Berjuang bersama menjadi seorang abdi negara. Hal itu merupakan kalimat yang tepat untuk menggambarkan sosok sepasang suami istri berikut ini. Keduanya pun memulai perjalanan karir bersama dalam balutan seragam dinas satuan Korps Bhayangkara.
Potret Suami Istri Sama-Sama Polisi, Dulu Sama-Sama Bintara Kini Sukses Perwira
Polisi
Sepasang suami istri tersebut bahkan mengungkap perjuangannya saat masih Bintara. Beberapa tahun lalu, keduanya pun masih sama-sama berpangkat Bripka.
Tak ada perjuangan yang mudah, namun keduanya pun tetap menjalani proses tersebut bersama dengan penuh sukacita. Hal itu dapat terlihat dalam setiap kesempatan yang dilalui keduanya. Di antara foto-foto lawas, nampak senyuman senantiasa merekah di wajah pasangan tersebut.
Tak terduga, perjuangan tersebut kini membuahkan hasil yang manis. Kebersamaan keduanya melalui semua perjuangan yang tak mudah itu kini menghasilkan akhir luar biasa.
Keduanya pun kini sama-sama naik pangkat. Masih berjuang di bawah panji Korps Bhayangkara, keduanya pun dilantik menjadi Perwira Pertama.
Sang suami diketahui kini berpangkat Inspektur Polisi Dua atau Ipda. Berdasarkan informasi yang dihimpun, sang suami pun saat ini tengah bertugas di Propam Polri.
Sementara itu, sang istri diketahui telah memiliki pangkat yang lebih tinggi daripada sang suami. Polwan sekaligus sosok ibu tersebut kini menyandang pangkat sebagai Inspektur Polisi Satu atau Iptu.
Dari pernikahan kedua sosok polisi inspiratif tersebut, lahir dua putra yang begitu tampan. Keduanya berprinsip, keluarga menjadi tempat utama kembali. Bahkan, menjadikan diri sendiri sebagai tempat ternyaman bagi keluarga merupakan hal yang wajib. "Jadikan diri tempat ternyaman bagi keluargamu," tulisnya.
Dia memiliki paras ayu, bahkan disebut-sebut bak kembaran Wamen Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak Veronica Tan.
Baca SelengkapnyaKabag Ops Polres Solok Selatan AKP Dadang Iskandar tega menembak mat temannya sendiri, Kasat Reskrim Solok Selatan AKP Ryanto Ulil Anshar.
Baca SelengkapnyaPelaku harus ditindak tegas karena kasus tersebut telah mencederai institusi Korps Bhayangkara.
Baca SelengkapnyaPolri akan menerjunkan 1.395 Personel yang akan ditempatkan di seluruh wilayah kabupaten kota yang ada di Riau.
Baca SelengkapnyaKasus polisi tembak polisi di Solok Selatan terjadi pada Jumat (22/11/2024) dini hari, melibatkan dua perwira. Berikut kronologi dan fakta terbaru insiden ini.
Baca SelengkapnyaBerikut sosok Brigpol Viktor Merani yang berhasil menciptakan peluang ekonomi dengan menanam berbagai jenis tanaman pangan di Papua.
Baca SelengkapnyaDalam rekaman tersebut, seorang pria tampak menantang Kabag Ops Polres Kediri Kota, Kompol Mukhlason
Baca SelengkapnyaLuhut langsug telepon Kapolda saat tahu Mahfud MD ditinggal 12 pengawalnya dari jajaran polri.
Baca SelengkapnyaBegini penampakan jaket Bripda Rizky yang punya saku kantong ajaib.
Baca SelengkapnyaDijadwalkan pertandingan akan terselenggara di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Jakarta pada Jumat (15/11) malam.
Baca SelengkapnyaBerdasarkan hasil rekaman CCTV dari lokasi kejadian terlihat satu orang pelaku berada di atas motor
Baca SelengkapnyaPolwan cantik AKBP Netty Siagian berbagi apresiasi. Kali ini, pujiannya tak lain mendarat bagi seorang sopir truk.
Baca Selengkapnya