. Berdasarkan peristiwa baru-baru ini dan penilaian intelijen, kita harus bersiap untuk menghadapi masalah besar kelompok ekstremis terlatih dan bersenjata yang datang ke Washington, DC."

Surat Bowser mencerminkan kekhawatiran keamanan yang meluas yang dirasakan di ibu kota negara dan di seluruh negeri setelah kekerasan di kompleks Capitol AS yang menewaskan lima orang, termasuk seorang petugas Kepolisian Capitol AS.

(mdk/pan)
Geser ke atas Berita Selanjutnya

Cobain For You Page (FYP) Yang kamu suka ada di sini,
lihat isinya

Buka FYP
VIDEO: Donald Trump Makin Ngegas Usai Joe Biden Mundur dari Pilpres AS 2024
VIDEO: Donald Trump Makin Ngegas Usai Joe Biden Mundur dari Pilpres AS 2024

Trump bereaksi tegas atas mundurnya Biden dalam pencalonan Presiden Amerika.

Baca Selengkapnya
Pesan Jokowi ke TNI jelang Pelantikan Presiden & Pilkada Serentak: Jangan Ada Riak Ganggu Keamanan Negara
Pesan Jokowi ke TNI jelang Pelantikan Presiden & Pilkada Serentak: Jangan Ada Riak Ganggu Keamanan Negara

Jokowi meminta kepada TNI untuk ikut serta menjaga stabilitas keamanan.

Baca Selengkapnya
FOTO: Joe Biden Tunjuk Wapres Kamala Harris Jadi Capres Usai Mundur dari Kampanye Pilpres Amerika Serikat 2024
FOTO: Joe Biden Tunjuk Wapres Kamala Harris Jadi Capres Usai Mundur dari Kampanye Pilpres Amerika Serikat 2024

Keputusan Presiden Joe Biden telah mengagetkan warga AS usai dirinya mundur dari pencalonan presiden AS.

Baca Selengkapnya
DPR dan Pemerintah Sepakat Rumusan Baru Dewan Kawasan Aglomerasi Ditunjuk Presiden Melalui Keppres
DPR dan Pemerintah Sepakat Rumusan Baru Dewan Kawasan Aglomerasi Ditunjuk Presiden Melalui Keppres

"Jadi ditunjuk lewat keputusan presiden. Jadi artinya dia mau kasih ke wapresnya, mau kasih ke siapa, problem ketatanegaraan kita menjadi selesai."

Baca Selengkapnya
Jokowi: Pemilu Panas Enggak Apa-apa, yang Penting Jangan Kompor
Jokowi: Pemilu Panas Enggak Apa-apa, yang Penting Jangan Kompor

Menurutnya, suasana pemilu yang kadang menjadi panas adalah hal wajar.

Baca Selengkapnya
Jokowi Minta Kepala Daerah Tak Ragu Minta Tambahan Kekuatan Keamanan ke Kapolri untuk Pilkada
Jokowi Minta Kepala Daerah Tak Ragu Minta Tambahan Kekuatan Keamanan ke Kapolri untuk Pilkada

Presiden Joko Widodo (Jokowi) memberi pengarahan terkait urusan anggaran dan keamanan untuk Pilkada serentak di depan seluruh kepala daerah

Baca Selengkapnya
Jokowi Minta TNI-Polri Jaga Stabilitas Keamanan Jelang Pelantikan Prabowo-Gibran: Jangan Sampai Ada Riak-Riak Mengganggu
Jokowi Minta TNI-Polri Jaga Stabilitas Keamanan Jelang Pelantikan Prabowo-Gibran: Jangan Sampai Ada Riak-Riak Mengganggu

Pelantikan Prabowo-Gibran dilakukan pada 20 Oktober 2024.

Baca Selengkapnya
Jelang Pelantikan Presiden Wapres Prabowo-Gibran, Gedung DPR MPR Berhiaskan Janur Kuning
Jelang Pelantikan Presiden Wapres Prabowo-Gibran, Gedung DPR MPR Berhiaskan Janur Kuning

Presiden dan Wakil Presiden Terpilih, Prabowo Subianto-Gibran Rakabuming Raka akan dilantik di gedung DPR MPR RI

Baca Selengkapnya
Jokowi Minta Demonstran Kawal Putusan MK Segera Dibebaskan
Jokowi Minta Demonstran Kawal Putusan MK Segera Dibebaskan

Ada sekitar ratusan orang yang ditangkap Polda Metro Jaya, namun sebagian sudah dibebaskan.

Baca Selengkapnya
VIDEO: Depan Kepala Daerah, Jokowi Bawa-Bawa Nama Kapolri Bahas Pilkada Serentak 2024
VIDEO: Depan Kepala Daerah, Jokowi Bawa-Bawa Nama Kapolri Bahas Pilkada Serentak 2024

Pilkada Serentak akan diselenggarakan pada 27 November 2024

Baca Selengkapnya
Banyak Jalan Ditutup Imbas Arak-arakan Prabowo-Gibran Usai Dilantik, Ini Rute Pengalihan Arusnya
Banyak Jalan Ditutup Imbas Arak-arakan Prabowo-Gibran Usai Dilantik, Ini Rute Pengalihan Arusnya

Ade menyebut akan ada pengalihan arus lalu lintas di Jalan Medan Merdeka Barat akan dialihkan ke arah Harmoni

Baca Selengkapnya
VIDEO: Jokowi Sedih Penembakan Donald Trump
VIDEO: Jokowi Sedih Penembakan Donald Trump "Segala Bentuk Kekerasan Tak Dibenarkan!"

Jokowi menegaskan segala bentuk kekerasan tidak dapat dibenarkan

Baca Selengkapnya